LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) melakukan kerja sama dengan salah satu maskapai besar asal Timur Tengah, Emirates.
Sumber :
  • Humas Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia

Kemenparekraf Jalin MoU Kerja Sama dengan Emirates Airlines

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) melakukan kerja sama dengan salah satu maskapai besar asal Timur Tengah, Emirates.

Rabu, 3 Mei 2023 - 16:19 WIB

Dubai, tvOnenews.com - Memasuki langkah baru pasca pembukaan border untuk wisatawan mancanegara, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) melakukan kerja sama dengan salah satu maskapai besar asal Timur Tengah, Emirates. KolaborAksi ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Kemenparekraf dengan Emirates pada 2 Mei 2023 di Dubai, bersamaan dengan perhelatan internasional “Arabian Travel Market (ATM)” yang berlangsung pada 1-4 Mei 2023.

Aktivasi ini merupakan salah satu bentuk nyata dari Pemasaran Bersama yang dilakukan Kementerian, dan bertujuan untuk mengembangkan pemasaran destinasi pariwisata Indonesia ke seluruh dunia dengan memanfaatkan jaringan (network) dari Emirates, sehingga dapat meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia. Memorandum of Understanding (MoU) ini merupakan perpanjangan dari kerja sama yang sudah pernah dilakukan sebelumnya namun sudah habis masa berlakunya, MoU ini ditandatangani oleh Deputi Bidang Pemasaran, Ni Made Ayu Marthini dan Senior Vice President Commercial Operations Emirates, Orhan Abbas.

Emirates merupakan maskapai internasional terbesar yang memiliki lebih dari 140 rute penerbangan di hampir 80 negara di seluruh dunia. Saat ini, Emirates memiliki dua rute penerbangan ke dua kota di Indonesia, yakni Jakarta dengan frekuensi penerbangan dua kali dalam sehari dan Denpasar dengan frekuensi penerbangan dua kali dalam sehari. Emirates juga merupakan salah satu mitra strategis Kemenparekraf dan telah menjalin kerja sama sebelumnya. Karenanya, Kemenparekraf terus mendorong Emirates untuk menambah lebih banyak rute baru dari Dubai ke Indonesia, terutama
rute internasional ke lima destinasi super prioritas Indonesia (Danau Toba, Borobudur, Mandalika, Likupang dan Labuan Bajo.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, menanggapi kerja sama ini dengan antusias. 

Baca Juga :

"Kami berharap kerja sama antara Kemenparekraf dengan Emirates akan bisa terus berkelanjutan, serta membuka peluang bagi kerja sama strategis dengan stakeholders terkait, sehingga dapat bersama-sama memajukan pariwisata dan juga ekonomi kreatif di Indonesia,” ujar Sandi.

“Tentu tujuan utama kami adalah kerja sama ini dapat meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia yang pada akhirnya dapat berkontribusi pada peningkatan pendapatan devisa negara dari sektor pariwisata serta penambahan lapangan pekerjaan, saat ini kami fokus pada pengembangan pariwisata yang berkualitas dan berkelanjutan agar dapat menjaring lebih banyak wisatawan berkualitas juga" tambahnya.

Orhan Abbas, Senior Vice President, Commercial Operations, Far East Emirates, turut memberikan tanggapan terhadap kerja sama ini. 

“Kolaborasi kami dengan Kemenparekraf Indonesia membuka peluang untuk menjawab meningkatnya permintaan pelanggan untuk terbang ke negara kepulauan terbesar di dunia, Indonesia, melalui penerbangan terjadwal ke Denpasar dan Jakarta. Hubungan antara UEA dan Indonesia terjalin melalui ikatan ekonomi yang kuat dan persamaan nilai yang semakin kokoh dengan adanya tujuan bersama untuk memajukan pembangunan berkelanjutan oleh kedua negara. Kami senang dapat melanjutkan kerja sama strategis Emirates bersama Kemenparekraf dengan memfasilitasi konektivitas kelas dunia melalui jaringan global kami ke berbagai destinasi wisata indah di Indonesia, serta meningkatkan traffic dari pasar utama kami, antara lain Inggris, AS, Jerman, Prancis, Italia, dan Spanyol.”

Deputi Bidang Pemasaran Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Ni Made Ayu Marthini, mengatakan, “Kerja sama ini merupakan sebuah langkah strategis bagi Kemenparekraf untuk mempromosikan brand “Wonderful Indonesia” ke seluruh dunia sehingga dapat meningkatkan citra pariwisata Indonesia pasca pandemi COVID-19 yang lalu.”

“Saat ini Kemenparekraf tengah gencar menjalin kerja sama dengan berbagi maskapai penerbangan baik nasional maupun internasional untuk menambah dan memperluas konektivitas ke destinasidestinasi utama dalam upaya mencapai target nasional 8,5 juta wisatawan mancanegara (124.800 dari wilayah Timur Tengah) dan 1.4 miliar pergerakan wisawatan nusantara,” tambahnya.(chm)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Komentar Pelatih Vietnam saat Tahu Satu Grup dengan Timnas Indonesia

Komentar Pelatih Vietnam saat Tahu Satu Grup dengan Timnas Indonesia

Berdasarkan hasil pengundian Piala AFF 2024 yang digelar di Hanoi pada Selasa (21/5/2024) Timnas Indonesia berada satu grup dengan Vietnam. Pelatih Kim Sang-sik
Pengakuan Saka Tatal Terpidana Kasus Vina: Saya Disiksa, Diperlakukan Tidak Layak Sebagai Manusia

Pengakuan Saka Tatal Terpidana Kasus Vina: Saya Disiksa, Diperlakukan Tidak Layak Sebagai Manusia

Saka Tatal, terpidana kasus pembunuhan terhadap Vina di Cirebon mengaku tidak terlibat dalam perbuatan keji itu. Saka mengaku terpaksa mengakui perbuatan itu.
Makin Panas! Benny Wullur Kembali Ajak Hotman Paris Duel Tinju di Atas Ring, Begini Awal Kasusnya

Makin Panas! Benny Wullur Kembali Ajak Hotman Paris Duel Tinju di Atas Ring, Begini Awal Kasusnya

Pengacara Benny Wullur kembali menantang berduel tinju di atas ring kepada advokat Hotman Paris Hutapea.
Setelah Diperiksa Polda Jabar, 7 Terpidana Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Dititipkan di Tiga Lapas di Bandung

Setelah Diperiksa Polda Jabar, 7 Terpidana Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Dititipkan di Tiga Lapas di Bandung

Para terpidana pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon telah diperiksa oleh Polda Jabar selama satu hari, di antaranya Rutan Kebon Waru, Lapas Banceuy Kota Bandung.
Harga Sewa Naik Rp 600 Juta, Pedagang di Amplaz Kosongkan Ruko Selama Tiga Hari

Harga Sewa Naik Rp 600 Juta, Pedagang di Amplaz Kosongkan Ruko Selama Tiga Hari

Para pedagang mengaku dengan harga yang cukup tinggi sebesar Rp 600 juta, mereka sangat keberatan padahal sebelumnya tahun 1994-2024 ini kisaran Rp 40 juta per lapak.
Masalah Hutang, Rezeki, Jodoh, hingga Rumah Tangga Dimudahkan, Amalkan Ini Kata Syekh Ali Jaber: Luar Biasa Bukan Main

Masalah Hutang, Rezeki, Jodoh, hingga Rumah Tangga Dimudahkan, Amalkan Ini Kata Syekh Ali Jaber: Luar Biasa Bukan Main

Masalah hutang, rezeki, jodoh, rumah tangga, dan masalah-masalah lainnya akan dimudahkan oleh Allah SWT dengan mengamalkan amalan ini kata Syekh Ali Jaber.
Trending
Media Vietnam Heboh Timnas Indonesia Jadi Omongan di Eropa, Katanya Skuad Shin Tae-yong Itu...

Media Vietnam Heboh Timnas Indonesia Jadi Omongan di Eropa, Katanya Skuad Shin Tae-yong Itu...

Ternyata Timnas Indonesia menjadi sorotan media Vietnam gara-gara jadi omongan di Eropa, siapa sangka skuad Shin Tae-yong menjadi pembahasan di media Eropa.
Ekspresi Kim Sam-sik Usai Tahu Akan Hadapi Shin Tae-yong di Piala AFF 2024

Ekspresi Kim Sam-sik Usai Tahu Akan Hadapi Shin Tae-yong di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia dan Timnas Vietnam berada di Grup B dari hasil drawing Piala AFF yang digelar di Hanoi, Vietnam, Selasa (21/5/2024). 
Dugaan Rekayasa Kasus Pembunuhan Vina, 4 Kejanggalan Telah Terungkap, Kepala Desa hingga Para Pelaku Buka Suara

Dugaan Rekayasa Kasus Pembunuhan Vina, 4 Kejanggalan Telah Terungkap, Kepala Desa hingga Para Pelaku Buka Suara

Muncul dugaan rekayasa terkait kasus pembunuhan Vina dan Eky, dua remaja asal Cirebon tahun 2016, setelah deretan kejanggalan muncul seiring perjalanan kasus.
Kompolnas Kritik Keras Polda Jabar Lambat Ungkap Kasus Vina Cirebon: Sudah Bukan Zamannya Nutup-nutupi

Kompolnas Kritik Keras Polda Jabar Lambat Ungkap Kasus Vina Cirebon: Sudah Bukan Zamannya Nutup-nutupi

Kompolnas menilai Polda Jabar lambat dalam merespons kasus Vina Cirebon. Peringatan keras terhadap institusi Polri agar tidak menutup-nutupi kasus Vina Cirebon.
Beda Sikap dengan Timnas Indonesia, Media Vietnam Justru Bersyukur Megawati Hangestri Batal Tampil di AVC Challenge Cup 2024, Katanya Megatron Itu...

Beda Sikap dengan Timnas Indonesia, Media Vietnam Justru Bersyukur Megawati Hangestri Batal Tampil di AVC Challenge Cup 2024, Katanya Megatron Itu...

Media asal Vietnam ini justru bersyukur saat mendengar kabar kalau Megawati Hangestri tidak akan tampil bagi tim voli putri Indonesia di ajang AVC Challenge Cup
Polda Jabar Dinilai Sangat Lamban Menangani Kasus Vina Cirebon Hingga Kemunculan Sejumlah Fakta Baru

Polda Jabar Dinilai Sangat Lamban Menangani Kasus Vina Cirebon Hingga Kemunculan Sejumlah Fakta Baru

Kemunculan sejumlah fakta baru kasus penganiayaan disertai pembunuhan terhadap Vina dan Eky sudah diprediksi Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) sebelumnya.
Cerita Ramadhan Sananta Kehebohan Adu Penalti Timnas Indonesia U-23 Vs Korea Selatan: Ternyata Nathan Tjoe-A-On ...

Cerita Ramadhan Sananta Kehebohan Adu Penalti Timnas Indonesia U-23 Vs Korea Selatan: Ternyata Nathan Tjoe-A-On ...

Timnas Indonesia U-23 asuhan Shin Tae-yong menyingkirkan asa Korea Selatan untuk lolos ke Olimpiade usai kalah dari adu penalti. 
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Buru Sergap
22:30 - 23:30
Kabar Hari Ini
23:30 - 00:00
Kabar Arena
00:00 - 01:00
Kabar Dunia
01:00 - 01:30
Trust
01:30 - 02:00
Trust
Selengkapnya