News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Kata Aa Gym soal Islamophobia Jadi Kekhawatiran Pembangunan Islamic Centre Indonesia di Melbourne Australia

KH Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym memberikan pandangan soal peningkatan Islamophobia sebagai kekhawatiran pembangunan Islamic Centre di Melbourne, Australia.
Senin, 19 Januari 2026 - 00:32 WIB
Aa Gym usai konferensi pers pembangunan Islamic Centre Melbourne, Australia, di The Tribrata Darmawangsa Jakarta, Sabtu (17/1/2026)
Sumber :
  • tvOnenews.com/Hilal Aulia Pasya

Jakarta, tvOnenews.com - Pendakwah KH Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym memberikan pandangan terkait Islamophobia di tengah pembangunan Islamic Centre di Kota Melbourne, Australia.

Gedung Islamic Centre dengan ukuran 1.800 meter persegi itu merupakan proyek digagas oleh Komunitas Muslim Indonesia di Australia. Tujuan utamanya sebagai langkah strategis memperluas dakwah di Negeri Kanguru.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Saat ditanya terkait Islamophobia sebagai salah satu kekhawatiran pembangunan Islamic Centre di gedung bekas kantor polisi, Aa Gym meyakini hal itu bukanlah sebagai penghambat syiar agama Islam melalui Kota Melbourne.

"Tenang aja. Yang Islamophobia itu bukan musuh," ujar Aa Gym saat ditemui tvOnenews.com di The Tribrata Darmawangsa Jakarta, Sabtu (17/1/2026).

Aa Gym setelah konferensi pers perkembangan pembangunan Islamic Centre Melbourne, Australia, di The Tribrata Darmawangsa Jakarta, Sabtu (17/1/2026)
Aa Gym setelah konferensi pers perkembangan pembangunan Islamic Centre Melbourne, Australia, di The Tribrata Darmawangsa Jakarta, Sabtu (17/1/2026)
Sumber :
  • tvOnenews.com/Hilal Aulia Pasya

Berdasarkan laporan dari Aljazeera dan The Guardian, Islamophobia semakin meningkat di Australia sejak insiden dua tersangka penembakan massal dan serangan teror anti-Semit, Sajid Akram (50) dan anaknya, Naveed Akram (24) di Pantai Bondi, Sydney, Australia pada 14 Desember 2025.

Dari laporan Perdana Menteri New South Wales Chris Minns, setidaknya insiden penembakan itu mengakibatkan 16 orang tewas dan 42 orang lainnya terluka, termasuk di antaranya dua petugas polisi.

Perdana Menteri (PM) Australia Anthony Albanese menganggap aksi tragedi penembakan dan serangan teroris ini sebagai sejarah terburuk keamanan Australia. Motif serangan itu diduga terinspirasi dari Islamic State Ideology atau ideologi negara Islam (ISIS).

Albanese tak membantah insiden anti-Muslim semakin meningkat tajam. Akan tetapi, hal itu telah terjadi sejak dimulainya perang Israel-Palestina di Jalur Gaza hingga adanya penembakan tersebut.

"Warga Australia seharusnya bisa merasa aman di rumah mereka di komunitas mana pun. Kita harus memberantas kebencian, ketakutan, dan prasangka yang mendorong Islamofobia dan perpecahan dalam masyarakat kita," ujarnya dalam konferensi pers di Kantor Parlemen Persemakmuran di Sydney, Australia.

Aa Gym memahami peningkatan Islamophobia semakin tajam. Tetapi mereka bukanlah musuh, hanya saja belum memahami tentang betapa indahnya agama Islam.

Kata Aa Gym, hal itu tidak akan menjadi penghambat selama tujuan perluasan dakwah lewat Kota Melbourne, dilakukan dengan cara positif.

"Bukan masalah Islamofobia itu. Yang jadi masalah, kita membantu mereka paham (agama Islam) atau tidak, kita jadi contoh Islam yang baik atau tidak begitu," katanya.

Pendapat Aa Gym soal Komunitas Muslim Indonesia Bangun Islamic Centre di Melbourne

Jajaran Komunitas Muslim Indonesia di Australia bersama Aa Gym dalam konferensi pers perkembangan pembangunan Islamic Centre di Kota Melbourne, Australia di The Tribrata Darmawangsa Jakarta, Sabtu (17/1/2026)
Jajaran Komunitas Muslim Indonesia di Australia bersama Aa Gym dalam konferensi pers perkembangan pembangunan Islamic Centre di Kota Melbourne, Australia di The Tribrata Darmawangsa Jakarta, Sabtu (17/1/2026)
Sumber :
  • tvOnenews.com/Hilal Aulia Pasya

Aa Gym berbagi pendapat terkait rencana pembangunan tersebut. Ia sangat mendukung dengan gebrakan dari Komunitas Muslim Indonesia di Victoria bagian Australia, yang ingin menghadirkan adanya Islamic Centre di Kota Melbourne.

"Sangat bahagia, sangat bersyukur Allah memberikan jalan karena yang membolak-balik hati adalah Allah," kata Aa Gym.

Menurutnya, pembelian gedung bekas kantor polisi Laverton meski dari hasil lelang sebagai pencapaian terbaik. Ia tidak menyangka kantor polisi akan berubah menjadi masjid dan pusat dakwah Muslim di Australia.

"Bayangkan kantor polisi dijual jadi masjid, ini sebuah sejarah baru. Oleh karena itu, ini harus disikapi bukan minta sumbangan, tetapi menginformasikan adanya ladang amal," jelasnya.

Pendakwah berusia 63 tahun ini berharap pembangunan Islamic Centre digagas Komunitas Muslim Indonesia di Australia, harus mendapat dukungan dari masyarakat Indonesia.

"Harusnya masyarakat melihat ini tuh menjadi kesempatan besar supaya mendapatkan pahala amal jariyah yang melimpah," pesannya.

Aa Gym bersyukur langkah baik dari Komunitas Muslim Indonesia untuk membangun pusat dakwah di Kota Melbourne, mendapat sambutan dan antusias besar bagi umat Muslim di Australia.

Sementara, Presiden IMCW, Andri Nursafitri mengatakan, pembelian hasil lelang gedung kantor polisi Laverton itu telah berlangsung pada Desember 2025 lalu. Pasalnya, jarak gedung tersebut hanya 150 meter dari Masjid Baitul Makmur di Melbourne, Australia.

Andri mengatakan, pihaknya telah membeli gedung itu dari hasil lelang sebesar Rp14 miliar. Adapun tenggat waktu untuk melunasi pembelian gedung kantor polisi itu hanya sampai Maret 2026.

Pihaknya masih membutuhkan setidaknya Rp28 miliar untuk pelunasan. Berdasarkan perjanjian dengan pemerintah setempat, apabila tidak dapat melunasi pembelian lelang itu, maka akan kehilangan uang muka sebesar Rp2,8 miliar.

"Sekaligus menghapus peluang memperluas dakwah Islam di Melbourne," kata Andri.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Terkini, Komunitas Muslim Indonesia bagian Victoria, Australia, tengah meminta izin pembangunan Islamic Centre tersebut. Kehadiran gedung itu diharapkan sebagai solusi di tengah peningkatan jemaah Muslim di Masjid Baitul Rahman, yang sudah tidak lagi menampung aktivitas ibadah dan dakwah di Kota Melbourne, Australia.

(hap)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Sudah Dua Pekan Terendam, Pemkab Serang Banten Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

Sudah Dua Pekan Terendam, Pemkab Serang Banten Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

Kondisi banjir yang tak kunjung surut memaksa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang, Banten, mengambil langkah tegas dengan menetapkan status tanggap darurat bencana. 
Jadi Tersangka, Kepala BPN Bali Tetap Ngantor: Banyak yang Harus Saya Urus

Jadi Tersangka, Kepala BPN Bali Tetap Ngantor: Banyak yang Harus Saya Urus

Kepala Kanwil BPN Bali, I Made Daging, tetap menjalankan aktivitas kedinasannya meskipun telah berstatus tersangka dalam kasus dugaan tindak pidana kearsipan.
Dinsos Jakarta Salurkan Bantuan ke Warga Terdampak Banjir Satu Meter di Cakung Timur

Dinsos Jakarta Salurkan Bantuan ke Warga Terdampak Banjir Satu Meter di Cakung Timur

Kawasan permukiman RW 02 Kelurahan Cakung Timur, Jakarta Timur, dilanda banjir dengan ketinggian air mencapai 1 meter sejak Minggu (18/1/2026) pagi.
Desa Idaman Jadi Wilayah Langganan Banjir, PDIP Banten Desak Pemerintah Bangun Tanggul Sungai

Desa Idaman Jadi Wilayah Langganan Banjir, PDIP Banten Desak Pemerintah Bangun Tanggul Sungai

Kawasan Desa Idaman, Pandeglang, Banten kembali dilanda banjir dengan ketinggian air diperkirakan lebih dari dua meter.
Viral 'Pak Ogah' Meresahkan di Exit Tol Rawa Buaya, Pemkot Jakbar Turunkan Pasukan

Viral 'Pak Ogah' Meresahkan di Exit Tol Rawa Buaya, Pemkot Jakbar Turunkan Pasukan

Pemerintah Kota Jakarta Barat mengambil langkah tegas untuk membersihkan area pintu keluar (exit) Tol Rawa Buaya, Jalan Abdul Wahab, dari praktik "Pak Ogah". 
Kontra Narasi Gandeng Polri Upaya Edukasi Masyarakat Terkait Informasi di Medsos

Kontra Narasi Gandeng Polri Upaya Edukasi Masyarakat Terkait Informasi di Medsos

Founder Kontra Narasi, Sandri Rumanama mengaku pihaknya tengah melakukan pembenahan internal timnya di tengah serangkaian rencana jalinan kerjasama dengan sejumlah lembaga negara seperti Polri.

Trending

Klasemen Proliga 2026 Putri: Gresik Phonska Kuasai Puncak, Jakarta Livin Mandiri Babak Belur Jadi Juru Kunci

Klasemen Proliga 2026 Putri: Gresik Phonska Kuasai Puncak, Jakarta Livin Mandiri Babak Belur Jadi Juru Kunci

Klasemen Proliga 2026 putri usai seri Medan, di mana Gresik Phonska berhasil menguasai puncak sedangkan Jakarta Livin Mandiri jadi juru kunci usai babak belur di awal musim.
Hasil Proliga 2026 Putri: Jakarta Electric PLN Menang Dramatis dari Medan Falcons

Hasil Proliga 2026 Putri: Jakarta Electric PLN Menang Dramatis dari Medan Falcons

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan secara dramatis atas Medan Falcons.
Pilot Masih Memegang Kendali saat Tabrak Gunung, KNKT Ungkap Analisis Awal Tragedi Pesawat ATR 42-500 di Sulsel

Pilot Masih Memegang Kendali saat Tabrak Gunung, KNKT Ungkap Analisis Awal Tragedi Pesawat ATR 42-500 di Sulsel

Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) memberikan penjelasan teknis terkait hancurnya pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport (IAT) di Gunung Bulusaraung, Sulawesi Selatan. 
Rekap Hasil Proliga 2026 Seri Medan: Gresik Phonska dan LavAni Tak Tersentuh

Rekap Hasil Proliga 2026 Seri Medan: Gresik Phonska dan LavAni Tak Tersentuh

Rekap hasil Proliga 2026 seri Medan, di mana Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia dan Jakarta LavAni berhasil tampil impresif sepanjang pekan ini.
Dinsos Jakarta Salurkan Bantuan ke Warga Terdampak Banjir Satu Meter di Cakung Timur

Dinsos Jakarta Salurkan Bantuan ke Warga Terdampak Banjir Satu Meter di Cakung Timur

Kawasan permukiman RW 02 Kelurahan Cakung Timur, Jakarta Timur, dilanda banjir dengan ketinggian air mencapai 1 meter sejak Minggu (18/1/2026) pagi.
Kontra Narasi Gandeng Polri Upaya Edukasi Masyarakat Terkait Informasi di Medsos

Kontra Narasi Gandeng Polri Upaya Edukasi Masyarakat Terkait Informasi di Medsos

Founder Kontra Narasi, Sandri Rumanama mengaku pihaknya tengah melakukan pembenahan internal timnya di tengah serangkaian rencana jalinan kerjasama dengan sejumlah lembaga negara seperti Polri.
Desa Idaman Jadi Wilayah Langganan Banjir, PDIP Banten Desak Pemerintah Bangun Tanggul Sungai

Desa Idaman Jadi Wilayah Langganan Banjir, PDIP Banten Desak Pemerintah Bangun Tanggul Sungai

Kawasan Desa Idaman, Pandeglang, Banten kembali dilanda banjir dengan ketinggian air diperkirakan lebih dari dua meter.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT