LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Proses pembuatan bubur India di Masjid Pekojan Semarang saat bulan Ramadhan.
Sumber :
  • Tim tvOne - Teguh Joko Sutrisno

Tradisi Buka Puasa Bubur India di Masjid Pekojan Semarang, Masak 6.000 Porsi Selama Ramadhan

Bubur India masih menjadi menu kuliner khas buka puasa di Masjid Pekojan Kota Semarang selama bulan Ramadhan 2023. Tradisi tersebut sudah berjalan ratusan tahun semenjak masjid tersebut dibangun oleh masyarakat muslim keturunan Gujarat yang bermukim di Semarang.

Jumat, 24 Maret 2023 - 17:41 WIB

Semarang, tvOnenews.com - Bubur India masih menjadi menu kuliner khas buka puasa di Masjid Pekojan Kota Semarang selama bulan Ramadhan 2023. Tradisi tersebut sudah berjalan ratusan tahun semenjak masjid tersebut dibangun oleh masyarakat muslim keturunan Gujarat yang bermukim di Semarang.

Setiap bulan Ramadhan, takmir Masjid Pekojan selalu membuat bubur India di samping masjid. Ada dua orang yang rutin memasak. Salah satunya adalah Pak Ahmad (50). Sekali masak menghabiskan 20 kilogram beras yang setelah matang dibagi - bagi menjadi 200 porsi. Maka selama bulan Ramadhan, total ada 6.000 porsi bubur India yang dibuat.

Menurut Ahmad, tradisi bubur India ini meneruskan apa yang sejak dulu dilakukan warga di Pekojan selama bulan Ramadhan. Mereka tidak pernah berganti menu. Kalau pun ada tambahan adalah lauk pauk yang merupakan sumbangan dari donatur.

"Dulu kan yang berdakwah orang - orang Gujarat yang keturunan India. Itu orang - orang yang tangguh dalam berdakwah. Lalu mereka membangun masjid di sini, dan kebiasaan dari sana itu ya otomatis dibawa juga, salah satunya makan bubur rempah yang kemudian orang menyebutnya bubur India," jelas Ahmad saat tvonenews menemaninya mengolah bubur.

Baca Juga :


Proses pembuatan bubur India di Masjid Pekojan Semarang saat bulan Ramadhan. (Teguh Joko)

Ia menambahkan, ceritanya kalau kumpul - kumpul itu orang di Pekojan santapan menunya bubur. Termasuk waktu berbuka puasa bersama - sama. Lalu diteruskan sampai sekarang.

"Kan di Pekojan ini masyarakatnya keturunan Gujarat yang disebut orang Khoja, yang bermukim banyak, makanya disebut kampung Pekojan," kata Ahmad.

Ahmad pun bercerita tentang bubur India ini. Bahan utamanya adalah beras. Kemudian bumbunya ada bawang putih, bawang merah, rempah - rempah seperti laos, serai, kapulaga, kayumanis, daun salam, dan ditambah daun pandan agar wangi. Campuran lainnya adalah potongan wortel dan daun bawang sebagai sayur.

Semua bumbu tersebut direbus dalam panci tembaga besar berisi air hingga mendidih dengan bahan bakar kayu. Kemudian berasnya dimasukkan. Nah, proses selanjutnya cukup lama. Pembuat harus terus mengaduk agar buburnya tidak gosong. Setelah hampir matang, dimasukkan santan kelapa dan terus diaduk selama dua jam sampai matang dan jadi bubur India.

"Ciri khas bubur ini adalah aroma rempahnya yang kuat. Nanti kalau sudah matang dan kentalnya pas, didiamkan dulu selama setengah jam agar menjadi hangat. Nanti membaginya, kalau masyarakat sekitar pada datang bawa tempat sendiri seperti mangkuk, rantang, dan lain - lain. Kalau pas buka puasa untuk siapapun yang datang ke masjid," jelasnya.

Penyajian bubur ini memakai mangkuk yang ditata berjejer di serambi masjid Pekojan. Yang menyumbangkan lauk pauk tiap hari, mengirim menu yang berbeda. Ada gule, sayur lodeh, opor, serta sambal goreng tahu.

Kemudian ada juga buah seperti semangka atau melon dan yang rutin adalah kurma.

"Saya tiap Ramadhan selalu menyempatkan ke sini. Suasananya beda. Dan buburnya enak, rasa dan aromanya benar - benar khas. Mirip nasi uduk tapi ini kan bubur yang lebih cair dan kental. Dan tiap hari lauknya ganti - ganti," cerita Hendi, warga Semarang.

Banyak musafir yang datang ke sini selain untuk sholat juga ingin merasakan nikmatnya bubur India yang jarang ditemui. (Tjs/Buz)

Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Anjas Asmara Sarankan Skuad Garuda Rekrut Pelatih Kelas Eropa Pep Guardiola, Pantas Saja Calvin Verdonk Mau Terima Tawaran Gabung Timnas Indonesia

Anjas Asmara Sarankan Skuad Garuda Rekrut Pelatih Kelas Eropa Pep Guardiola, Pantas Saja Calvin Verdonk Mau Terima Tawaran Gabung Timnas Indonesia

Inilah dua berita paling populer. Anjas Asmara menyarankan skuad Garuda merekrut pelatih kelas Eropa Pep Guardiola dan pantas saja Calvin Verdonk mau menerima tawaran gabung Timnas Indonesia.
Viral Bea Cukai Diduga Pasang Tarif 30 Persen untuk Peti Mati dari Luar Negeri, Kemenkeu Klarifikasi

Viral Bea Cukai Diduga Pasang Tarif 30 Persen untuk Peti Mati dari Luar Negeri, Kemenkeu Klarifikasi

taf Khusus Menteri Keuangan Yustinus Prastowo mengklarifikasi viralnya keluhan netizen terkait pungutan yang diminta Bea Cukai ketika membawa pulang jenazah dari Penang, Malaysia.
Suhu Panas di Arab Saudi yang Capai 50 Derajat, Jemaah Indonesia Diimbau Jangan Lupa Alas Kaki

Suhu Panas di Arab Saudi yang Capai 50 Derajat, Jemaah Indonesia Diimbau Jangan Lupa Alas Kaki

Suhu panas yang ekstrem di Arab Saudi bisa 50 derajat celcius, mengingatkan peluang kaki melepuh bagi jemaah haji 2024 indonesia. Hal ini diperhatikan dengan...
Legenda Timnas Indonesia Desak PSSI Pecat Shin Tae-yong, Kejujuran Rekan Setim Megawati Hangestri di Red Sparks saat ke Indonesia

Legenda Timnas Indonesia Desak PSSI Pecat Shin Tae-yong, Kejujuran Rekan Setim Megawati Hangestri di Red Sparks saat ke Indonesia

PSSI didesak legenda Timnas Indonesia era 70-an agar memecat Shin Tae-yong serta Kejujuran rekan setim Megawati Hangestri di Red Sparks setibanya di Indonesia.
Cerita Ernando Ari Tagih Kehadiran Maarten Paes di Timnas Indonesia, Bukannya Takut Malah ...

Cerita Ernando Ari Tagih Kehadiran Maarten Paes di Timnas Indonesia, Bukannya Takut Malah ...

Maarten Paes telah mengambil sumpah WNI dan membuatnya sudah bisa bermain untuk Timnas Indonesia. 
Saksi Ceritakan Detik-detik Kecelakaan Maut Bus Rombongan Siswa SMK Depok di Ciater Subang, Diduga Rem Blong dan Lampu Mati, 11 Orang Tewas Bergelimpangan

Saksi Ceritakan Detik-detik Kecelakaan Maut Bus Rombongan Siswa SMK Depok di Ciater Subang, Diduga Rem Blong dan Lampu Mati, 11 Orang Tewas Bergelimpangan

Belasan korban bergelimpangan setelah bus pariwisata Trans Putera Fajar yang mengangkut puluhan siswa dari Depok mengalami kecelakaan maut di Ciater, Subang.
Trending
Eks Bintang Liga Inggris Ini Buat Pengakuan Soal Timnas Indonesia U-23, Katanya Tim Asuhan Shin Tae-yong Itu ...

Eks Bintang Liga Inggris Ini Buat Pengakuan Soal Timnas Indonesia U-23, Katanya Tim Asuhan Shin Tae-yong Itu ...

Timnas Indonesia U-23 terus mendapat pujian dari tokoh sepak bola dunia usai tampil menawan di Piala Asia U-23 2024.
Legenda Australia Siap Turun Tangan Bantu Marselino Ferdinan, Tak Disangka Pemain Timnas Indonesia itu akan ...

Legenda Australia Siap Turun Tangan Bantu Marselino Ferdinan, Tak Disangka Pemain Timnas Indonesia itu akan ...

Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan mendapat pesan menyentuh dari legenda sepak bola Australia usai bermain di Piala Asia U-23 dan playoff Olimpiade
Saksi Ceritakan Detik-detik Kecelakaan Maut Bus Rombongan Siswa SMK Depok di Ciater Subang, Diduga Rem Blong dan Lampu Mati, 11 Orang Tewas Bergelimpangan

Saksi Ceritakan Detik-detik Kecelakaan Maut Bus Rombongan Siswa SMK Depok di Ciater Subang, Diduga Rem Blong dan Lampu Mati, 11 Orang Tewas Bergelimpangan

Belasan korban bergelimpangan setelah bus pariwisata Trans Putera Fajar yang mengangkut puluhan siswa dari Depok mengalami kecelakaan maut di Ciater, Subang.
Potret-potret Senyuman Lepas sebelum Kecelakaan Mengerikan Bus SMK di Subang

Potret-potret Senyuman Lepas sebelum Kecelakaan Mengerikan Bus SMK di Subang

Baru-baru ini beredar potret-potret senyuman lepas para pelajar SMK Lingga Kencana, sebelum bus yang membawa mereka alami kecelakaan mengerikan, di Subang,
Timnas Indonesia U-23 Selesaikan Piala Asia U-23 dengan Gemilang, 3 Pemain Ini Justru Harus Menghadapi Kenyataan Pahit

Timnas Indonesia U-23 Selesaikan Piala Asia U-23 dengan Gemilang, 3 Pemain Ini Justru Harus Menghadapi Kenyataan Pahit

Sebanyak tiga pemain Timnas Indonesia U-23 ini harus menghadapi kenyataan pahit usai tampil apik di Piala Asia U-23 2024.
Debut Starter di J1 League Bersama Cerezo Osaka, Rating Justin Hubner Ternyata Sangat Rendah

Debut Starter di J1 League Bersama Cerezo Osaka, Rating Justin Hubner Ternyata Sangat Rendah

Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner mendapat rating buruk saat menjalani debut starter di Liga Jepang bersama Cerezo Osaka.
Jeritan Anak ke Ibunya Saat Detik-detik Kecelakaan Maut Bus Rombongan SMK Lingga Kencana Depok di Subang

Jeritan Anak ke Ibunya Saat Detik-detik Kecelakaan Maut Bus Rombongan SMK Lingga Kencana Depok di Subang

Bus rombongan SMK Lingga Kencana Depok alami kecelakaan maut di Jalan Raya Palasari, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Sabtu (11/5/2024).
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Apa Kabar Indonesia Pagi
08:00 - 09:00
Coffee Break
09:00 - 11:00
Best World Boxing
11:00 - 11:30
#DiIndonesiaAja
11:30 - 12:30
Kabar Siang
12:30 - 14:00
Damai Indonesiaku
Selengkapnya