news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Pemprov DKI Target Stasiun MRT Harmoni-Kota Bisa Digunakan Tahun 2029.
Sumber :
  • tvOnenews - Syifa Aulia

Pemprov DKI Target Stasiun MRT Harmoni-Kota Bisa Digunakan Tahun 2029

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta telah melakukan groundbreaking atau peletakan batu pertama pembangunan pintu masuk Stasiun MRT Harmoni pada hari ini.
Selasa, 20 Januari 2026 - 16:38 WIB
Reporter:
Editor :

Jakarta, tvOnenews.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta telah melakukan groundbreaking atau peletakan batu pertama pembangunan pintu masuk Stasiun MRT Harmoni pada hari ini.

Direktur Utama (Dirut) MRT Jakarta Tuhiyat mengatakan pembangunan Stasiun MRT Harmoni hingga Stasiun MRT Kota ditargetkan rampung dan bisa digunakan pada 2029.

“Target operasi Pak Gubernur, kami targetkan lanjut 2029 dari Harmoni sampai dengan Kota,” kata Tuhiyat di kawasan Harmoni, Jakarta Pusat, Selasa (20/1/2026).

Sementara, untuk rute Bundaran HI sampai Monas ditargetkan selesai dan dapat beroperasi pada 2027.

Tuhiyat menjelaskan hingga saat ini progres pembangunan Stasiun Harmoni telah mencapai 56 persen.

Dia menyebut Stasiun Harmoni akan menjadi kawasan Transit Oriented Development (TOD). Stasiun ini akan memiliki tujuh pintu masuk.

“Sebelah barat dua, sebelah timur dua, dan di tengah terintegrasi dengan halte TransJakarta yang kami juga siapkan, itu ada tiga, terintegrasi,” kata Tuhiyat.

Tuhiyat mengungkapkan stasiun ini juga akan dilengkapi fasilitas cooling tower dan ventilation tower di area Duta Merlin seluas 2.186 meter persegi.

“Panjangnya stasiun ini 252 meter, sementara lebarnya 18 meter dengan kedalaman 17 meter, dengan jumlah lantai ada dua yaitu concourse dan platform,” ungkapnya. (saa/aag)

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

01:00
16:47
09:09
04:22
01:14
00:56

Viral