news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Selebrasi Para Pemain Inter Milan Usai Kalahkan Bologna di Liga Italia.
Sumber :
  • REUTERS/Daniele Mascolo

Liga Champions: Berbondong-bondong Fans Arsenal Bikin Inter Milan Raup Cuan Fantastis Jelang Duel di Giuseppe Meazza

Inter Milan akan menghadapi ujian besar saat menjamu Arsenal pada lanjutan Liga Champions di Stadion Giuseppe Meazza. Laga ini dipastikan berlangsung sengit.
Selasa, 20 Januari 2026 - 09:33 WIB
Editor :

Jakarta, tvOnenews.com - Inter Milan akan menghadapi ujian besar saat menjamu Arsenal pada lanjutan Liga Champions di Stadion Giuseppe Meazza, Selasa malam waktu setempat. Laga ini dipastikan berlangsung dalam atmosfer luar biasa karena San Siro akan terisi penuh oleh puluhan ribu penonton.

Sorotan tak hanya tertuju pada duel dua raksasa Eropa tersebut, tetapi juga pada kehadiran sekitar 4.000 suporter Arsenal yang diprediksi memadati tribun tamu. Ribuan pendukung asal Inggris itu akan menempati sektor khusus di atas Curva del Milan dan siap menghadirkan warna tersendiri di stadion legendaris tersebut.

Menurut laporan media Italia, La Repubblica, arus kedatangan suporter Arsenal ke Milan sudah terasa sejak sehari sebelum pertandingan. Kehadiran mereka menegaskan besarnya animo publik terhadap laga ini, yang dinilai sebagai salah satu big match paling dinanti di fase liga.

Bagi Arsenal, lawatan ke markas Inter bukanlah laga yang menentukan nasib mereka di kompetisi ini. Pasukan Mikel Arteta datang dengan status pemuncak klasemen fase liga dan menjadi satu-satunya tim yang masih mencatatkan rekor sempurna.

Enam kemenangan beruntun membuat Arsenal berada di posisi sangat nyaman dan hampir memastikan tiket ke babak 16 besar. Namun, situasi tersebut tidak lantas mengurangi motivasi The Gunners untuk tampil habis-habisan di San Siro.

Arsenal membawa misi tersendiri dalam laga ini, yakni membalas kekalahan tipis 0-1 yang mereka alami di stadion yang sama pada musim lalu. Kenangan pahit tersebut masih membekas dan menjadi bahan bakar tambahan bagi skuad London Utara.

Di sisi lain, Inter Milan memandang pertandingan ini sebagai momentum krusial dalam perjalanan musim mereka. Kemenangan atas Arsenal akan membuka jalan lebar bagi Nerazzurri untuk mengamankan tiket otomatis ke babak 16 besar.

Hasil positif juga akan memberikan dampak besar terhadap pengelolaan beban jadwal Inter di sisa kompetisi. Dengan posisi yang lebih aman, fokus tim dapat lebih terjaga di tengah padatnya agenda domestik dan Eropa.

Laga ini juga memiliki makna personal bagi Cristian Chivu yang tengah membangun reputasi sebagai pelatih kepala Inter. Mengalahkan Arsenal akan menjadi kemenangan besar pertamanya di laga kelas elite sejak dipercaya menangani tim utama.

Tak mengherankan jika tiket pertandingan ini ludes terjual jauh hari sebelum kick-off. Antusiasme publik Milan berpadu dengan semangat ribuan pendukung Arsenal, menciptakan suasana klasik khas Liga Champions.

Menariknya, setiap tiket untuk suporter tamu Arsenal dijual dengan harga 40 euro. Jika ditotal, Inter Milan meraup pemasukan dari penjualan tiket fans tim tamu hingga mencapai 160.000 euro atau setara dengan sekitar Rp3,14 miliar.

Meski harga tiket tergolong tinggi, hal itu tak menyurutkan langkah para pendukung setia The Gunners untuk menyaksikan langsung laga bergengsi ini. Antusiasme tersebut kembali menegaskan besarnya daya tarik Liga Champions bagi suporter lintas negara.

Pertemuan Inter Milan dan Arsenal bukan sekadar adu taktik di atas lapangan, tetapi juga pertemuan dua kultur sepak bola besar Eropa. Dengan stadion penuh, gengsi tinggi, dan ambisi besar dari kedua kubu, laga ini dipastikan menjadi sajian istimewa bagi pencinta sepak bola dunia.

(sub)

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

01:00
16:47
09:09
04:22
01:14
00:56

Viral