Ketum PB PMII Pimpin Aksi Kemanusiaan Salurkan Bantuan Bencana Aceh-Sumatera
- Istimewa
“Kami membangun delapan titik sumur bor yang tersebar di Sumatra Barat, Sumatra Utara, dan Aceh. Air bersih adalah kebutuhan fundamental yang tidak boleh terabaikan, terutama dalam kondisi pascabencana,” kata Shofiyullah.
Berikut rincian bantuan fisik yang telah disalurkan PB PMII:
-
Renovasi 5 masjid dan musala
-
Pembangunan 8 titik sumur bor
-
Bantuan fasilitas pendukung kegiatan belajar
-
Dukungan logistik kegiatan sosial masyarakat
Trauma Healing dan Pendidikan Anak
PB PMII juga memberikan perhatian khusus pada pemulihan psikologis dan keberlanjutan pendidikan anak-anak korban bencana. Menurut Shofiyullah, anak-anak merupakan aset bangsa yang harus dijaga, meski berada dalam situasi krisis.
Program trauma healing dilakukan untuk membantu anak-anak mengatasi tekanan psikologis akibat bencana, sementara kegiatan belajar mengajar bertujuan memastikan proses pendidikan tidak terputus.
“Trauma healing kami lakukan untuk memulihkan kondisi mental anak-anak. Sementara kegiatan belajar memastikan masa depan mereka tetap berjalan, meski sekolah terdampak bencana,” tuturnya.
Selain itu, PB PMII juga menghadirkan ruang kebersamaan bagi warga melalui kegiatan nonton bareng dan makan bersama di setiap posko. Kegiatan sederhana ini dinilai efektif untuk memperkuat ikatan sosial dan memulihkan semangat masyarakat.
Apresiasi dari Masyarakat Setempat
Kehadiran PB PMII mendapat apresiasi dari masyarakat setempat. Kepala Dusun Tanah Merah, Lubok Pusaka, Langkahan, Aceh Utara, Fauzan, menyampaikan rasa terima kasih atas berbagai bantuan yang telah diberikan.
“Kami mengucapkan ribuan terima kasih atas bantuan renovasi masjid dan kepedulian kader-kader PMII se-Indonesia. Kehadiran mereka sangat membantu dan memberi semangat bagi masyarakat kami,” ucap Fauzan.
Dalam kegiatan penyaluran bantuan tersebut, turut hadir jajaran pengurus PB PMII, antara lain Bendahara Umum, Ketua Bidang ESDM, Wakil Sekretaris Jenderal, Direktur SIGAP PB PMII, Ketua PKC PMII Sumatra Utara, Ketua PKC PMII Aceh, Ketua Cabang PMII Lhokseumawe, serta tokoh masyarakat setempat.
Aksi kemanusiaan ini menegaskan komitmen PB PMII untuk terus hadir bersama masyarakat, tidak hanya saat bencana terjadi, tetapi juga dalam proses pemulihan menuju kehidupan yang lebih baik.
Load more