News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

PR Besar Arne Slot Jelang Liverpool Lawan Arsenal: Benahi Fokus Menit Akhir di Tengah Kelelahan Fisik Lini Depan

Pelatih Liverpool, Arne Slot, secara terbuka mengakui timnya terlalu bertahan ke dalam saat Fulham mencetak gol kedua dalam laga Liga Inggris di Craven Cottage.
Senin, 5 Januari 2026 - 17:52 WIB
Mohamed Salah dan pelatih Liverpool Arne Slot
Sumber :
  • Action Images via Reuters/Jason Cairnduff

Jakarta, tvOnenews.com – Pelatih Liverpool, Arne Slot, secara terbuka mengakui timnya terlalu bertahan ke dalam saat Fulham mencetak gol kedua dalam laga Liga Inggris di Craven Cottage. Pertandingan tersebut berakhir imbang 2-2 setelah The Reds gagal mempertahankan keunggulan pada menit-menit akhir.

Liverpool sejatinya sempat berada di posisi unggul setelah Cody Gakpo mencetak gol pada menit ke-90+5. Namun keunggulan itu hanya bertahan dua menit sebelum Harrison Reed melepaskan sepakan keras dari luar kotak penalti yang mengoyak gawang Alisson.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Slot menilai momen tersebut menjadi cerminan masalah lama yang kerap muncul sepanjang musim ini. Ia mengungkapkan bahwa Liverpool terlalu banyak menempatkan pemain di area sendiri sehingga memberi ruang bagi lawan untuk mengambil keputusan krusial.

“Kami memang sering kebobolan dari situasi lemparan ke dalam dan bola mati,” ujar Slot, dikutip dari laman resmi klub. Ia menjelaskan bahwa skema bertahan sebenarnya sudah dijalankan, namun kedalaman posisi membuat tim kesulitan keluar untuk menekan lebih agresif.

Menurut Slot, secara teori area kotak penalti sudah tertutup dengan cukup baik. Namun ia mengakui bahwa jika Fulham tidak mengambil lemparan jauh, Liverpool seharusnya bisa naik lebih cepat dan memotong serangan sejak awal.

Meski demikian, Slot tetap memberikan apresiasi terhadap kualitas gol yang dicetak Reed. Ia menilai sepakan tersebut berada di luar dugaan dan sulit diantisipasi oleh siapa pun.

“Kalau dilihat dari peluang statistik, itu bukan kesempatan besar,” katanya. Slot menambahkan bahwa dalam sepak bola, kualitas individu terkadang mampu mengalahkan perhitungan angka.

Gol Fulham berawal dari lemparan ke dalam di sisi kanan pertahanan Liverpool. Pada situasi itu, delapan pemain The Reds berada di dalam kotak penalti, sehingga memberi Reed cukup ruang dan waktu untuk mengukur tembakannya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Dalam pertandingan tersebut, Fulham justru lebih dulu unggul melalui gol Harry Wilson pada menit ke-17. Liverpool baru mampu menyamakan kedudukan lewat Florian Wirtz pada menit ke-57 setelah meningkatkan intensitas permainan.

Slot mengakui bahwa situasi kebobolan di awal laga kembali terulang. Ia menyebut Liverpool kerap dihukum dari peluang pertama lawan, terutama pada babak pertama.

Halaman Selanjutnya :
Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Fakta Mengejutkan Jonathan David: Pemberi Mimpi Buruk untuk Jay Idzes yang Ternyata Mantan Anak Buah John Herdman

Fakta Mengejutkan Jonathan David: Pemberi Mimpi Buruk untuk Jay Idzes yang Ternyata Mantan Anak Buah John Herdman

Jonathan David sukses memberikan mimpi buruk kepada Jay Idzes saat Juventus jumpa Sassuolo. Sang striker merupakan mantan anak buah pelatih baru Timnas Indonesia, John Herdman.
Proliga 2026: Menanti Debut Wilda Siti Nurfadhilah sebagai Asisten Pelatih Setelah Musim Lalu Umumkan Pensiun

Proliga 2026: Menanti Debut Wilda Siti Nurfadhilah sebagai Asisten Pelatih Setelah Musim Lalu Umumkan Pensiun

Baru umumkan pensiun dari kariernya sebagai atlet voli putri, Wilda Siti Nurfadhilah akan datang dengan jabatan baru di Proliga 2026 yaitu asisten pelatih.
Bahlil Tegaskan Koalisi Pendukung Prabowo–Gibran Tetap Solid: Kita Kompak Bantu Presiden

Bahlil Tegaskan Koalisi Pendukung Prabowo–Gibran Tetap Solid: Kita Kompak Bantu Presiden

Ia membantah adanya keretakan di tubuh koalisi dan memastikan seluruh partai berada dalam barisan yang sama untuk menopang agenda pemerintahan.
Daftar Pemain Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026: Didominasi Senior, Mediol Yoku Jadi Kapten

Daftar Pemain Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026: Didominasi Senior, Mediol Yoku Jadi Kapten

Daftar pemain Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026, yang didominasi oleh para senior termasuk Mediol Yoku yang akan menjadi kapten.
Pastikan Tarif Listrik 2026 Tetap, Bahlil Sebut Belum Bisa Pastikan Diskon

Pastikan Tarif Listrik 2026 Tetap, Bahlil Sebut Belum Bisa Pastikan Diskon

Kebijakan ini diambil di tengah mekanisme penyesuaian tarif listrik nonsubsidi yang secara reguler dilakukan setiap triwulan.
Update! Basarnas: Jasad Diduga Anak Pelatih Valencia FC Ditemukan di Bangkai Kapal

Update! Basarnas: Jasad Diduga Anak Pelatih Valencia FC Ditemukan di Bangkai Kapal

Jasad diduga anak pelatih tim sepak bola perempuan, Valencia FC B, ditemukan dalam bangkai Kapal Motor (KM) Putri Sakinah di perairan Pulau Padar, Labuan Bajo, NTT.

Trending

Prediksi Manchester United vs Burnley 8 Januari 2026, Era Baru Pasca Ruben Amorim MU Dijagokan?

Prediksi Manchester United vs Burnley 8 Januari 2026, Era Baru Pasca Ruben Amorim MU Dijagokan?

Era baru Manchester United dimulai pada tengah pekan ini. Tanpa Ruben Amorim, MU dijadwalkan bertanding melawan Burnley pada 8 Januari 2026. Begini prediksinya.
Media Belanda Bawa Kabar Baik untuk Dean James, Bek Timnas Indonesia itu Siap Tembus Klub Papan Atas Eredivisie

Media Belanda Bawa Kabar Baik untuk Dean James, Bek Timnas Indonesia itu Siap Tembus Klub Papan Atas Eredivisie

Nama Dean James mendadak mencuat dalam radar transfer Ajax Amsterdam. Performanya yang stabil di Timnas Indonesia dan Eropa, ia disebut jadi target yang cocok.
Hasil dan Klasemen Terbaru Liga Inggris 2025-2026: Satu Pelatih Lagi Dipecat Susul Ruben Amorim dan Enzo Maresca?

Hasil dan Klasemen Terbaru Liga Inggris 2025-2026: Satu Pelatih Lagi Dipecat Susul Ruben Amorim dan Enzo Maresca?

West Ham United semakin terbenam di zona degradasi klasemen Liga Inggris 2025-2026. Kekalahan dari Nottingham Forest membuat nasib Nuno Espirito Santo tidak aman.
Bali dan Yogyakarta Minggir Dulu, Jawa Tengah sebagai Provinsi dengan Pendapatan Pariwisata Tertinggi

Bali dan Yogyakarta Minggir Dulu, Jawa Tengah sebagai Provinsi dengan Pendapatan Pariwisata Tertinggi

Dari laporan BPS, pendapatan sektor pariwisata Provinsi Jawa Tengah (Jateng) menduduki peringkat pertama sebesar Rp2,77 triliun, mengalahkan Bali dan DI Yogyakarta.
Jule Akhirnya Muncul, Tampil Tanpa Hijab dan Unggah Story Sedih di Pinggir Pantai, Netizen Pertanyakan Isu dengan Jefri Nichol

Jule Akhirnya Muncul, Tampil Tanpa Hijab dan Unggah Story Sedih di Pinggir Pantai, Netizen Pertanyakan Isu dengan Jefri Nichol

Mengejutkan netizen, Jule kini tampil beda dan berani mengunggah potret dirinya yang sudah tak mengenakan hijab.
Jule Sudah Berani Tampil Seksi Lepas Hijab dan Pakai Tanktop di Sosmed, Netizen: Jule Menolak Redup

Jule Sudah Berani Tampil Seksi Lepas Hijab dan Pakai Tanktop di Sosmed, Netizen: Jule Menolak Redup

Nama Julia Prastini atau Jule masih menjadi perbincangan hangat dikalangan netizen imbas kasus dugaan perselingkuhan.
Serahkan Karya Buku ke Kemenkum, Praktisi HKI Perkenalkan Paradigma Baru Hukum Hak Cipta

Serahkan Karya Buku ke Kemenkum, Praktisi HKI Perkenalkan Paradigma Baru Hukum Hak Cipta

Buku berjudul 'Hak Cipta dengan Deklaratif Tercatat' karya Ichwan Anggawirya yang juga sebaai praktisi Hukum Kekayaan Intelektual (HKI) resmi diserahkan kepada Kementerian Hukum (Kemenkum).
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT