News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Ungkap Tampilan Mesin untuk Aston Martin di F1 2026, Honda Ternyata Masih Masih Belum Spill Satu Bagian Penting

Honda resmi memperlihatkan tampilan awal Power Unit terbaru yang akan digunakan Aston Martin pada F1 2026.
Rabu, 21 Januari 2026 - 14:47 WIB
Mobil Aston Martin Milik Fernando Alonso di F1 2025
Sumber :
  • Aston Martin Aramco Formula One Team

tvOnenews.com - Honda resmi memperlihatkan tampilan awal Power Unit terbaru yang akan digunakan Aston Martin pada F1 2026.

Honda kembali ke Foemula 1 secara penuh mulai 2026 dan akan menjadi pemasok eksklusif Aston Martin di era regulasi anyar.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sebelumnya, Honda sempat meninggalkan F1 pada akhir 2021, namun masih mendukung Red Bull hingga musim 2025.

Mobil Aston Martin Milik Fernando Alonso di F1 2025
Mobil Aston Martin Milik Fernando Alonso di F1 2025
Sumber :
  • Aston Martin Aramco Formula One Team

Keputusan kembali ke F1 diambil saat Red Bull bersiap memproduksi mesin sendiri melalui Red Bull Powertrains.

Dengan kondisi itu, Honda memilih menjalin kemitraan baru bersama Aston Martin untuk 2026.

Power Unit berkode RA626H diperkenalkan dalam acara khusus di Tokyo, dihadiri petinggi Honda dan Aston Martin.

Presiden dan CEO F1 Stefano Domenicali serta Lawrence Stroll turut hadir dalam peluncuran tersebut.

Pabrikan asal Jepang tersebut belum sepenuhnya membuka detail mesin barunya ke publik.

Meski menampilkan konsep mesin baru, Honda sengaja menyamarkan bagian vital dari unit daya.

Area perakitan bawah mesin ditutup untuk mencegah rival mencermati detail teknis penting.

Presiden Honda Racing Corporation, Koji Watanabe, menegaskan proyek ini berjalan dalam waktu terbatas.

"Regulasi 2026 sangat menantang. Itu sulit. Ini menantang. Itulah mengapa kami ingin mengambilnya." kata Watanabe.

Ia menyebut pengujian reliabilitas terus dilakukan di Sakura dan bangku uji mesin.

"Kami berjalan pada garis waktu yang sangat singkat, tetapi kami ingin memastikan bahwa kami sepenuhnya siap untuk itu." sambungnya.

Honda juga mengakui proses pengembangan tidak selalu berjalan mulus sejak memutuskan kembali ke F1.

Kepala strategi Aston Martin, Andy Cowell, menyebut pengujian intensif dilakukan di Silverstone dan Sakura.

"Dan kami telah menetapkan target yang sulit. Kami ingin menang," ujar Cowell.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Ia menegaskan tim akan belajar banyak dari uji lintasan di Barcelona dan Bahrain sebelum balapan pembuka di Melbourne.

(akg)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Hanif Sjahbandi Naik Meja Operasi, Mauricio Souza Bisa Angkut 3 Gelandang Ini ke Persija Jakarta

Hanif Sjahbandi Naik Meja Operasi, Mauricio Souza Bisa Angkut 3 Gelandang Ini ke Persija Jakarta

Stok gelandang menipis setelah Hanif Sjahbandi absen karena mengalami cedera, pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza bisa pertimbangkan rekrut 3 pemain ini.
Perkuat Kedaulatan Rupiah, BI Gelar Currency Academy untuk Mutakhirkan Teknologi Keamanan Uang 

Perkuat Kedaulatan Rupiah, BI Gelar Currency Academy untuk Mutakhirkan Teknologi Keamanan Uang 

Setelah rupiah sempat diakui sebagai salah satu uang kertas paling aman di dunia, BI menggelar Currency Academy untuk memperkuat kedaulatan serta keamanan uang.
Top Skor Proliga 2026 Jelang Seri Bandung: Megawati Hangestri Paling Bersinar, Agil Angga Anggara Pertahankan Puncak

Top Skor Proliga 2026 Jelang Seri Bandung: Megawati Hangestri Paling Bersinar, Agil Angga Anggara Pertahankan Puncak

Top skor Proliga 2026 dikuasai oleh Agil Angga Anggara (Jakarta Bhayangkara Presisi dan Megawati Hangestri (Jakarta Pertaminua Enduro) menguasai puncak.
Teja Paku Alam Tancap Gas di Paruh Kedua Super League 2025-2026, Fokus Utama Bawa Persib Menang dari PSBS Biak

Teja Paku Alam Tancap Gas di Paruh Kedua Super League 2025-2026, Fokus Utama Bawa Persib Menang dari PSBS Biak

Pertandingan antara Persib melawan PSBS Biak ini akan dimainkan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Minggu (25/1/2026) mendatang.
Keponakan Prabowo  Mundur dari Gerindra Sejak 31 Desember 2025

Keponakan Prabowo Mundur dari Gerindra Sejak 31 Desember 2025

Ketua Harian DPP Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad memastikan Thomas Aquinas Muliatna Djiwandono alias Tommy sudah tidak terdaftar dalam struktur kepengurusan partai.
Wapres Dorong ASN Segera Pindah ke IKN, Kesiapan Kawasan Dipercepat

Wapres Dorong ASN Segera Pindah ke IKN, Kesiapan Kawasan Dipercepat

Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka dorong supaya ASN lebih cepat pindah bekerja ke IKN, termasuk tim dari Sekretariat Wapres. Pemindahan dilakukan bertahap.

Trending

Sertifikat Girik hingga Letter C Tak Berlaku Mulai Februari, BPN Beri Solusi Supaya Tanah Tak Diambil Negara

Sertifikat Girik hingga Letter C Tak Berlaku Mulai Februari, BPN Beri Solusi Supaya Tanah Tak Diambil Negara

Sertifikat tanah lama seperti girik hingga letter C tidak akan berlaku lagi mulai 2 Februari 2026. Terkait hal ini, Kementerian ATR/BPN memberikan solusinya.
5 Bintang Papan Atas Eropa yang Kabarnya Mendekat ke Persib Bandung, Wonderkid Manchester United Masuk Radar?

5 Bintang Papan Atas Eropa yang Kabarnya Mendekat ke Persib Bandung, Wonderkid Manchester United Masuk Radar?

Geliat transfer Persib Bandung di paruh musim Super League jadi sorotan. Terbaru, mantan wonderkid Manchester United dirumorkan masuk radar skuad Bojan Hodak.
Top 3 Bola 22 Januari 2026: Chelsea Tikung Arsenal, hingga Layvin Kurzawa Segera ke Persib

Top 3 Bola 22 Januari 2026: Chelsea Tikung Arsenal, hingga Layvin Kurzawa Segera ke Persib

Tiga rangkuman berita bola 22 Januari 2026: Chelsea tikung Arsenal, Timnas Indonesia di FIFA Series 2026, hingga Layvin Kurzawa kian dekat ke Persib Bandung.
Jadwal Indonesia Masters 2026, Rabu 21 Januari: 12 Wakil Garuda Main, Ada Alwi Farhan Hingga Anthony Sinisuka Ginting

Jadwal Indonesia Masters 2026, Rabu 21 Januari: 12 Wakil Garuda Main, Ada Alwi Farhan Hingga Anthony Sinisuka Ginting

Jadwal Indonesia Masters 2026, di mana ada sejumlah wakil Garuda yang akan unjuk gigi termasuk Alwi Farhan hingga Anthony Sinisuka Ginting.
Viral Pemain Persid Jember Paksa Wasit Cek VAR Lewat HP di Liga 4, Netizen: Malu Woi

Viral Pemain Persid Jember Paksa Wasit Cek VAR Lewat HP di Liga 4, Netizen: Malu Woi

Momen pemain Persid Jember memaksa wasit mengecek VAR lewat ponsel di Liga 4 viral di media sosial.
Kapolri Launching Direktorat PPA-PPO di 11 Polda dan 22 Polres, Perkuat Pelayanan hingga Perlindungan Kelompok Rentan

Kapolri Launching Direktorat PPA-PPO di 11 Polda dan 22 Polres, Perkuat Pelayanan hingga Perlindungan Kelompok Rentan

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo resmi melaunching Direktorat Perlindungan Perempuan dan Anak serta Pemberantasan Perdagangan Orang (PPA-PPO) di 11 Polda serta 22 pada tingkat Polres.
Sertifikat Tanah Girik, Petok hingga Letter C Tidak Berlaku Mulai 2 Februari 2026, Masyarakat Diminta Perbarui Dokumen untuk Hindari Sengketa dan Mafia Tanah

Sertifikat Tanah Girik, Petok hingga Letter C Tidak Berlaku Mulai 2 Februari 2026, Masyarakat Diminta Perbarui Dokumen untuk Hindari Sengketa dan Mafia Tanah

Sertifikat tanah lama seperti girik hingga letter C tidak berlaku atau tidak lagi diakui sebagai bukti kepemilikan yang sah mulai 2 Februari 2026. 
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT