Petugas kebersihan Bandara Internasional Batam melakukan pembersihan setelah salah satu ruang tunggu bocor akibat di guyur hujan..
Sumber :
  • Tim tvOne/Alboin

Diterpa Hujan, Ruang Tunggu Bandara Internasional Hang Nadim Batam Bocor hingga Banjir

Kamis, 23 November 2023 - 20:44 WIB

BatamtvOnenews.com - Cuaca di Kota Batam, Kepulauan Riau, sejak malam tadi hingga siang ini, Kamis (23/11/2023) diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga deras. Akibatnya beberapa fasilitas umum berdampak kerusakan. Termasuk yang terjadi di Bandara Hang Nadim Batam yang atapnya bocor akibat diterpa hujan

Hal itu diketahui berdasarkan video berdurasi 53 detik yang beredar luas di media sosial. Dalam video tersebut, memperlihatkan kebocoran di ruang tunggu bandara, tepatnya di ruangan A6 dan A7. Genangan air terlihat di lantai, air terus mengguyur dari plafon bangunan yang bocor. 

Menanggapi hal itu, Direktur Utama PT. Bandara Internasional Batam (BIB), Pikri Ilham Kurniansyah, mengatakan bahwa kebocoran disebabkan proses pergantian atap yang tengah dikerjakan di Bandara Hang Nadim. 

“Kita lagi renovasi itu, proses pergantian atap. Memang ada bagian yang leak (rusak) belum sempat kita ganti,” katanya. 

Di ruang A7, saat ini sedang tidak dioperasikan. Pihak bandraa menerapkan sistem buka tutup karena dalam proses renovasi. “Enggak bisa nutup sepenuhnya karena renovasi ini, terpaksa buka tutup,” lanjut dia. 

Saat ini para petugas di Bandara Hang Nadim tengah melakukan upaya pembersihan atau pembuangan air hujan yang masuk dan menggenangi seisi ruangan. (ahs/wna)

 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
13:32
06:34
05:09
01:34
02:08
01:24
Viral