Viral, Pemain Liga 4 Dijegal hingga Dikejar Lawan saat Ingin Selebrasi Gol
- Youtube Suara Muda
tvOnenews.com - Ramai di media sosial sebuah video yang menunjukkan aksi kurang sportif dalam sebuah pertandingan di kompetisi Liga 4.
Dalam video yang akhirnya menjadi viral itu, tampak seorang pemain yang berniat melakukan selebrasi justru dijegal hingga dikejar lawannya.
Lagi dan lagi aksi yang mencederai sportifitas terjadi di Liga 4. Padahal, dua momen memilukan di level kompetisi tersebut baru saja terjadi pekan lalu.
Kali ini, pertandingan Liga 4 Asprov Jawa Tengah yang mempertemukan Persibara Banjarnegara vs Persak Kebumen di Stadion Soemitro Kolopaking jadi tajuk utamanya.
Bagaimana tidak, pemain Persak Kebumen yang hendak melakukan selebrasi usai mencetak gol malah dijegal hingga dikejar-kejar lawannya.
Begini ceritanya; momen ini bermula ketika pemain Persak Kebumen Fahrizal Galuh mampu mencetak gol setelah melewati hadangan penggawa Persibara.
Bahkan sebelum Fahrizal Galuh melesakkan bola ke gawang Persibara, ia sempat menerima hadangan keras dari pemain Persibara Banjarnegara.
- Youtube Suara Muda
Setelah Fahrizal Galuh berhasil mencetak gol dan melakukan selebrasi, tiba-tiba saja pemain Persibara Banjarnegara yang menghalaunya tadi justru menekelnya.
Fahrizal tak memedulikan hal itu. Ia langsung bangun meski dirinya sempat melontarkan respons setelah pemain lawan melakukan aksi tidak terpuji tadi.
Tapi yang terjadi berikutnya justru makin parah. Pemain Persibara Banjarnegara terpancing emosi. Ada yang mengejar Fahrizal bahkan sampai menendangnya.
Laga itu berakhir dengan kemenangan 3-0 Persak Kebumen atas Persibara Banjarnegara. Namun, momen tak terpuji itu yang justru disorot warganet.
Di media sosial, tidak sedikit dari warganet atau penggemar sepak bola nasional yang mengutuk aksi bar-bar di kompetisi level bawah atau Liga 4.
Warganet cukup geram lantaran aksi ini bukanlah yang pertama kali terjadi di liga 4. Lebih parahnya lagi, beberapa kasus serupa terjadi pada pekan lalu.
Pada tanggal 5 Januari 2026 silam, pemain Putra Jaya Pasuruan melakukan tindakan tidak sportif saat bertemu Perseta Tulungagung di 32 besar Liga 4 Jatim.
MAU SELEBRASI DIHALANGI OLEH PEMAIN LAWAN.
— Berita Sepakbola Dunia (@gilabola_ina) January 13, 2026
Pemain Persak Kebumen cetak gol ketiga ke gawang Persibara Banjarnegara di laga ini, ketika mau merayakan gol tersebut, ia dijegal oleh pemain lawan.
Pertandingan berakhir dengan skor 0-3 untuk kemenangan Persak Kebumen. pic.twitter.com/zWuWGja31U
Hilmi Gimnastiar, pemain Putra Jaya melayangkan tendangan kungfu ke bagian dada penggawa Perseta Firman Nugraha hingga harus diberikan perawatan di ambulans.
Aksi memalukan Hilmi Gimnastiar membuatnya dipecat dari Putra Jaya. Ia juga didenda oleh PSSI senilai Rp2,5 juta dan larangan bermain seumur hidup.
Lebih gilanya lagi, momen serupa terjadi sehari kemudian, tepatnya ketika KAFI FC berhadapan dengan UAD dalam lanjutan Liga 4 DIY.
Pada menit ke-73, pemain KAFI FC Dwi Pilihanto Nugroho mengangkat kaki terlalu tinggi hingga mengarah ke wajah lawannya dari UAD yaitu Amirul.
Warganet geram karena wasit hanya memberikan kartu kuning kepada Dwi Pilihanto Nugroho sehingga dianggap memperkeruh suasana.
Akan tetapi, PSSI Asprov DI Yogyakarta lalu bertindak tegas dengan memberikan sanksi denda Rp1 juta dan melarang Dwi Pilihanto Nugroho beraktivitas di sepak bola seumur hidup.
(han)
Load more