News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Contoh Teks Khutbah Jumat Desember 2025: Hikmah Belajar Ilmu Agama Islam di Media Sosial di Tengah Era Digital

Berikut contoh teks khutbah Jumat singkat untuk shalat Jumat periode Desember 2025, bertajuk "Belajar Ilmu Agama Islam di Media Sosial di Tengah Era Digital".
Sabtu, 13 Desember 2025 - 16:16 WIB
Ilustrasi media sosial.
Sumber :
  • Shutterstock

tvOnenews.com - Pengaruh media sosial kini semakin menggila di tengah masa era digital. Media sosial tidak sekadar untuk tempat interaksi sosial, tetapi saat ini bisa menjadi sarana belajar ilmu agama Islam.

Melalui teks khutbah Jumat, penting memahami keistimewaan belajar ilmu agama Islam di berbagai platform media sosial. Sebab ada hikmah yang akan didapatkan, selain memperluas ajaran agama, bisa menjadi tempat memperoleh ladang pahala.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Tim tvOnenews akan memberikan rekomendasi contoh tema teks khutbah Jumat untuk pelaksnaaan shalat Jumat selama periode Desember 2025, dengan tajuk hikmah belajar ilmu Agama Islam di media sosial.

Teks Khutbah Jumat: Hikmah Belajar Ilmu Agama Islam di Media Sosial di Tengah Era Digital

Ilustrasi mendengar teks khutbah Jumat singkat
Ilustrasi mendengar teks khutbah Jumat singkat
Sumber :
  • iStockPhoto

Khutbah Pertama

الحمد لله رب العالمين، والصلاة والسلام على رسول الله، وعلى آله وصحبه أجمعين.

Kaum muslimin rahimahumullah,

Pertama-tama, marilah kita mengucapkan Alhamdulillahi rabbil ‘alamin. Segala puji hanya milik Allah SWT yang telah melimpahkan nikmat iman dan Islam kepada kita semua hingga saat ini.

Sholawat serta salam semoga senantiasa tercurahkan kepada idola kita semua, Nabi Muhammad SAW, keluarga, sahabat, dan seluruh pengikutnya hingga akhir zaman.

Jemaah shalat Jumat rahimakumullah,

Pada kesempatan khutbah Jumat hari ini, saya selaku khatib ingin mengajak kita semua untuk terus merenungi terkait peran dari media sosial dalam kehidupan, khususnya mengenai era digital sebagai sarana menuntut ilmu agama.

Seperti kita ketahui bertama, kita telah memasuki di zaman modern. Media sosial seolah sebagai bagian yang sulit dipisahkan dalam kehidupan manusia.

Bahkan umat Islam juga saat ini sering mengandalkan media sosial sebagai sarana menuntut ilmu agama. Contoh sederhananya, melalui aplikasi digital, kita dapat mengakses kajian, membaca hingga menelaah tafsir Al-Quran dan hadis riwayat Nabi, hingga mendengar nasihat ulama dari seluruh penjuru dunia.

Jika berbicara pada hakikatnya, media sosial yang digunakan secara benar, maka bisa menjadi sarana memperoleh dan menyampaikan dakwah secara luas. Era digital juga sebagai ladang mendapatkan pahala secara bertubi-tubi.

Penggunaan media sosial yang benar inilah menjadi peluang besar untuk umat Islam bagaimana terus berupaya untuk belajar dan semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Saudaraku sekalian yang berbahagia,

Melalui dalil Al-Quran dari Surat At-Taubah Ayat 122 menjelaskan, anjuran menuntut memperdalam ilmu agama Islam, Allah SWT berfirman:

وَمَا كَانَ الْمُؤْمِنُوْنَ لِيَنْفِرُوْا كَاۤفَّةًۗ فَلَوْلَا نَفَرَ مِنْ كُلِّ فِرْقَةٍ مِّنْهُمْ طَاۤىِٕفَةٌ لِّيَتَفَقَّهُوْا فِى الدِّيْنِ وَلِيُنْذِرُوْا قَوْمَهُمْ اِذَا رَجَعُوْٓا اِلَيْهِمْ لَعَلَّهُمْ يَحْذَرُوْنَ ࣖ

Artinya: "Tidak sepatutnya orang-orang mukmin pergi semuanya (ke medan perang). Mengapa sebagian dari setiap golongan di antara mereka tidak pergi (tinggal bersama Rasulullah) untuk memperdalam pengetahuan agama mereka dan memberi peringatan kepada kaumnya apabila mereka telah kembali, agar mereka dapat menjaga dirinya?." (QS. At-Taubah, 9:122).

Agama Islam akan memuliakan umat Muslim yang senantiasa menuntut ilmu. Dalam hadis riwayat, Rasulullah SAW pernah bersabda:

مَنْ سَلَكَ طَرِيقًا يَلْتَمِسُ فِيهِ عِلْمًا، سَهَّلَ اللَّهُ لَهُ بِهِ طَرِيقًا إِلَى الْجَنَّةِ.

Artinya: "Barangsiapa menempuh suatu jalan untuk mencari ilmu, maka Allah akan memudahkan baginya jalan menuju surga." (HR. Abu Dawud & Muslim).

Melalui tafsir hadis riwayat ini, istilahnya media sosial hanya berupa wasilah. Maka dari itu, media sosial yang digunakan untuk berbuat kebaikan, maka bisa mengandung nilai ibadah dan mendatangkan pahala besar secara bertubi-tubi dari Allah SWT.

Jemaah Jumat yang dirahmati Allah,

Khatib mengingatkan agar upaya memperdalam ilmu agama tidak sia-sia. Kita harus menyertakan adab saat menuntut ilmu di media. Kita harus meluruskan niat secara betul hanya semata-mata karena Allah SWT.

Kita mengetahui banyak sumber ilmu yang tersebar di media sosial. Kita wajib bijak dalam memilih sumber terpercaya dan jangan mempercayai konten agama yang hoaks.

Pemilihan tepat saat menuntut ilmu, maka kita bisa mengamalkannya, tidak sekadar menonton dan membagikan kepada rekan-rekan hanya demi menyandang popularitas belaka.

Khutbah Kedua

Demikianlah khatib menyampaikan sesi khutbah pertama pada kesempatan hari ini. Media sosial potensi sebagai ladang pahala hingga amal jariyah apabila dipakai dengan menyebarkan dan memperdalam ilmu dan kebaikan.

Selain sebagai sumber pahala, media sosial juga potensi menjadi sumber dosa jika hanya memiliki tujuan sebagai tempat maksiat dan fitnah. Ingatlah, setiap kebaikan dan keburukan dalam berbuat sesuatu meski hanya kecil, pasti akan mendapat balasan dari Allah SWT.

Marilah kita bijak untuk menjadikan media sosial sebagai tempat menuntut ilmu dan menyampaikan dakwah kepada khalayak, bukan untuk menyebarkan jalan kemaksiatan. Semoga Allah SWT memberikan anugerah ilmu yang bermanfaat dan amal yang baik untuk kita semua. 

Amiin ya Rabbal Alamiin.

لِنَا، مَنْ يَهْدِهِ اللهُ فَلاَ مُضِلَّ لَهُ وَمَنْ يُضْلِلْ فَلاَ هَادِيَ لَهُ. وَأَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ. وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلَى مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ. أَمَّا بَعْدُ؛

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

(hap)

Sumber Referensi: Quran Kemenag RI, NU Online, Muhammadiyah, MUI, Hadits.id.

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Hari ke-8 Pencarian Korban Longsor Cisarua, DVI Polda Jabar Sabtu Siang Terima 4 Kantong Jenazah Tambahan

Hari ke-8 Pencarian Korban Longsor Cisarua, DVI Polda Jabar Sabtu Siang Terima 4 Kantong Jenazah Tambahan

Memasuki hari ke-8 pencarian korban longsor di wilayah Cisarua, Bandung Barat, Tim DVI Polda Jabar kembali menerima empat kantong jenazah tambahan. Ini totalnya
Detik-detik Penangkapan Penculik Anak Bekasi di Dalam Bus Bandung: Menyamar Jadi Ojol, Korban Diancam Sajam

Detik-detik Penangkapan Penculik Anak Bekasi di Dalam Bus Bandung: Menyamar Jadi Ojol, Korban Diancam Sajam

Sat Reskrim Polres Metro Bekasi melalui Unit Jatanras mengamankan pelaku penculikan anak yang terjadi di wilayah Setiamekar, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi.
Oleksandr Usyk Beri Syarat Khusus untuk Duel Trilogi Lawan Tyson Fury, Begini Pernyataan Juara Kelas Berat

Oleksandr Usyk Beri Syarat Khusus untuk Duel Trilogi Lawan Tyson Fury, Begini Pernyataan Juara Kelas Berat

Petinju asal Rusia, Oleksandr Usyk akhirnya angkat bicara soal peluang terjadinya duel trilogi melawan rivalnya di kelas berat, Tyson Fury di masa depan.
Rizky Ridho Kasih Salam Perpisahan kepada Rio Fahmi dan Hansamu Yama, Isyarat Jadi Pemain yang Dilepas Persija Jakarta?

Rizky Ridho Kasih Salam Perpisahan kepada Rio Fahmi dan Hansamu Yama, Isyarat Jadi Pemain yang Dilepas Persija Jakarta?

Meski belum diumumkan secara resmi, namun kapten Persija Jakarta Rizky Ridho seolah memberi isyarat jika Rio Fahmi dan Hansamu Yama akan dilepas Macan Kemayoran
Gubernur Khofifah Serahkan Bonus Rp 8 Miliar untuk 161 Atlet dan Pelatih Berprestasi di SEA Games XXXIII Thailand

Gubernur Khofifah Serahkan Bonus Rp 8 Miliar untuk 161 Atlet dan Pelatih Berprestasi di SEA Games XXXIII Thailand

Khofifah menyampaikan pemberian bonus merupakan komitmen Pemprov Jatim dalam mendukung dan menghargai prestasi olahraga. Para atlet dan pelatih tercatat menyumbangkan 34 emas 35 perak dan 35 perunggu bagi Indonesia.
Media Italia Beri Kabar Buruk untuk Arsenal dan Chelsea, Kenan Yildiz Segera Diikat Kontrak Panjang oleh Juventus

Media Italia Beri Kabar Buruk untuk Arsenal dan Chelsea, Kenan Yildiz Segera Diikat Kontrak Panjang oleh Juventus

Tim-tim Liga Inggris, seperti Arsenal dan Chelsea, harus menerima kabar buruk soal Kenan Yildiz. Sang penyerang dilaporkan makin dekat dengan perpanjangan kontrak.

Trending

Gagal ke Final Australian Open, Jannik Sinner Akui Kekalahan dari Djokovic Sangat Menyakitkan

Gagal ke Final Australian Open, Jannik Sinner Akui Kekalahan dari Djokovic Sangat Menyakitkan

Petenis Italia Jannik Sinner harus menelan salah satu kekalahan paling menyakitkan dalam kariernya setelah takluk dari Novak Djokovic pada babak semifinal Australian Open.
12 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 1 Februari 2026: Angka Hoki Aries hingga Pisces, Siapa Paling Hoki?

12 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 1 Februari 2026: Angka Hoki Aries hingga Pisces, Siapa Paling Hoki?

Ramalan keuangan zodiak 1 Februari 2026 membahas Aries hingga Pisces, lengkap dengan angka hoki, peluang rezeki, kondisi finansial, dan zodiak paling hokii
Jadwal Proliga 2026, 31 Januari: Tantang Popsivo yang Tengah Terpuruk, Jadi Momentum Kebangkitan Yolla Yuliana Cs

Jadwal Proliga 2026, 31 Januari: Tantang Popsivo yang Tengah Terpuruk, Jadi Momentum Kebangkitan Yolla Yuliana Cs

Jadwal Proliga 2026 Sabtu 31 Januari yang merupakan hari ketiga seri keempat di Gresik akan menyuguhkan dua laga dari sektor putra dan putri.
4 Nama Sudah Dikantongi, Langkah John Herdman Bidik Pemain Keturunan Top Eropa Dipuji Media Vietnam

4 Nama Sudah Dikantongi, Langkah John Herdman Bidik Pemain Keturunan Top Eropa Dipuji Media Vietnam

Langkah Timnas Indonesia dalam proyek naturalisasi kembali menyedot perhatian media luar negeri. Media Vietnam puji langkah John Herdman bidik pemain top Eropa.
Riza Chalid Cs Diduga Gunakan Buzzer, Polri dan Kejagung Diminta

Riza Chalid Cs Diduga Gunakan Buzzer, Polri dan Kejagung Diminta

Dugaan kasus korupsi tata kelola minyak mentah Pertamina yang melibatkan Riza Chalid Cs terus bergulir dan menjadi sorotan tajam publik.
Kejutan Deadline Day! Inter Milan Nego Curtis Jones dari Liverpool, Nasib Davide Frattesi Jadi Penentu

Kejutan Deadline Day! Inter Milan Nego Curtis Jones dari Liverpool, Nasib Davide Frattesi Jadi Penentu

Menjelang detik-detik penutupan bursa transfer musim dingin, Inter Milan membuat manuver mengejutkan di pasar pemain dengan coba membajak bintang Liverpool.
Bikin John Herdman Pusing, Kevin Diks Bawa Kabar Buruk Jelang Timnas Indonesia Tampil di FIFA Series 2026

Bikin John Herdman Pusing, Kevin Diks Bawa Kabar Buruk Jelang Timnas Indonesia Tampil di FIFA Series 2026

Timnas Indonesia menghadapi situasi kurang ideal jelang tampil di FIFA Series 2026. Deretan pemain kunci terancam absen karena cedera dan sanksi FIFA. Siapa?
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT