LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Untol story, anak Jenderal Ahmad Yani yang disuruh balik lagi karena kalah berkelahi.
Sumber :
  • Wikipedia / tangkapan layar Youtube TNI AD

Untold Story, Anak Jenderal Ahmad Yani yang Disuruh Balik Lagi Karena Kalah Berkelahi, Begini Kisah Lengkapnya

Untung Mufreni A. Yani merupakan putra ketujuh dari salah satu pahlawan revolusi Indonesia Jenderal Ahmad Yani, yang gugur dalam peristiwa G30S PKI pada 1965.

Rabu, 23 Agustus 2023 - 16:17 WIB

tvOnenews.com - Untung Mufreni A. Yani merupakan putra ketujuh dari salah satu pahlawan revolusi Indonesia, Jenderal Ahmad Yani yang gugur di peristiwa G30S PKI.

Jenderal Ahmad Yani dikenal sebagai pahlawan revolusi, dan menjadi salah satu korban dari tujuh perwira tinggi militer TNI AD yang terbunuh ditangan anggota G30S/PKI pada tahun 1965.

Tujuh pahlawan revolusi ini diantaranya adalah Jenderal Ahmad Yani, Mayjen R. Soeprapto, Mayjen M.T. Haryono, Mayjen S. Parman. Brigjen Sutoyo, Brigjen D.I Panjaitan dan Lettu Pierre A. Tendean.


Cuplikan film Pengkhianatan G30S PKI. (source: Dok. Film Pengkhianatan G30S PKI)

Baca Juga :

Berdasarkan rujukan beberapa sumber, ketujuh orang tersebut dijemput paksa oleh pasukan Cakrabirawa dari kediaman masing-masing pada tengah malam dan pagi-pagi buta.

Lalu mereka semua dibawa ke daerah Lubang Buaya, Jakarta Timur. dan jasadnya dibuang ke sebuah lubang sumur kecil yang berdiameter 75 centimeter dengan kedalaman sekitar 15 meter.

Pada sumur itu pula, pahlawan revolusi dibuang ke dalam sumur dan berada dalam kondisi saling bertumpuk.

Kisah anak Jenderal Ahmad Yani yang disuruh balik lagi karena kalah berkelahi

Untung Mufreni A. Yani merupakan putra ketujuh dari Jenderal Ahmad Yani, ia mengungkapkan bagaimana sosok Jenderal Ahmad Yani di matanya dan keluarganya.

Diundang pada acara Kartika Podcast yang diunggah di kanal Youtube resmi TNI AD, bapak Untung Mufreni A. Yani mengisahkan bagaimana sosok Jenderal Ahmad Yani di mata keluarga.

Pada kesempatan tersebut, bapak Untung Mufreni A. Yani mengungkapkan kalau ternyata sosok Jenderal Ahmad Yani merupakan seseorang yang sangat mencintai keluarga dan anak-anaknya.


Potret Jenderal Ahmad Yani (kiri) dan Untung Mufreni A. Yani. 

Beliau mengatakan bahwa saat dirinya kecil, Jenderal Ahmad Yani selalu dengan rutin memandikan anak-anaknya sebelum berangkat kerja.

"Bapak itu sama anak-anaknya sayang banget, sayang banget, waktu kita masih kecil-kecil dari nomor 3 sampai Nomor 8 itu yang mandiin pagi untuk sekolah itu bapak (Jenderal Ahmad Yani)," kata bapak Untung Mufreni A.Yani.

Ia mengungkapkan bahwa sang ayah selalu rutin memandikan anak-anaknya sebelum dirinya berangkat bekerja sebagai bentuk rasa sayangnya kepada anak-anaknya.

"Itu sebelum berangkat kantor pagi emang udah rutin memandikan anak-anak itu ya emang kebiasaan dia, Kenapa dia gitu mungkin dia sayang anaknya," sambungnya.

Untung Mufreni juga mengatakan ketika masih aktif bertugas sosok ayahnya itu memang dikenal jarang pulang ke rumah karena pekerjaan.

Bahkan ia menceritakan kisah lucu ketika sang Ayah pulang dari Amerika Serikat untuk sekolah, anak-anaknya memanggilnya dengan panggilan om.

"Dia kan jarang-jarang pulang soalnya kan tugas sana, tugas ini ya kan, waktu dia pergi ke Amerika Serikat sekolah pulang itu, kita manggilnya Om," ujar Untung.

Beliau juga mengatakan kalau Jenderal Ahmad Yani merupakan salah satu lulusan terbaik di sekolah Leavenworth di Kansas, Amerika Serikat. 

"Lupa itu tahun 58 kalau nggak salah 58 atau 59 dia sekolah di Amerika Serikat dia itu lulusan nomor satu dan itu diakui," lanjutnya. 

"Jadi di hall of fame di Leavenworth di kansas itu tercantum tuh, ada gambarnya ada piagamnya Ahmad Yani," ungkap Untung Mufreni. 

Pada kesempatan tersebut, Untung Mufreni A. Yani menceritakan sebuah kisah lucu di mana ketika ia kecil ia pernah pulang kerumah dengan keadaan menangis karena kalah berkelahi. 

Namun, Untung mengaku kalau dirinya tidak mau mengadu pada sang ayah lantaran takut karena menangis kalah berkelahi. 

"Saya pernah berantem waktu masih kecil berantem kalah saya pulang nangis kan kita lapornya ke ibu kan bukan ke Bapak karena nangis kan," ungkapnya. 

"Bapak saya datang bilang 'kau pergi lagi, berangkat sana, jangan pulang kau, nangis cengeng, berangkat, berantem lagi. Bukan sok-sokan, dia emang gak senang aja liat anaknya nangis mewek gitu," tutup Untung Mufreni. (akg/ind)

Baca artikel terkini dari tvOnenews.com selengkapnya di Google News, Klik di sini

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Selain Jadi Tiang Keluarga, Apa Perannya Ayah dalam Islam? Mari Simak Penjelasan Berikut Ini

Selain Jadi Tiang Keluarga, Apa Perannya Ayah dalam Islam? Mari Simak Penjelasan Berikut Ini

Peran ayah dalam keluarga sungguh dibutuhkan dan berperan penting pada anak-anaknya. Dengan begitu, ayah dalam islam bisa dicontoh berdasarkan agama islam bisa.
Bejat! Pria di Garut Tega Menyetubuhi Anak Kandung Sejak 2022, Alasannya di Luar Nalar

Bejat! Pria di Garut Tega Menyetubuhi Anak Kandung Sejak 2022, Alasannya di Luar Nalar

Seorang pria di Garut, Jawa Barat, tega menyetubuhi anak kandungnya sendiri yang masih di bawah umur. Aksi bejat itu sudah dilakukan pelaku sejak tahun 2022.
Update Sanksi FIFA: Deltras Sidoardjo Gabung Daftar Hitam, Kini 10 Klub Dapat Larangan Bursa Transfer Pemain 

Update Sanksi FIFA: Deltras Sidoardjo Gabung Daftar Hitam, Kini 10 Klub Dapat Larangan Bursa Transfer Pemain 

Bukannya berkurang, justru nama baru muncul dari daftar hitam FIFA. Total sudah ada sepuluh klub dari Liga Indonesia yang masuk dalam daftar hitam tersebut.
UMB Bersama Perusahaan Raksasa Tiongkok Kembangkan Langkah Ini

UMB Bersama Perusahaan Raksasa Tiongkok Kembangkan Langkah Ini

Universitas Mercu Buana (UMB) Jakarta menjalin langkah strategis dalam pengembangan kerja sama internasional dengan ZBTI serta perusahaan raksasa Tiongkok.
Katanya Islam Menyuruh Umatnya Bunuh Cicak pada Malam Jumat,  Apakah Mendapatkan Pahala? Ini Penjelasan Ustaz Abdul Somad

Katanya Islam Menyuruh Umatnya Bunuh Cicak pada Malam Jumat, Apakah Mendapatkan Pahala? Ini Penjelasan Ustaz Abdul Somad

Penjelasan Ustaz Somad terkait bunuh cicak
Gerindra Bakal Usung Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024: Surat Rekomendasi Lagi Disiapkan

Gerindra Bakal Usung Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024: Surat Rekomendasi Lagi Disiapkan

Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad buka suara soal sosok yang akan diusung Gerindra di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Timur (Jatim) 2024.
Trending
Bangun Kesiangan Jam 7 Masih Boleh Shalat Subuh? Ustaz Adi Hidayat Ungkap Cara Shalat Subuh yang Benar Jika Terlambat Bangun

Bangun Kesiangan Jam 7 Masih Boleh Shalat Subuh? Ustaz Adi Hidayat Ungkap Cara Shalat Subuh yang Benar Jika Terlambat Bangun

Bangun jam 7 pagi apa masih boleh shalat subuh? Ustaz Adi Hidayat jawab dengan tegas, ungkap cara shalat subuh yang benar jika bangun melewati waktu subuh.
Ketika SYL Heran Kementan Rutin Kirim Durian Padahal Keluarganya Tak Suka

Ketika SYL Heran Kementan Rutin Kirim Durian Padahal Keluarganya Tak Suka

Eks Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) mengaku heran adanya rutinitas pengiriman durian dari kementan ke rumah dinasnya, Jakarta Selatan.
Ahmad Syauqi Putra Wapres Ma'ruf Amin Resmi Maju di Pilgub Banten 2024, Ada Pesan dari Sang Ayah

Ahmad Syauqi Putra Wapres Ma'ruf Amin Resmi Maju di Pilgub Banten 2024, Ada Pesan dari Sang Ayah

Putra Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Ahmad Syauqi, menyatakan bakal maju dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten 2024 melalui Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot sebagai Pelatih Baru Setelah Jurgen Klopp Hengkang

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot sebagai Pelatih Baru Setelah Jurgen Klopp Hengkang

Pada Senin (20/5/2024), Liverpool telah mengumumkan secara resmi kedatangan Arne Slot sebagai pelatih baru, menggantikan Jurgen Klopp yang memutuskan pergi.
Katanya Islam Menyuruh Umatnya Bunuh Cicak pada Malam Jumat,  Apakah Mendapatkan Pahala? Ini Penjelasan Ustaz Abdul Somad

Katanya Islam Menyuruh Umatnya Bunuh Cicak pada Malam Jumat, Apakah Mendapatkan Pahala? Ini Penjelasan Ustaz Abdul Somad

Penjelasan Ustaz Somad terkait bunuh cicak
Gempa M4,6 di Sukabumi Senin Malam, BPBD: Kami Meyakini Bisa Terjadi Kerusakan

Gempa M4,6 di Sukabumi Senin Malam, BPBD: Kami Meyakini Bisa Terjadi Kerusakan

BPBD belum menerima informasi adanya kerusakan akibat gempa magnitudo 4,6 yang berpusat di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, pukul 20.42 WIB, Senin (20/5/2024).
Anies Mikir Serius Untuk Maju di Pilgub Jakarta, Golkar: Mau Turun Pangkat?

Anies Mikir Serius Untuk Maju di Pilgub Jakarta, Golkar: Mau Turun Pangkat?

Ketua DPP Golkar Ace Hasan Syadzily memberikan komentar soal kabar Anies Baswedan yang sedang memikirkan dengan serius untuk maju dalam Pilgub Jakarta 2024.. 
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Assalamualaikum Nusantara
04:30 - 06:00
Kabar Pagi
06:00 - 06:30
Kabar Arena Pagi
06:30 - 08:00
Apa Kabar Indonesia Pagi
08:00 - 09:00
Rumah Mamah Dedeh
09:00 - 10:00
Hidup Sehat
Selengkapnya