Usai Ditemukan Tewas di Kamar Kos, Viral Curahan Hati Mahasiswi Unima Beberkan Tabiat Oknum Dosen Lewat Surat
- istimewa/viva.co.id-X
Jakarta, tvOnenews.com- Seorang mahasiswi dari Unima ditemukan tewas dalam Kamar Kosnya di Kelurahan Matani Satu, Kecamatan Tomohon Tengah, Selasa 30 Desember 2025.
- tangkapan layar YouTube tvOnenews
Kabar ini pun menghebohkan jagat maya, karena diduga mahasiswi Unima itu merupakan korban pelecehan. Dia diduga dilecehkan oleh oknum dosen di kampusnya.
Mahasiswi Universitas Negeri Manado (Unima) berinisial EMM ditemukan meninggal dunia dalam kondisi tergantung di kamar indekosnya. Kasusnya tengah didalami oleh Kepolisian.
Informasi berikut ini tidak ditujukan untuk menginspirasi siapa pun untuk melakukan tindakan serupa. Bila Anda merasakan gejala depresi dengan kecenderungan berupa pemikiran untuk bunuh diri, segera konsultasikan persoalan Anda ke pihak-pihak profesional seperti psikolog, psikiater, ataupun klinik kesehatan mental.
Tak lama dari penemuan jasadnya di Kamar Kosnya, kini muncul surat tulis tangannya di media sosial.
Surat tulis tangan yang diduga milik mahasiswi Unima tersebut viral di medsos. Salah satu akun yang spill ada Twitter/X @_Banyoe dan @kronikaotik77.
- istimewa/viva.co.id-X
Melihat dari foto yang berseliweran itu, tersisipkan curahan hati mahasiswi EMM yang mengaku mengalami pelecehan dari Dosen.
Korban menyebut penolakan yang dilakukannya tidak diindahkan. Ia juga menuliskan bahwa ada momen itulah dugaan pelecehan terjadi.
EMM atau Evia Maria Mangolo menggambarkan pengalaman tersebut sebagai perlakuan yang menurutnya tidak mencerminkan sikap seorang pendidik.
“15.03 saya sampai di Prodi Pasca di situ saya semakin benci sama mner, karena dengan perlakuannya tidak mencerminkan dia adalah dosen. Pada saat itu beliau berkata bahwa dia adalah dosen yang paling bahagia,” sebut EMM.
Firasat buruk itu sudah dirasakan sejak awal EMM menaiki mobil sang dosen. Dia sampai memberikan pesan kepada kawannya untuk
“Saya bilang ke teman saya jika HP saya tidak aktif live location kalian ikut saya naik indrive. Mobil sudah jalan samping pascasarjana beliau berhenti, beliau memaksa saya untuk duduk di depan, saya menolak perintah tersebut," katanya lagi.
Load more