Teks Khutbah Jumat Terbaru 9 Januari 2026: Hikmah Menghidupkan Membaca Al-Quran saat Momentum Isra Miraj
- Freepik
Sebelum itu, khatib akan menjelaskan sedikit tentang peristiwa Isra Miraj. Isra Miraj adalah salah satu bagian mukjizat besar diterima oleh Nabi Muhammad SAW.
Dalam peristiwa ini, Rasulullah SAW mendapatkan keistimewaan di mana beliau diangkat oleh Allah. Beliau rela melakukan perjalanan jauh dari Masjidil Haram menuju Masjidil Aqsa agar bisa sampai ke langit ketujuh.
Di sana, Nabi Muhammad SAW mendapat momentum penting di mana beliau menerima perintah shalat lima waktu dari Allah Subhanahu wa Ta’āla. Maka dari itu, peristiwa Isra Miraj sebagai momentum betapa pentingnya meningkatkan spiritual dan keimanan, serta menegaskan kedudukan tinggi shalat untuk menjadi tiang agama.
Melalui Surat Al-Isra Ayat 1, peristiwa Isra Miraj mengajarkan umat Muslim agar selalu tunduk dan menjalankan perintah dalam syariat-Nya, Allah SWT berfirman:
سُبْحٰنَ الَّذِيْٓ اَسْرٰى بِعَبْدِهٖ لَيْلًا مِّنَ الْمَسْجِدِ الْحَرَامِ اِلَى الْمَسْجِدِ الْاَقْصَا الَّذِيْ بٰرَكْنَا حَوْلَهٗ لِنُرِيَهٗ مِنْ اٰيٰتِنَاۗ اِنَّهٗ هُوَ السَّمِيْعُ الْبَصِيْرُ
Artinya: "Maha Suci (Allah) yang telah memperjalankan hamba-Nya (Nabi Muhammad) pada malam hari dari Masjidilharam ke Masjidilaqsa yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia Maha Mendengar lagi Maha Melihat." (QS. Al-Isra, 17:1).
Jemaah shalat Jumat yang dirahmati Allah,
Selain shalat, kita telah mengetahui bahwa Al-Quran sebagai pedoman hidup. Keberadaannya sangat berarti bagi Umat Muslim. Hal ini sebagaimana dalam keterangan Surat Al-Baqarah Ayat 2, Allah SWT berfirman:
ذٰلِكَ الْكِتٰبُ لَا رَيْبَ ۛ فِيْهِ ۛ هُدًى لِّلْمُتَّقِيْنَۙ
Load more