Jakarta, tvOnenews.com - Sejumlah fans Juventus bereaksi usai klub berjuluk Bianconeri itu resmi mendatangkan Lloyd Kelly ketimbang Jay Idzes.
Juventus mendaratkan Lloyd Kelly dari klub Liga Inggris, Newcastle United dengan status pinjaman di bursa transfer musim dingin 2025 ini.
Lloyd Kelly merupakan bek berusia 26 tahun yang bisa mengisi berbagai posisi. Dia dipinjam Juventus sampai akhir musim 2024-2025.
"Juventus mengumumkan kedatangan Lloyd Kelly, bek serba bisa dan berbakat, yang bergabung dengan tim Bianconeri untuk memperkuat pertahanan," bunyi pernyataan Juventus di situs resmi klub, Selasa (4/2/2025).
Load more