Kapolda Bali Irjen Putu Jayan Danu Putra,.
Sumber :
  • tvOne - aris wiyanto

Gunakan Plat Kendaraan Palsu, Kapolda Bali Perintahkan Jajaran Tindak Tegas WNA yang Langgar Lalu Lintas

Selasa, 7 Maret 2023 - 17:56 WIB

"Jadi syaratnya, yang meminjam cakap dalam mengendarai kendaraan. Kemudian identitasnya jelas, memberikan fasilitas yang lengkap dalam arti kendaraan motor harus pakai helm dan lain-lain serta termasuk plat nomor. Plat nomor yang ngarang-ngarang kita tangkap, kita sita kendaraannya," ujarnya.

Seperti yang diberitakan, kelakuan berkendara sepeda motor turis Warga Negara Asing (WNA) di Bali semakin menjadi-jadi. Kali ini yang jadi bahan perbincangan banyak WNA mengendarai motor sewaan dengan pelat nomor palsu.

Sejumlah netizen mengungkap ada motor dipakai WNA tertangkap kamera memakai pelat nomor yang tidak diterbitkan resmi oleh kepolisian. Pelat nomor itu tampak berupa susunan huruf menyerupai nama seseorang.

Misalnya seperti ditunjukkan akun @moscow_cabang_Bali, motor Yamaha Xmax terlihat ditempel pelat nomor latar belakang putih bertuliskan 'TSYPLINOV'.

Akun yang sama juga menunggah foto-foto lainnya motor memakai pelat nomor 'ANA_BUKAI' berwarna merah-putih dan 'EDWARD' warna hitam-putih. (awt/gol)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
15:34
06:55
12:57
01:51
06:48
09:30
Viral