LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Faktor penting untuk membangun ataupun memajukan perkotaan adalah memperkuat ekonomi kreatif.
Sumber :
  • Istimewa

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Pilar Saga Sebut Ekonomi Kreatif Kunci Majukan Kota Tangsel

Membangun perkotaan sudah barang tentu memiliki tantangan yang tidak mudah, khususnya bagi pemangku kebijakan yaitu Pemerintah.

Jumat, 8 Maret 2024 - 08:45 WIB

tvOnenews.com - Membangun perkotaan sudah barang tentu memiliki tantangan yang tidak mudah, khususnya bagi pemangku kebijakan yaitu Pemerintah. Banyak aspek dan elemen yang harus diperhatikan dan dibenahi. Namun, satu hal yang menjadi faktor penting untuk membangun ataupun memajukan perkotaan adalah memperkuat ekonomi kreatif.

Keyakinan bahwa ekonomi kreatif menjadi kunci penting dalam membangun perkotaan ini diungkapkan oleh Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Pilar Saga Ichsan dalam acara TEDx UPJ Urban Talks. 

"Tadi yang saya sampaikan bahwa memang membangun sebuah kota tentu saja kota itu harus memiliki identitas atau memiliki jiwa. Kota adalah raga, harus memiliki jiwa, di mana salah satu kekuatannya adalah ekonomi kreatif ataupun kreativitas manusia di dalamnya," ujar Pilar usai acara.

Menurut Pilar, ekonomi kreatif menjadi sektor penting yang sangat diperhatikan dan menjadi bagian dari strategi Pemkot untuk memajukan Kota Tangsel. Ia menilai upaya memajukan ekonomi kreatif memiliki dampak cukup signifikan buat Tangsel.

Baca Juga :

"Oleh karena itu, penting sekali, Pemerintah Kota Tangerang Selatan untuk terus mendorong industri kreatif di Kota Tangerang Selatan bisa terus berkembang. Ini berkaitan dengan ilmu, budaya, ekonomi, dan lain sebagainya, untuk kemajuan Tangerang Selatan," kata Pilar.

Guna memperkuat ekonomi kreatif di wilayahnya, Pemkot Tangsel perlu bersinergi dan berkolaborasi dengan sejumlah pihak. Salah satunya, berkolaborasi dengan anak-anak muda. 

"Tentu saja, melakukan ini tidak bisa sendiri. Butuh waktu, tenaga, pikiran, dan komitmen bersama. Bagaimana semua komunitas di Tangerang Selatan, termasuk anak-anak mudanya yang bergerak di bidang ekonomi kreatif, bersama-sama membangun apa yang kita mau, baik pengembangannya atau produk dan jasa apa yang harus kami tawarkan kepada konsumen ataupun publik. Dan juga infrastruktur apa yang harus disiapkan," kata Pilar.

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Pilar Saga Ichsan

Sejauh ini, Pemkot Tangsel juga sudah menyediakan sejumlah fasilitas untuk mendukung para pelaku ekonomi kreatif di wilayahnya. Termasuk memfasilitasi mereka dengan public space.

"Public space itu menjadi sebuah meeting point, untuk tempat bertukar pikiran para pelaku ekonomi kreatif ataupun mengaktualisasi diri potensi yang mereka punya. Kami berikan ruangnya untuk mereka," tutur Pilar.

Lalu juga diberikan tempat pelatihan bagi para pelaku ekonomi kreatif seperti creative hub. Tujuannya, supaya mereka bisa melakukan penajaman potensi mereka untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan pasar.

Pada kesempatan itu, Pilar juga mengungkapkan rasa syukurnya bisa hadir di forum TEDx UPJ Urban Talks. Ia mengaku bangga bisa mendapat kepercayaan untuk membagikan pengalaman mengenai pembangunan perkotaan, khususnya di Kota Tangerang Selatan.

"TEDX ini forum yang sangat luar biasa. Saya senang hadir di dalamnya untuk memberikan sedikit pandangan. Mungkin kalau dibandingkan para narasumber yang luar biasa, saya masih banyak sekali harus belajar. Tapi, inilah momen kami bersama-sama berdiskusi, saling belajar, saling mengambil pengetahuan dari para expert yang ada di bidang masing-masing," ujarnya.

TEDx UPJ Urban Talks diselenggarakan di Gedung Universitas Pembangunan Jaya pada Kamis, 7 Maret 2023. Acara tersebut digelar untuk membahas tentang kajian perkotaan berperan penting dalam memperkuat kolaborasi dan pertukaran ide, serta jejaring dalam kajian urban.

Acara ini dihadiri oleh narasumber-narasumber terpercaya, termasuk Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan. Selain Pilar, hadir juga pembicara terkemuka Psikolog dan Motivator Eileen Rachman, Ahli Bahasa Ivan Lanin, dan Content Creator Aldo Giustino.(chm)

 

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Hasil Timnas Indonesia U-20 Vs Panama di Toulon Cup 2024: Angel Orelien Hattrick, Garuda Nusantara Tumbang 0-4

Hasil Timnas Indonesia U-20 Vs Panama di Toulon Cup 2024: Angel Orelien Hattrick, Garuda Nusantara Tumbang 0-4

Timnas Indonesia U-20 kembali menderita kekalahan dalam petualangan mereka di Toulon Cup 2024, setelah ditaklukkan 0-4 oleh Panama, Kamis (6/6/2024) malam WIB.
Benang Kusut Pengungkapan Kasus Pembunuhan Vina Cirebon, Polda Jabar Buka Hotline

Benang Kusut Pengungkapan Kasus Pembunuhan Vina Cirebon, Polda Jabar Buka Hotline

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky seakan bak benang kusut yang memiliki sejumlah kejanggalan dalam pengungkapannya.
Bangun Kesiangan, Kerjakan Shalat Tahajud Mendekati Subuh atau Jelang Matahari Terbit, Memangnya Boleh? Kata Buya Yahya Waktu yang Tepat...

Bangun Kesiangan, Kerjakan Shalat Tahajud Mendekati Subuh atau Jelang Matahari Terbit, Memangnya Boleh? Kata Buya Yahya Waktu yang Tepat...

Buya Yahya membagikan hukum shalat tahajud sebelum waktu Subuh atau proses matahari terbit akibat bangun tidur kesiangan. Mari simak penjelasannya di sini!
Euro 2024: Timnas Italia dan Inggris Kompak Bikin Kejutan dalam Pengumuman Skuad Akhir

Euro 2024: Timnas Italia dan Inggris Kompak Bikin Kejutan dalam Pengumuman Skuad Akhir

Timnas Italia dan Timnas Inggris telah mengumumkan skuad akhir untuk Euro 2024, dengan sama-sama menyisipkan nama kejutan dalam tim mereka masing-masing.
Saksi Suroto Beberkan Detik-detik Evakuasi Vina di Malam Pembunuhan, Memilukan Vina Sempat Sampaikan Ini...

Saksi Suroto Beberkan Detik-detik Evakuasi Vina di Malam Pembunuhan, Memilukan Vina Sempat Sampaikan Ini...

Cerita saksi mata kasus pembunuhan Vina, Suroto saat menolong Vina dan mengevakuasi jasad Eky di malam pembunuhan. Ia menceritakan kata-kata terakhir Vina.
Cerita Menyedihkan Warga Lampung Alami Pemadaman Listrik Lebih Dari 24 Jam Seperti Zaman Batu, Sulit Berkomunikasi hingga Beli Genset

Cerita Menyedihkan Warga Lampung Alami Pemadaman Listrik Lebih Dari 24 Jam Seperti Zaman Batu, Sulit Berkomunikasi hingga Beli Genset

Padamnya listrik di wilayah Lampung sejak Selasa (4/5/2024) malam hingga Rabu (5/5/2024) siang, dikeluhkan masyarakat. Padamnya aliran listrik lebih dari 24 jam ini membuat berbagai aktivitas terhambat.
Trending
Saksi Suroto Beberkan Detik-detik Evakuasi Vina di Malam Pembunuhan, Memilukan Vina Sempat Sampaikan Ini...

Saksi Suroto Beberkan Detik-detik Evakuasi Vina di Malam Pembunuhan, Memilukan Vina Sempat Sampaikan Ini...

Cerita saksi mata kasus pembunuhan Vina, Suroto saat menolong Vina dan mengevakuasi jasad Eky di malam pembunuhan. Ia menceritakan kata-kata terakhir Vina.
Benang Kusut Pengungkapan Kasus Pembunuhan Vina Cirebon, Polda Jabar Buka Hotline

Benang Kusut Pengungkapan Kasus Pembunuhan Vina Cirebon, Polda Jabar Buka Hotline

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky seakan bak benang kusut yang memiliki sejumlah kejanggalan dalam pengungkapannya.
Bangun Kesiangan, Kerjakan Shalat Tahajud Mendekati Subuh atau Jelang Matahari Terbit, Memangnya Boleh? Kata Buya Yahya Waktu yang Tepat...

Bangun Kesiangan, Kerjakan Shalat Tahajud Mendekati Subuh atau Jelang Matahari Terbit, Memangnya Boleh? Kata Buya Yahya Waktu yang Tepat...

Buya Yahya membagikan hukum shalat tahajud sebelum waktu Subuh atau proses matahari terbit akibat bangun tidur kesiangan. Mari simak penjelasannya di sini!
Euro 2024: Timnas Italia dan Inggris Kompak Bikin Kejutan dalam Pengumuman Skuad Akhir

Euro 2024: Timnas Italia dan Inggris Kompak Bikin Kejutan dalam Pengumuman Skuad Akhir

Timnas Italia dan Timnas Inggris telah mengumumkan skuad akhir untuk Euro 2024, dengan sama-sama menyisipkan nama kejutan dalam tim mereka masing-masing.
Prediksi Mengejutkan Media Inggris Jelang Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak, Pemenangnya Adalah...

Prediksi Mengejutkan Media Inggris Jelang Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak, Pemenangnya Adalah...

Media Inggris membuat prediksi cukup mengejutkan pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Beredar Tangkapan Layar Percakapan Pegi Setiawan Instruksikan Sweeping Bobotoh, Diduga Pemimpin Bentrok Suporter Persija

Beredar Tangkapan Layar Percakapan Pegi Setiawan Instruksikan Sweeping Bobotoh, Diduga Pemimpin Bentrok Suporter Persija

Diduga percakapan Pegi Setiawan dengan rekannya beredar di media sosial, menunjukkan aktivitasnya sebagai suporter Persija, terungkap rencana sweeping Bobotoh.
Respons Netizen Malaysia setelah PSSI Menuntaskan Naturalisasi Calvin Verdonk, Singgung Soal Kekuatan Timnas Indonesia

Respons Netizen Malaysia setelah PSSI Menuntaskan Naturalisasi Calvin Verdonk, Singgung Soal Kekuatan Timnas Indonesia

Netizen Malaysia merespons keberhasilan PSSI menaturalisasi pemain Grade A Eropa, Calvin Verdonk jelang laga Timnas Indonesia melawan Irak.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Apa Kabar Indonesia Malam
03:00 - 03:30
Kabar Utama
03:30 - 04:00
Sidik Jari
04:00 - 04:30
Assalamualaikum Nusantara
04:30 - 06:00
Kabar Pagi
06:00 - 06:30
Kabar Arena Pagi
Selengkapnya