News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Media Vietnam Ikut Heboh Bahas Isu John Herdman ke Timnas Indonesia

Kenapa media Vietnam ikutan heboh membahas isu John Herdman melatih Timnas Indonesia?
Jumat, 2 Januari 2026 - 18:33 WIB
Calon pelatih Timnas Indonesia John Herdman
Sumber :
  • Canadian Premier League

Jakarta, tvOnenews.com - Rumor kuat mengenai John Herdman yang disebut-sebut bakal menangani Timnas Indonesia turut menarik perhatian media Vietnam. Sejumlah media di Negeri Naga Biru ramai mengulas kabar tersebut, menandakan besarnya sorotan kawasan terhadap dinamika yang terjadi di tubuh skuad Garuda.

Pemberitaan media Vietnam tak jauh berbeda dengan yang berkembang di Indonesia. Mereka menyoroti proses pencarian pelatih anyar Timnas Indonesia, sekaligus menilai rekam jejak Herdman sebagai sosok dengan pengalaman mentereng di level internasional. Media Thanhnien, misalnya, menurunkan laporan yang menyebut federasi sepak bola Indonesia belum merampungkan kontrak dengan pelatih berpengalaman tersebut.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sementara itu, The Thao Van Hoa menyoroti perkembangan negosiasi yang disebut sudah memasuki tahap akhir. Media tersebut bahkan menyebut Timnas Indonesia berpotensi ditangani pelatih asal Inggris dalam waktu dekat, dengan Januari sebagai momen krusial pengumuman resmi.

Tak hanya membahas kemungkinan penunjukan Herdman, media Vietnam juga mengulas aspek lain yang dinilai menarik perhatian publik. The Thao 24, misalnya, mengangkat statistik performa Herdman selama melatih tim-tim sebelumnya, dengan menekankan catatan positif yang dinilai menjanjikan bagi Indonesia sebelum sang pelatih menjalani debutnya bersama skuad Garuda.

Isu finansial pun tak luput dari sorotan. Thanhnien menyinggung potensi nilai kontrak Herdman, termasuk besaran gaji bulanan yang disebut bisa menembus angka miliaran rupiah. Pembahasan tersebut menambah warna dalam pemberitaan, sekaligus memicu diskusi di kalangan pembaca.

Mayoritas laporan media Vietnam itu merujuk pada informasi yang bersumber dari pemberitaan media-media Indonesia. Meski demikian, intensitas pemberitaan menunjukkan ketertarikan besar Vietnam terhadap perkembangan Timnas Indonesia, yang selama ini dikenal sebagai salah satu rival utama mereka di kawasan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Indonesia dan Vietnam memang memiliki riwayat pertemuan yang cukup sering di level internasional. Dalam beberapa tahun terakhir, kedua tim saling berhadapan di berbagai ajang penting, mulai dari kualifikasi Piala Dunia hingga fase grup Piala Asia pada periode 2023 dan 2024.

Hingga kini, PSSI belum mengumumkan secara resmi sosok yang akan menukangi Timnas Indonesia. Namun, menguatnya pemberitaan dari berbagai media, termasuk di Vietnam, membuat nama John Herdman kian mengemuka sebagai kandidat terdepan untuk mengisi posisi pelatih yang sebelumnya ditempati Patrick Kluivert.

Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Bagaimana Cara Menjaga Ekosistem Panti Asuhan dan Tantangan Keberlanjutan Menjaga Ruang Aman bagi Anak Yatim

Bagaimana Cara Menjaga Ekosistem Panti Asuhan dan Tantangan Keberlanjutan Menjaga Ruang Aman bagi Anak Yatim

Panti asuhan yang tidak terkelola dengan baik berpotensi menimbulkan masalah lanjutan, seperti rendahnya capaian pendidikan, kesulitan adaptasi sosial, hingga
8 Pemain Absen, Bursa Transfer Sepi, Ruben Amorim Murung Jelang Ujian Panas Manchester United vs Leeds

8 Pemain Absen, Bursa Transfer Sepi, Ruben Amorim Murung Jelang Ujian Panas Manchester United vs Leeds

Manchester United menghadapi situasi tak ideal jelang laga tandang sarat gengsi melawan Leeds United. Media Inggris soroti ekspresi murung Ruben Amorim.
Polisi Belum Simpulkan Penyebab Kematian Satu Keluarga di Tanjung Priok, Labfor Periksa Bukti Botol dan Seprai

Polisi Belum Simpulkan Penyebab Kematian Satu Keluarga di Tanjung Priok, Labfor Periksa Bukti Botol dan Seprai

Polisi hingga kini masih terus bekerja mengungkap misteri di balik tewasnya seorang ibu dan dua anaknya di dalam sebuah rumah kontrakan di kawasan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Tahan Imbang Liverpool, Pengakuan Jujur Anton Stach soal Leeds United Terungkap

Tahan Imbang Liverpool, Pengakuan Jujur Anton Stach soal Leeds United Terungkap

Gelandang Leeds United, Anton Stach, mengaku kelelahan usai membantu timnya menahan imbang Liverpool 0-0 pada lanjutan Liga Inggris 2025/2026 di Stadion Anfield, Liverpool, Jumat (2/12/2025) dini hari WIB.
Statistik Win Rate Tak Bisa Bohong: John Herdman Lebih Unggul dari Eks Nahkoda Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dan Patrick Kluivert?

Statistik Win Rate Tak Bisa Bohong: John Herdman Lebih Unggul dari Eks Nahkoda Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dan Patrick Kluivert?

Muncul John Herdman, sosok dengan pengalaman membawa Kanada menembus Piala Dunia, yang dinilai punya pendekatan berbeda dan catatan statistik menjanjikan
Penyelidikan Kasus Keluarga Tewas di Tanjung Priok: Polisi Periksa Empat Saksi Termasuk Anak Korban

Penyelidikan Kasus Keluarga Tewas di Tanjung Priok: Polisi Periksa Empat Saksi Termasuk Anak Korban

Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Utara terus bergerak mendalami kasus kematian tragis satu keluarga di sebuah rumah kontrakan di Jalan Warakas, Tanjung Priok. 
background

Pekan ke-16

Trending

BSU Januari 2026 Belum Cair, Ini Status Resmi Pemerintah dan Penjelasan Lengkapnya

BSU Januari 2026 Belum Cair, Ini Status Resmi Pemerintah dan Penjelasan Lengkapnya

BSU Januari 2026 belum diumumkan pemerintah. Simak status resmi Kemnaker, peluang pencairan, syarat penerima, dan cara cek bantuan subsidi upah.
SBY Dituding sebagai Dalang Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Demokrat Patahkan dengan Fakta Mencengangkan

SBY Dituding sebagai Dalang Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Demokrat Patahkan dengan Fakta Mencengangkan

Ihwal kasus ijazah palsu Jokowi, masih menjadi pembahasan publik. Apalagi, Roy Suryo menjadi tersangka dalam kasus tudingan ijazah palsu tersebut.
Teka-teki Kematian Satu Keluarga di Tanjung Priok, Polisi Temukan Benda Mencurigakan di TKP

Teka-teki Kematian Satu Keluarga di Tanjung Priok, Polisi Temukan Benda Mencurigakan di TKP

Pihak kepolisian dari Polres Metro Jakarta Utara melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) terkait penemuan tiga jenazah di sebuah kontrakan di kawasan Warakas, Tanjung Priok, pada Jumat (2/1). 
Pasal-pasal Kontroversial di KUHP Baru yang Mulai Berlaku, Hukuman Koruptor Dikurangi hingga Penghinaan Presiden dan Wapres

Pasal-pasal Kontroversial di KUHP Baru yang Mulai Berlaku, Hukuman Koruptor Dikurangi hingga Penghinaan Presiden dan Wapres

Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan KUHAP baru yang telah disahkan akan mulai berlaku pada 2 Januari 2026 mendatang
MKMK Beri Surat Peringatan ke Anwar Usman karena Sering Bolos di Sidang-Rapat

MKMK Beri Surat Peringatan ke Anwar Usman karena Sering Bolos di Sidang-Rapat

Surat tersebut secara khusus menyoroti aspek kehadiran hakim konstitusi dalam persidangan dan rapat permusyawaratan hakim.
Ramalan Zodiak Besok, 3 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, hingga Virgo

Ramalan Zodiak Besok, 3 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, hingga Virgo

Ramalan zodiak besok, 3 Januari 2026 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo. Simak prediksi lengkap soal asmara, karier, dan keuangan kamu di sini.
Ramalan Zodiak Besok, 3 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Zodiak Besok, 3 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan zodiak besok, 3 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Lengkap dengan prediksi asmara, karier, dan keuangan.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT