LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
GM Susanto Megaranto.
Sumber :
  • Antara

Susanto Tantang Unggulan Kedua Asal AS, Fabiano Caruana Di Babak 2 PD Catur 2021

GM Susanto Megaranto (2550) menembus putaran kedua di kesempatan keempatnya mengikuti Piala Dunia Catur setelah unggul 1,5 - 0,5 atas pecatur Iran GM Ehsan Ghaem Maghami.

Rabu, 14 Juli 2021 - 23:52 WIB

Jakarta, tvOne

GM Susanto Megaranto (2550) menembus putaran kedua di kesempatan keempatnya mengikuti Piala Dunia Catur setelah unggul 1,5 - 0,5 atas pecatur Iran GM Ehsan Ghaem Maghami (2547) dalam babak tie break putaran pertama FIDE World Cup 2021 di Sochi, Rusia, Rabu.

Dengan demikian, Susanto menjadi pecatur kedua asal Indonesia yang bisa sampai di putaran kedua Piala Dunia setelah GM Utut Adianto yang dua kali melakukannya, yakni di Groningen, Belanda (1996) dan di Tripoli, Libya (2004).

Susanto sebelumnya sudah tiga kali mengikuti Piala Dunia yaitu pada tahun 2007, 2010, dan 2019 yang semuanya berlangsung di Khanty-Mansiysk, Rusia.



Pada kesempatan keempat di ajang turnamen catur bergengsi tersebut, Susanto mengaku melakukan persiapan yang lebih matang dibanding Piala Dunia sebelumnya karena ia tak ingin mengulang kegagalan pada tiga penampilan sebelumnya yang selalu kalah di putaran pertama.

"Untuk pengalaman yang keempat, saya akan mencoba yang terbaik. Karena lawan saya kali ini lebih berimbang," ujar pecatur asal Indramayu, Jawa barat itu dalam jumpa pers sebelum pertandingan.

Perjuangan Susanto menembus babak kedua Piala Dunia catur 2021 tidak berlangsung dengan mudah. Menghadapi Ehsan Ghaem Maghami yang punya kemampuan relatif berimbang, Susanto harus melewati babak tie break setelah dalam dua babak catur klasik, ia bermain bermain remis dengan juara nasional 13 kali Iran tersebut.

Hasil remis juga terjadi pada babak pertama tie break yang memainkan catur cepat. Namun justru saat memegang buah hitam di babak kedua tie break tersebut, Susanto bisa mengalahkan lawannya melalui pertarungan sengit 51 langkah.



Seperti disiarkan laman resmi turnamen, dalam partai yang memainkan Pembukaan Inggris atau kebalikan dari Pertahanan Sisilia itu, bidak hitam Susanto sedikit menguasai sentral permainan, meskipun permainan posisional Maghami sulit untuk ditembus Susanto.

Pecatur terbaik Indonesia itu baru terlihat unggul di permainan akhir melalui serangkaian kombinasi yang membuat membuat ia unggul materi dengan memiliki satu banteng, sedangkan lawannya memiliki dua bidak yang mendampingi raja. Kondisi ini kemudian memaksa Maghami menyerah setelah Susanto menjalankan benteng ke kotak a8 pada langkah ke-51 untuk membuka lajur mengancam bidak putih.

Kemenangan Susanto tersebut membuat Indonesia menempatkan tiga pecatur di putaran kedua setelah sebelumnya IM Medina Warda Aulia dan IM Irene Kharisma Sukandar lolos ke putaran kedua di Piala Dunia kategori wanita (FIDE Women's World Cup).

Hasil yang dicapai Susanto, Irene dan Medina ini disambut gembira PB Percasi dan JAPFA yang kembali menjadi sponsor keberangkatan Tim Catur Indonesia ke Piala Dunia Catur 2021.

“Alhamdulilah, apa yang dihasilkan Susanto dan dua Srikandi Catur Indonesia di arena Chess World Cup di Sochi, Rusia menjadi sejarah baru bagi dunia catur Indonesia dan bersyukur JAPFA menjadi bagian sejarah itu” kata Artsanti Alif, Head of Social Investment PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk.



Pada putaran kedua, Susanto Megaranto akan menantang unggulan kedua Fabiano Caruana dari Amerika Serikat yang merupakan seorang Grandmaster super dengan elo rating 2806.

Sementara itu, Medina sudah ditunggu pecatur unggulan ke-6 asal India GM Dronavalli Harika (2515) yang memperoleh bye di putaran pertama.

Lawan berat juga akan dihadapi Irene di putaran kedua. Pecatur asal Jawa barat ini akan berhadapan dengan pecatur tuan rumah Rusia, Valentina Gunina (2437) yang sudah menyandang gelar GM kategori umum.
 

Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Cover Story One : Garuda Muda Menjaga Asa Olimpiade 2024

Cover Story One : Garuda Muda Menjaga Asa Olimpiade 2024

Kepakan sayap Garuda Muda melambung tinggi menggapai mimpi yang selama ini belum terwujud. Tim Rizki Ridho Cs, mampu mematahkan tatapan rendah semua lawannya.
Presiden Teken UU Desa, Jabatan Kades Jadi 8 Tahun Boleh Dipilih 2 Kali 

Presiden Teken UU Desa, Jabatan Kades Jadi 8 Tahun Boleh Dipilih 2 Kali 

Sejumlah poin penting, di antaranya terdapat pada pasal 39 yang mengatur masa jabatan kepala desa menjadi delapan tahun dan dapat dipilih maksimal dua kali masa jabatan.
Padahal 5 Pemain Naturalisasi Ini Sengaja Direkrut PSSI karena Dianggap Punya Performa Bagus di Klub, tapi setelah Gabung Timnas Indonesia Malah Cuma Jadi Beban

Padahal 5 Pemain Naturalisasi Ini Sengaja Direkrut PSSI karena Dianggap Punya Performa Bagus di Klub, tapi setelah Gabung Timnas Indonesia Malah Cuma Jadi Beban

PSSI saat ini terus meningkatkan kualitas Timnas Indonesia dengan memproses naturalisasi dua pemain keturunan yakni Jens Raven dan Calvin Verdonk setelah Maarte
PTUN Gelar Sidang Perdana Gugatan PDIP terhadap KPU RI

PTUN Gelar Sidang Perdana Gugatan PDIP terhadap KPU RI

Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) menggelar sidang pendahuluan pemeriksaan kelengkapan administrasi perkara yang dilayangkan PDI Perjuangan (PDIP).
Ahli Psikologi Forensik Sebut Kasus Kematian Brigadir Ridhal Tidak Mutlak Kasus Bunuh Diri, Ini Alasannya

Ahli Psikologi Forensik Sebut Kasus Kematian Brigadir Ridhal Tidak Mutlak Kasus Bunuh Diri, Ini Alasannya

Ahli Psikologi Forensik Reza Indragiri Amriel mengatakan kasus kematian Brigadir Ridhal Tomi Ali angggota Polresta Manado bukan mutlak bunuh diri. Ini alasannya
Alasan Bung Towel Prediksi Laga Timnas Indonesia U-23 vs Irak Berakhir Imbang, Di Extra Time Saya Serahkan ...

Alasan Bung Towel Prediksi Laga Timnas Indonesia U-23 vs Irak Berakhir Imbang, Di Extra Time Saya Serahkan ...

Timnas Indonesia U-23 akan bertemu dengan Irak U-23 di laga terakhir perebutan juara 3 Piala Asia U-23 di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Doha, Kamis (2/5/2024). 
Trending
Shin Tae-yong Ngamuk Jelang Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Irak di Perebutan Tempat Ketiga Piala Asia U-23 2024

Shin Tae-yong Ngamuk Jelang Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Irak di Perebutan Tempat Ketiga Piala Asia U-23 2024

Shin Tae-yong mengutarakan keluh kesahnya menjelang pertandingan Timnas Indonesia U-23 kontra Irak dalam duel perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024.
3 Kabar Buruk Jelang Laga Timnas Indonesia vs Irak Piala Asia U-23 2024, Komentar Fans Thailand soal Wasit VAR Kontroversi Sivakorn Pu-udom atas Kekalahan Skuat Shin Tae-yong

3 Kabar Buruk Jelang Laga Timnas Indonesia vs Irak Piala Asia U-23 2024, Komentar Fans Thailand soal Wasit VAR Kontroversi Sivakorn Pu-udom atas Kekalahan Skuat Shin Tae-yong

Tiga kabar buruk Jelang laga Timnas Indonesia vs Irak di Piala Asia U-23 2024 dan komentar fans Thailand soal wasit VAR kontroversi wasit Sivakorn Pu-udom.
Shin Tae-yong Mendapat 3 Kabar Baik yang Bisa Membuat Timnas Indonesia U-23 Menang Atas Irak U-23

Shin Tae-yong Mendapat 3 Kabar Baik yang Bisa Membuat Timnas Indonesia U-23 Menang Atas Irak U-23

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong mendapat tiga kabar baik jelang pertandingan perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.
Shin Tae-yong Full Senyum Usai Dapat Kabar Bahagia Jelang Timnas Indonesia U-23 Lawan Irak 

Shin Tae-yong Full Senyum Usai Dapat Kabar Bahagia Jelang Timnas Indonesia U-23 Lawan Irak 

Timnas Indonesia U-23 akan bertemu dengan Irak dalam pertebutan juara 3 Piala Asia U-23 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Kamis (2/5/2024). 
Perlahan Terkuak Motif Sadis Pembunuhan Wanita dengan Jasad Dalam Koper di Bekasi

Perlahan Terkuak Motif Sadis Pembunuhan Wanita dengan Jasad Dalam Koper di Bekasi

Polda Metro Jaya menangkap terduga pelaku pembunuhan terhadap wanita dengan jasad yang tersimpan di dalam koper dan dibuang di kawasan Bekasi.
Suporter Asal Korea Selatan Ini Ikut Kesal Atas Wasit Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Uzbekistan, Terkejut dengan Sikap STY

Suporter Asal Korea Selatan Ini Ikut Kesal Atas Wasit Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Uzbekistan, Terkejut dengan Sikap STY

Pada babak semifinal Piala Asia U-23 tersebut, Timnas Indonesia U-23 kalah dengan skor 2-0 dari Uzbekistan dengan berbagai kontroversi yang diambil oleh wasit. 
Sosok Nayunda Nabila, Biduan Dangdut yang Disawer SYL Puluhan Juta, Rupanya Bukan Orang Sembarangan

Sosok Nayunda Nabila, Biduan Dangdut yang Disawer SYL Puluhan Juta, Rupanya Bukan Orang Sembarangan

Nama biduan dangdut Nayunda Nabila Nizrinah tiba-tiba muncul dalam kasus korupsi yang menjerat mantan Menteri Kehutanan (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL).
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Ragam Perkara
16:00 - 17:00
Kabar Petang Pilihan
17:00 - 18:30
Kabar Petang
18:30 - 20:00
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:00
Dua Sisi
21:00 - 22:00
Kabar Utama
Selengkapnya