LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Franco Uncini
Sumber :
  • Antara

Legenda MotoGP Franco Uncini Resmi Umumkan Pensiun Sebagai FIM Grand Prix Safety Officer Pada Akhir 2022

Legenda MotoGP Franco Uncini secara resmi akan menyerahkan tongkat estafet jabatan FIM Grand Prix Safety Officer pada penerusnya pada akhir 2022.

Sabtu, 5 November 2022 - 05:34 WIB

Jakarta - Franco Uncini akan menyerahkan tongkat estafet jabatan FIM Grand Prix Safety Officer pada penerusnya pada akhir 2022 setelah legenda MotoGP itu turut berperan dalam menjamin keselamatan para pebalap selama hampir empat dekade.

Franco Uncini yang asal Italia itu sebagaimana dikutip dari laman MotoGP, Jumat mengawali karier membalap pada kejuaraan dunia 250cc pada 1976 sebelum naik ke kelas premier pada 1979.
Pada 1982 Uncini menjadi juara dunia kelas 500cc berkat tujuh finis podium, lima di antaranya merupakan kemenangan Grand Prix.

Setelah gantung helm, Uncini menjalani peran baru di paddock MotoGP sebagai penasehat dan mewakili para pebalap dalam upaya meningkatkan keselamatan pada pertengahan tahun 80-an.

Ia kemudian diangkat oleh persatuan pebalap Grand Prix untuk mewakili mereka sebagai safety delegate pada 1993. Sejak itu, Uncini memiliki peran yang semakin besar dan sang pebalap Italia diangkat federasi balap sepeda motor internasional sebagai Grand Prix Safety Officer mereka pada 2013.

Baca Juga :

Setelah musim kesepuluh menjalani peran tersebut, Uncini akan undur diri dan mewariskan posisinya kepada Bartolome Alfonso.

"Setelah menjalani karier yang luar biasa sebagai pebalap, dia menjadi orang paling penting dalam keselamatan rekan-rekannya," kata presiden FIM Jorge Viegas dalam jumpa pers di Valencia, Jumat.

"Ini adalah salah satu tugas paling penting dalam dunia kami," kata Viegas yang mencoba meyakinkan Uncini untuk meneruskan perannya.

Mendengar keinginan Uncini untuk mundur, FIM dan Dorna kemudian mencoba mencari pengganti yang dapat meneruskan tugas Uncini yaitu Bartolome Alfonso, yang juga telah cukup lama membantu kedua organisasi itu dalam mendesain sirkuit balap, juga memastikan aspek keselamatan.

"Saya sampai jarang tidur malam, tapi saya senang dan puas dengan apa yang kami capai. Tiga puluh tahun melakukan tugas ini, 20 dengan IRTA dan 10 dengan FIM." kata Uncini.

Kakek dua cucu itu mengatakan akan memiliki banyak waktu untuk keluarganya sembari memberi ruang untuk generasi muda untuk meneruskan tugasnya.

"Saya merasa Tome dapat melanjutkan tugas yang sempurna ini, dan seperti yang dikatakan presiden (FIM), Tome juga adalah pilihan saya. Dia adalah orang yang saya yakin bisa meneruskan pekerjaan ini."

Bartolome Alfonso memulai kariernya sebagai marshal di Jarama sebelum menjadi koordinator pencatat waktu dalam kejuaraan dunia MotoGP dan kemudian sebagai "events coordinator" di Dorna Sports.

Alfonso juga pernah menjabat General Manajer Sirkuit Internasional Lusail, Qatar sebelum menjadi Managing Director MotorLand Aragon pada 2008.

Pada 2018, Alfonso mendapat tugas baru sebagai General Manager Racing Loop, yang mengembangkan sirkuit dan proyek balap di berbagai belahan dunia dengan bekerja dengan promotor lokal di bawah pengawasan FIM dan FIA selain juga menjadi anggota Road Racing Commission FIM sejak 2012.

"Saya kira tidak ada yang dapat menandingi apa yang telah Franco lakukan untuk (menjamin) keselamatan, dan apabila kita melihat dalam perspektif dari lintasan, pekerjaan itu bukan hanya membantu MotoGP tapi juga setiap lintasan sepanjang tahunnya," kata Alfonso.

"Saya akan berterima kasih kepadanya atas segalanya, dan saya akan melakukan yang terbaik untuk melanjutkan tugasnya yang luar biasa." (ant/ade)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Kenakan Kain Ihram Haji, Menteri Agama Tinjau Setiap Maktab: Mereka Bisa Istirahat di Sini?

Kenakan Kain Ihram Haji, Menteri Agama Tinjau Setiap Maktab: Mereka Bisa Istirahat di Sini?

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas atau Gus Men meninjau maktab jelang jemaah haji wukuf di Arafah, Sabtu (15/6/2024). Ia sudah mengenakan kain ihram.
Terungkap! Kesalahan 'Fatal' Iptu Rudiana Dalam Kasus Vina, Kuasa Hukum Pegi Setiawan Minta Kapolri Tidak Usah Malu

Terungkap! Kesalahan 'Fatal' Iptu Rudiana Dalam Kasus Vina, Kuasa Hukum Pegi Setiawan Minta Kapolri Tidak Usah Malu

Kuasa hukum Pegi Setiawan, Marwan Iswandi mengungkap kesalahan ayah Eky, Iptu Rudiana dalam penanganan kasus Vina dan Eky yang terjadi pada 2016 di Cirebon.
Pilkada di Sulsel Kerap Dikatakan Zona Merah, Bawaslu Sulsel Identifikasi Titik Kerawanan

Pilkada di Sulsel Kerap Dikatakan Zona Merah, Bawaslu Sulsel Identifikasi Titik Kerawanan

Berdasarkan IKP 2023 menjelang Pemilu 2024, ada sejumlah daerah masuk zona merah atau rawan tinggi seperti di Kabupaten Bulukumba, Jeneponto dan Kota Makassar dan Parepare.
Nama Justin Hubner Kembali Hilang di Daftar Susunan Pemain Cerezo Osaka

Nama Justin Hubner Kembali Hilang di Daftar Susunan Pemain Cerezo Osaka

Cerezo Osaka akan tampil dalam lanjutan J-League melawan Urawa Reds di Stadion Yodoko Sakura, Osaka pada Sabtu (15/6/2024). 
Kembali Maju Bupati, Mak Rini Ambil Formulir di DPC PKB Kabupaten Blitar

Kembali Maju Bupati, Mak Rini Ambil Formulir di DPC PKB Kabupaten Blitar

Rini Sarifah mengambil formulir pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Blitar ke Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Blitar
Luhut Harapkan Dukungan Pemerintah China untuk Tingkatkan Kerja Sama Proyek Pabrik Baterai di Maluku Utara

Luhut Harapkan Dukungan Pemerintah China untuk Tingkatkan Kerja Sama Proyek Pabrik Baterai di Maluku Utara

Dalam kunjungan ke China, Luhut menyoroti proyek antara Contemporary Brunp Lygend Co Ltd (CBL) dengan Indonesia Battery Corporation (IBC) di Buli, Maluku Utara.
Trending
Timnas Indonesia Langsung Dapat Kabar Gembira dari FIFA, Begini Respons Korea Selatan Usai Lihat Pot Pembagian Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Langsung Dapat Kabar Gembira dari FIFA, Begini Respons Korea Selatan Usai Lihat Pot Pembagian Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia langsung menddapatkan kabar gembira dari FIFA dan begini respons Korea Selatan usai melihat pot pembagian drawing kualifikasi Piala Dunia 2026.
Padahal Nomor Satu di Asia, Media Jepang Justru Khawatir Kalau Negaranya Harus Bertemu Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Alasannya...

Padahal Nomor Satu di Asia, Media Jepang Justru Khawatir Kalau Negaranya Harus Bertemu Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Alasannya...

Meski punya titel sebagai tim nomor satu di Asia, namun media asal Jepang ini merasa khawatir kalau negaranya harus berhadapan dengan Timnas Indonesia.
Jadi Alat Bukti Baru Kasus Vina Cirebon, Polda Jawa Barat Sita Akun FB Milik Pegi Setiawan, Isinya Bikin Terkejut...

Jadi Alat Bukti Baru Kasus Vina Cirebon, Polda Jawa Barat Sita Akun FB Milik Pegi Setiawan, Isinya Bikin Terkejut...

Misteri pengungkapan kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat pada 2016 silam terus menyita perhatian publik usai banyaknya kejanggalan.
Kesalahan Iptu Rudiana Ayah Eky Jadi Sorotan Mantan Wakapolri Usai Liga Akbar Akui Diperintah Bikin Skenario Kasus Vina Cirebon

Kesalahan Iptu Rudiana Ayah Eky Jadi Sorotan Mantan Wakapolri Usai Liga Akbar Akui Diperintah Bikin Skenario Kasus Vina Cirebon

Kesalahan Iptu Rudiana ayah Eky menjadi sorotan mantan Wakapolri usai Liga Akbar mengakui diperintah bikin skenario kasus Vina Cirebon.
Cetak Gol dan Jegal Langkah Thailand di Kualifikasi Piala Dunia, Striker Berdarah Indonesia Ini Minta Maaf, Kenapa?

Cetak Gol dan Jegal Langkah Thailand di Kualifikasi Piala Dunia, Striker Berdarah Indonesia Ini Minta Maaf, Kenapa?

Thailand harus mengakhir langkah mereka di babak kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di putaran kedua meski menang atas Singapura di laga terakhir grup C.
Debutan Liga 1 Buat Kejutan Lagi, Setelah Rekrut Tandem Bintang Inter Milan, Kini Malut United Gaet Eks Bek Juventus di Bursa Transfer

Debutan Liga 1 Buat Kejutan Lagi, Setelah Rekrut Tandem Bintang Inter Milan, Kini Malut United Gaet Eks Bek Juventus di Bursa Transfer

Kejutan kembali dilakukan klub debutan di Liga 1 musim depan, Malut United yang resmi datangkan mantan bintang Juventus, Cassio Scheid pada bursa transfer.
Dulu Dilempar Telur, Kini Shin Tae-yong Disambut Hangat Saat Kepulangannya ke Korea Selatan Usai Bawa Sejarah Bagi Timnas Indonesia

Dulu Dilempar Telur, Kini Shin Tae-yong Disambut Hangat Saat Kepulangannya ke Korea Selatan Usai Bawa Sejarah Bagi Timnas Indonesia

Saat itu Shin Tae-yong gagal membawa Korea Selatan lolos fase grup Piala Dunia 2018 meski saat itu mengalahkan Jerman.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Ragam Perkara
16:00 - 17:00
Kabar Petang Pilihan
17:00 - 18:30
Kabar Petang
18:30 - 20:00
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:00
Kabar Utama
21:00 - 22:00
Indonesia Dalam Peristiwa
Selengkapnya