LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Maroko rayakan kemenangan adu penalti atas Spanyol.
Sumber :
  • fifa

Catatan Piala Dunia: Legiun Asing Maroko Istimewa

Maroko melaju ke babak 8 besar Piala Dunia 2022 Qatar tanpa kalah pada empat laga. Sungguh istimewa. Pendukung pun mungkin tak menyangka. Apa kekuatan Maroko?

Kamis, 8 Desember 2022 - 11:30 WIB

Maroko melaju ke babak 8 besar Piala Dunia 2022 Qatar tanpa kalah pada empat laga. Sungguh istimewa. Pendukung Maroko pun mungkin tak menyangka. Apalagi di babak 16 Besar, mereka mengalahkan Spanyol, salah satu kiblat sepak bola.

Di fase babak grup, Maroko - dijuluki Singa Atlas - sudah memberi sinyal, bakal jadi kuda hitam, si pembuat lawan repot. Data mencatat, Maroko satu-satunya tim yang grafik performanya meningkat dari laga pertama hingga laga ketiga. Jujur ini lalai kita resapi.

Singa Atlas mengawali kiprah menahan Kroasia tanpa gol alias 0-0. Di laga kedua menang 2-0 atas Belgia. Kemudian mengalahkan Kanada 2-1. Maroko pun tampil sebagai juara Grup F, dengan nilai tujuh, tanpa kalah, menyamai Inggris dan Belanda.

Saat menantang Spanyol di babak 16 Besar, para mania bola pun tak yakin kalau Maroko bisa menang. Sebab Spanyol juara dunia 2010 punya segudang pemain bintang, pamornya setingkat di atas. Itu diperkuat oleh bursa taruhan, Spanyol unggul satu poin.

Baca Juga :

Yang terjadi, Maroko menang 3-0 lewat adu penalti, setelah skor imbang tanpa gol dalam waktu normal plus extra-time, selama 120 menit. Setelah tiga pemain matador berlaku bodoh, tidak bisa bikin gol dari titik penalti. 

Tak ayal, pendukung Maroko bersuka cita, mungkin ada yang pingsan akibat kelewat senang. Seluruh anggota tim, pemain, pelatih dan offisial sujud di Education City Stadium. Sebuah kemenangan bersejarah, patut disyukuri.

Maroko Melawan
Singa Atlas menoreh prestasi bukan semata lantaran beruntung, atau Spanyol sial. Itu bukan hadiah jatuh dari langit. Singa Atlas menang karena punya kemampuan dan melawan. Maroko adalah squad dengan sebatalyon "tentara bayaran" atau "legiun asing."

Dari 26 pemain Maroko, hanya dua dari dalam negeri. Selainnya bermain di luar negeri, sebagai tentara bayaran. Mayoritas berlaga di Eropa, di negara level sepakbolanya tinggi, seperti Inggris, Spanyol, Jerman, Italia dan Prancis.

Lihat saja, daftar nama starting eleven, atau sebelas pemain utama Maroko yang membuat pemain dan pendukung Spanyol menangis. Mereka semua legiun asing, pemain yang matang di kancah kompetisi sepak bola Eropa.

Kiper Yassine Bounou sang pahlawan, yang mematahkan tiga penalti lawan, adalah kiper Sevilla, klub papan atas La Liga, Spanyol.

Bisa jadi dia tangkas, karena terbiasa menghadapi banteng matador.

Dua wing back, di kanan Achraf Hakimi, penendang penalti penentu kemenangan, bermain di klub elite Prancis, Paris Saint-Germain. Di kiri, Noussair Mazraoui pemain Bayern Muenchen, klub nomor satu di Bundesliga, Jerman.

Di pertahanan tengah, Nayef Aguerd, tukang jagal striker lawan, bermain di Liga Inggris membela West Ham United. Sang kapten, Romain Saiss, palang pintu klub Beksitas, Turki.

Trio lapangan tengah juga diisi sosok dengan jam terbang tinggi di Eropa. Azzidime Ounahi pemain klub Angers, Liga 1 Prancis. Selim Amallan pemain Standard Liege, klub Liga Belgia. Si botak tukang gasak Sofyan Amrabat dari Fiorentina, klub Serie A Italia.

Trio pendobrak begitu juga. Penyerang sayap berbahaya, Hakim Ziyech, sudah kita kenal, dia andalan The Blues Chelsea. Ujung tombak Youssef En-Nesyri juga bermain untuk Sevilla. Dan Sofiane Boufal penyerang utama klub Angers.

Enam pemain pengganti Maroko saat mengalahkan Spanyol, hanya satu produk dalam negeri, yaitu Yahia Attiyat Allah, dari Wydad Casablanca, klub papan atas Liga Maroko.

Sedangkan lima lainnya legiun asing, Abdelhamid Sabiri (Sampdoria - Italia), Walid Cheddira (Bari - Italia), Jawad El Yamiq (Real Valladolid - Spanyol), Abde Ezzalzouli (Osasuna - Spanyol) dan Badr Benoun (Qatar SC).

Di quater final, babak 8 besar, Sabtu 10 Desember 2022, Maroko melawan Portugal. Kita berharap Singa Atlas belum puas, justru tambah ganas.

Bahkan kita sah-sah saja berkhayal lebih jauh. Moga-moga Maroko menghentikan kebiasaan lalu-lalangnya perebut Piala Dunia, cuma antara Amerika Latin dan Eropa.

Setidaknya, dari Maroko, kita berlajar, sebuah prestasi ada rekam jejaknya. Prestasi tidak datang begitu saja. Singa Atlas bisa mengaum keras lantaran punya pemain berkelas. Tentu dasarnya kaya akan talenta dan cerdas dalam membina.

Apakah sepakbola Indonesia bisa seperti itu?? "Yaa.. bisalah... bahkan melebihi Maroko pun kita bisa," celoteh seorang teman. "Tapi dalam mimpi," tambahnya. Hahahaha......

* Reva Deddy Utama, Wartawan dan Pemerhati Sepak Bola

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
1.052 Calon Haji Brebes Mulai Diberangkatkan, 23 Diantaranya Gunakan Kursi Roda

1.052 Calon Haji Brebes Mulai Diberangkatkan, 23 Diantaranya Gunakan Kursi Roda

Sebanyak 1.052 calon haji asal Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, mulai diberangkatkan dengan menggunakan 26 armada bus menuju asrama haji Donohudan Boyolali, Jumat (17/05/2024) pagi.
Diikuti Atlet Malaysia hingga Singapura, Gelaran 2nd Nika Kalila Master Swimming Championship 2024 Alami Lonjakan Peserta

Diikuti Atlet Malaysia hingga Singapura, Gelaran 2nd Nika Kalila Master Swimming Championship 2024 Alami Lonjakan Peserta

Kejuaraan Renang 2nd Nika Kalila Master Swimming Championship 2024 alami lonjakan peserta yang berlangsung di Kolam Renang Nika di Bintaro, Minggu 19 Mei 2024. 
Komisi B DPRD Jakarta Sebut Park and Ride Solusi Kurangi Kendaraan Pribadi Masuk Jakarta

Komisi B DPRD Jakarta Sebut Park and Ride Solusi Kurangi Kendaraan Pribadi Masuk Jakarta

Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya menyebut indeks kemacetan di Jakarta sudah melebihi 50 persen. Maka DPRD meminta agar ada solusi menekan angka tersebut.
Waspada! Angka Terjangkit DBD di Jakarta Meningkat Hingga 7.142 Kasus

Waspada! Angka Terjangkit DBD di Jakarta Meningkat Hingga 7.142 Kasus

Berdasarkan data yang dipaparkan oleh Dinkes DKI Jakarya, setidaknya ada 7.142 orang yang terjangkit penyakit mematikan demam berdarah (DBD) di tahun 2024.
Tantangan dan Gaya Hidup di Tengah Perkembangan AI, Layanan Ini Mulai Manfaatkan Kecerdasan Buatan Permudah Bisnis

Tantangan dan Gaya Hidup di Tengah Perkembangan AI, Layanan Ini Mulai Manfaatkan Kecerdasan Buatan Permudah Bisnis

Artificial Intellegence (AI) atau kecerdasan buatan makin membuat adanya tantangan dan gaya hidup masyarakat mesti berubah. Dunia bisnis kini pun memanfaatkan AI untuk mengembangkan layanan.
Isu Pajak Hingga Bea Cukai Ramai, Pengamat Sebut Citra Sri Mulyani Karena Hal Ini

Isu Pajak Hingga Bea Cukai Ramai, Pengamat Sebut Citra Sri Mulyani Karena Hal Ini

Nama Menteri Keuangan, Sri Mulyani menjadi perbincangan di media sosial hingga menjadi trending topic di media sosial X alias Twitter bahkan di posisi pertama
Trending
Ada Saksi! Kuasa Hukum Pembunuh Vina Beberkan Kejadian yang Tidak Diungkap Kepolisian: Pada Malam Itu Klien Saya...

Ada Saksi! Kuasa Hukum Pembunuh Vina Beberkan Kejadian yang Tidak Diungkap Kepolisian: Pada Malam Itu Klien Saya...

Jogi Nainggolan, kuasa hukum lima dari delapan terpidana pembunuh Vina asal Cirebon mengungkap kejanggalan kasus viral yang terjadi pada tahun 2016 tersebut.
Akhirnya Terungkap, PSSI Jelaskan Alasan Sebenarnya Shin Tae-yong Ogah Panggil Elkan Baggott ke Timnas Indonesia

Akhirnya Terungkap, PSSI Jelaskan Alasan Sebenarnya Shin Tae-yong Ogah Panggil Elkan Baggott ke Timnas Indonesia

Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji menjelaskan alasan Elkan Baggott tak dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia.
Tangan Kanan Shin Tae-yong Respons Soal Elkan Baggott Tidak Dipanggil ke Timnas Indonesia, Ada Motif Sakit Hati?

Tangan Kanan Shin Tae-yong Respons Soal Elkan Baggott Tidak Dipanggil ke Timnas Indonesia, Ada Motif Sakit Hati?

Tangan kanan Shin Tae-yong, Nova Arianto merespons tidak dipanggilnya Elkan Baggott ke Timnas Indonesia jelang pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Shin Tae-yong Dihantam Kabar Buruk Soal Jay Idzes Jelang Laga Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Shin Tae-yong Dihantam Kabar Buruk Soal Jay Idzes Jelang Laga Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mendapat kabar buruk soal ketersediaan Jay Idzes di pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Menteri Agama  Gagas Sekolah  Menengah Katolik Negeri:: Kalau Saya Perintahkan Pak Dirjen, Harus Dilaksanakan!

Menteri Agama Gagas Sekolah Menengah Katolik Negeri:: Kalau Saya Perintahkan Pak Dirjen, Harus Dilaksanakan!

Menteri Agama (Menag) RI Yaqut Cholil Qoumas meminta kepada jajarannya untuk segera membentuk Sekolah Menengah Katolik Negeri sebagai satuan pendidikan keagamaan Katolik yang dimiliki pemerintah.
Bukan Geng Motor! Ini Rupanya Pekerjaan Para Pembunuh Vina Cirebon 2016 Lalu, Kuasa Hukum: Rekayasa Hukum

Bukan Geng Motor! Ini Rupanya Pekerjaan Para Pembunuh Vina Cirebon 2016 Lalu, Kuasa Hukum: Rekayasa Hukum

Viralnya Film Vina: Sebelum 7 Hari membuat kasus pembunuhan dan pemerkosaan yang dialami gadis 16 tahun bernama Vina Cirebon pada 2016 kembali diperbincangkan.
Mengejutkan! Ditemukan Sperma di Jasad Vina, Misteri Pemerkosaan Mulai Terkuak, Polisi Ternyata...

Mengejutkan! Ditemukan Sperma di Jasad Vina, Misteri Pemerkosaan Mulai Terkuak, Polisi Ternyata...

Kasus dugaan pemerkosaan  Vina Dewi Arsita (16) mulai menemukan titik terang. Ternyata ditemukan sperma di jasad Vina. Tapi polisi kesulitan ungkap kasus ini.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Sidik Jari
11:00 - 13:00
Kabar Siang
13:00 - 13:30
Jendela Islam
13:30 - 14:00
Khazanah Islam
14:00 - 14:30
Manusia Nusantara
14:30 - 15:00
Kabar Pasar
Selengkapnya