Tak Lagi Marah, Mensos Risma Menangis Saat Beri Bantuan Anak Yatim Piatu

Jumat, 8 Oktober 2021 - 14:27 WIB

Takalar, Sulawesi Selatan - Tak lagi marah-marah, Menteri Sosial Tri Rismaharini kali ini justru menangis. Menteri Sosial Tri Rismaharini menangis sambil memeluk dua anak yatim piatu termasuk anak yang orang tuanya meninggal karena Covid-19 di Takalar, Sulawesi Selatan.
Selain memberikan bantuan langsung tunai, Mensos juga memberi motivasi kepada seluruh anak yatim agar tetap bersekolah. Bahkan Mensos Risma juga memberi akses kepada para anak yatim di Takalar agar bisa berkomunikasi langsung dengannya jika menemui kendala.
Risma pun berharap di bulan Oktober ini semua dana bantuan sosial sebesar Rp953.417.202 untuk Kabupaten Takalar sudah dapat diterima penerima bantuan karena dianggap sudah terlambat.
“Karena itu kita minta untuk bantuan yang mestinya cair di bulan Juli dan September itu kita minta seluruhnya cash bentuk uang karena sudah nggak ada lagi waktu ini sudah bulan Oktober itu harus salurkan di bulan Oktober ini,” kata Risma. (adh)
Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
12:33
02:09
08:03
01:19
03:36
08:48
Viral