Menangis Tersedu-sedu, Ressa Rizky Hanya Ingin Pengakuan Dari Denada: Pengen Panggil Ibu
- Kolase YouTube/CURHAT BANG Denny Sumargo - Instagram/denadaindonesia
Baginya, perjuangan ini berangkat dari kebutuhan emosional sebagai seorang anak yang ingin diakui keberadaannya.
"Sebetulnya dari dulu (pengen) pengakuan. Cuma Ressa bingung ngomongnya gimana. Karena Ressa pun enggak dekat sama Mbak Dena," ujar Ressa Rizky, dilansir dari YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo.
Ia juga mengungkapkan bahwa pertemuannya dengan Denada selama ini berlangsung singkat dan terasa berjarak.
"Ketemu cuma kayak Mbak sama Adik, cuma salim," terangnya.
Ressa mengaku pernah bertemu dan berjabat tangan, namun merasa Denada tidak mengetahui bahwa dirinya telah memahami situasi yang sebenarnya.
"Pernah ketemu, salaman, tapi kayaknya Mbak Dena itu nggak tahu kalau aku sudah tahu," kata Ressa Rizky.

- Kolase tangkapan layar YouTube Curhat Bang Denny Sumargo & Instagram/@denadaindonesia
Setelah mengetahui kebenaran bahwa Denada adalah ibu kandungnya, Ressa mengaku ingin memanggil ibu.
"Pengen manggil ibu nggak?" tanya Densu.
"Pengen banget," tutur Ressa.
Meski diliputi kekecewaan, Ressa menegaskan bahwa tidak ada rasa benci di hatinya. Ia tetap memandang Denada sebagai sosok ibu.
"Aku pokoknya nggak benci. Bagaimana pun itu tetap ibu Ressa," ujarnya.
Sebagai informasi, pemuda asal Banyuwangi tersebut secara resmi melayangkan gugatan ke Pengadilan Negeri Banyuwangi pada 26 November lalu.
Gugatan Ressa terhadap Denada tercatat dengan nomor perkara 288/Pdt.G/2025/PN Byw dan berkaitan dengan dugaan tindak penelantaran anak.
Hingga kini, publik masih menanti bagaimana kelanjutan perkara ini dan apakah akan ada titik temu yang mampu mengakhiri konflik panjang antara Ressa Rizky dan Denada. (gwn)
Load more