Rapat Kerja Komisi I DPR dengan Menteri Kominfo Budi Arie Setiadi diĀ Kompleks Parlemen, Jakarta Pusat, Selasa (19/3/2024).
Sumber :
  • tim tvOne/Syifa Aulia

Ternyata Ini Alasan Judi Online Masih Beredar, Menkominfo: Kayak Lawan Nyamuk, Mati Satu Masih Ada Lagi

Selasa, 19 Maret 2024 - 16:12 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Ari Setiadi buka suara soal alasan judi online masih banyak beredar, meskipun pemerintah sudah berusaha memberantasnya.

Awalnya, anggota Komisi I Fraksi PKB Helmy Faishal Zaini mengkritik soal penanganan judi online yang belum signifikan. Di sisi lain, korban judi online semakin banyak.

"Kita baru lihat tayangan video sebuah keluarga yang melakukan bunuh diri akibat terlilit hutang dan saya kira ini ditenggarai juga korban dari judi online," kata Helmy saat Rapat Kerja dengan Menkominfo di Kompleks Parlemen, Jakarta Pusat, Selasa (19/3/2024).

"Nah, jadi diujung masa Pak Menteri selaku Menkominfo, kita ingin negara ini hadir untuk bisa menjadi solusi di tengah masalah yang dihadapi masyarakat," tambahnya.

Menanggapi hal tersebut, Menkominfo Budi Arie menegaskan bahwa pemerintah tidak memberikan toleransi terhadap judi online.

Menrutnya, pemerintah masih terus berupaya memberantas judi online.

Namun, Budi mengatakan bahwa platform judi online itu masih terus bermunculan karena jumlahnya yang cukup banyak.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:59
02:08
01:12
03:01
00:52
02:33
Viral