Alami defisit anggaran, 53 proyek infrastruktur di Gunungkidul dihentikan..
Sumber :
  • Tim tvOne - Lucas Didit

Defisit Anggaran, Pemkab Gunungkidul Hentikan 53 Proyek Infrastruktur

Senin, 12 Juni 2023 - 11:03 WIB

Gunungkidul, tvOnenews.com - Demi menekan defisit anggaran, Pemkab Gunungkidul memutuskan menghentikan 53 proyek infrastruktur.

"Ya memang benar. Kami memutuskan menghentikan proses pengadaan barang dan jasa karena untuk refocusing anggaran," kata Sekretaris Daerah Gunungkidul , Sri Suhartanta, Senin (12/06/2023).

Menurut Sri, keputusan ini terpaksa diambil karena defisit anggaran masih tinggi, yakni mencapai 4,7 persen. Sementara pemerintah pusat menetapkan batas maksimal defisit anggaran sebesar 2,2 persen.

"Selisihnya cukup besar melebihi realisasi penerimaan dan pengeluaran anggaran di 2022. Tentunya kondisi ini sangat berpengaruh pada APBD Gunungkidul 2023," jelasnya.

"Serapan (pengeluaran) anggaran mencapai 95,06 persen, sedangkan target pendapatan retribusi di 2022 hanya tercapai 83,88 persen," imbuhnya.

Dijelaskan Sri, refocusing ini dilakukan untuk menghindari terjadinya default atau gagal bayar. Namun demikian, ia memastikan bahwa program lain seperti pendidikan, kesehatan, hingga alokasi dana desa tidak akan terganggu.

53 proyek yang dihentikan ini sebagian besar berupa rehabilitasi, rekonstruksi, dan pembangunan jalan.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:48
07:05
07:53
01:23
05:26
13:30
Viral