LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Polda Jatim Bekuk Hacker Curi Data Warga AS Untuk Minta Bantuan Covid-19 | tvOne

Jumat, 16 April 2021

Surabaya, Klik Disini - Kepolisian Daerah Jawa Timur (Polda Jatim) menangkap dua orang tersangka pembuat dan penyebar laman palsu (scam page) Pemerintah Amerika Serikat (AS) yang digunakan untuk mencuri data warga negara Paman Sam tersebut.

Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta saat merilis kasus tersebut, di Surabaya, Kamis (15 April 2021) mengatakan, kedua tersangka warga negara Indonesia, yakni berinisial SFR dan MZM telah melakukan tiga kejahatan. "Tindak pidana yang dilakukan ada tiga. Pertama, pelaku membuat laman palsu, kedua, menyebarkan laman palsu ini, dan yang ketiga, mengambil data orang lain secara ilegal," ujarnya.

Modus yang digunakan tersangka adalah dengan mengirim SMS blast agar para warga AS mengklik tautan tersebut. Setelah diklik, warga yang tertipu kemudian mengisi identitasnya. "Jumlah laman palsu yang dibuat ada 14. Lalu disebar melalui SMS dan disebar menggunakan software atau SMS blast. Setelah diterima orang-orang ada yang tertipu dan ada yang tidak. Yang tertipu membuka link laman dan mengisi data datanya," ujar Irjen Nico.

Dari kegiatan yang dilakukan mulai 2020 Mei sampai dengan Maret 2021 tersebut, para tersangka menyebarkan domain palsu ini ke 27 juta nomor telepon warga AS. Sekitar 30 ribu orang berhasil tertipu dengan lokasi tersebar di 14 negara bagian AS.

Dari data palsu ini, kata dia, digunakan untuk mendapatkan bantuan pandemi COVID-19 dari Pemerintah Amerika Serikat. "Pengisian data itu dibuat tersangka untuk mengambil sejumlah uang. Yang mengisi data dan yang tertipu sebagian besar warga negara AS. Ini orang-orang yang kena tipu mengisi data bantuan COVID-19, apabila sesuai mendapat 2.000 dolar AS," katanya pula.

Polda Jatim bekerja sama dengan FBI melalui Hubinter Mabes Polri menangani kasus ini. "Ini pertama kali kami mengungkap kejahatan antarnegara dalam COVID-19. Kami bekerja sama dengan Kepolisian AS akan menindaklanjuti sehingga konstruksi hukum dapat berjalan tuntas," kata mantan Kapolda Kalimantan Selatan itu pula.

Dalam kasus ini, lanjut Irjen Nico, polisi mengamankan sejumlah barang bukti, mulai dari laptop, ponsel hingga beberapa kartu ATM milik tersangka. Atas perbuatannya, tersangka dijerat Pasal 35 jo Pasal 51 ayat (1) Undang-Undang RI No. 19 Tahun 2016 tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik jo Pasal 55 ayat (1) KUHP dan Pasal 32 ayat (2) jo Pasal 48 ayat (2) Undang-Undang RI No. 19 Tahun 2016 tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik jo Pasal 55 ayat (1) KUHP. (ari/ant)

(Lihat juga Presiden Jokowi Jelaskan Alasan Pemerintah Melarang Mudik Seluruh Masyarakat)

 

Baca Juga :
Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
Berita Foto: Presiden Jokowi Jadi Saksi Nikah Putra Wamenaker

Berita Foto: Presiden Jokowi Jadi Saksi Nikah Putra Wamenaker

Presiden Joko Widodo dan Yanda Zaihifni Ishak menjadi saksi pada pernikahan Putra Wakil Menteri Ketenagakerjaan Afriansyah Noor
Bermain di Tepian Pantai Damas Trenggalek, Tiga Pelajar Tenggelam, Satu Diantaranya Meninggal Dunia

Bermain di Tepian Pantai Damas Trenggalek, Tiga Pelajar Tenggelam, Satu Diantaranya Meninggal Dunia

Tiga pelajar tenggelam saat bermain air di tepian Pantai Damas, Kecamatan Watulimo, Trenggalek. Nahasnya, satu pelajar dinyatakan meninggal dunia.
Meskipun Berhasil Menang atas Australia, Erick Thohir Justru Beri Peringatan Keras kepada Timnas Indonesia U23, Ada Apa?

Meskipun Berhasil Menang atas Australia, Erick Thohir Justru Beri Peringatan Keras kepada Timnas Indonesia U23, Ada Apa?

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan peringatan keras terhadap Timnas Indonesia meskipun berhasil menang atas tim favorit juara Piala Asia U23, Australia.
Shin Tae-yong Bisa Bernapas Lega, 2 Pemain Abroad Ini akan Bawa Timnas Indonesia U-23 Menang Atas Yordania

Shin Tae-yong Bisa Bernapas Lega, 2 Pemain Abroad Ini akan Bawa Timnas Indonesia U-23 Menang Atas Yordania

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong akhirnya bernapas lega karena dua pemain pentingnya, Justin Hubner dan Ivar Jenner bisa diturunkan saat menghadapi Yordania
Usai Dipecat, 249 Nakes Datang Minta Maaf Sambil Berikan Kendi Berisi Tuak, Bupati Manggarai Beri Pesan Menohok Begini 

Usai Dipecat, 249 Nakes Datang Minta Maaf Sambil Berikan Kendi Berisi Tuak, Bupati Manggarai Beri Pesan Menohok Begini 

Sebanyak 249 nakes yang dipecat bertemu dengan Bupati Manggarai dan berikan kendi berisi tuak. Mereka meminta maaf kepada sang bupati dan minta dipekerjakan.
Jembatan Limpas Putus dan Tertimbun Material Vulkanik, Ratusan KK Terisolasi, Warga: Jaringan Listrik Juga Putus

Jembatan Limpas Putus dan Tertimbun Material Vulkanik, Ratusan KK Terisolasi, Warga: Jaringan Listrik Juga Putus

Banjir lahar dingin Gunung Semeru yang terjadi pada Kamis (18/4) lalu, mengakibatkan ratusan KK di Dusun Sumberlangsep, Desa Jugosari, Lumajang, terisolasi.
Pevoli Terbaik Korea Ternyata Diam-diam Takjub kepada Megawati Hangestri, Bicara Jujur soal Megatron saat di Red Sparks, Katanya ...

Pevoli Terbaik Korea Ternyata Diam-diam Takjub kepada Megawati Hangestri, Bicara Jujur soal Megatron saat di Red Sparks, Katanya ...

Pevoli putri terbaik Korea turut kagumi Megawati Hangestri Pertiwi, pevoli putri Indonesia yang sukses tampil memukau di gelaran Liga Voli Korea, Red Sparks.
Dampak Erupsi Gunung Ruang, Penerbangan Indonesia AirAsia ke Kota Kinabalu Malaysia Dibatalkan

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Penerbangan Indonesia AirAsia ke Kota Kinabalu Malaysia Dibatalkan

Dua penerbangan maskapai Indonesia AirAsia menuju Kota Kinabalu, Malaysia dibatalkan akibat abu vulkanik Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro, Sulawesu Utara
Selundupkan Narkoba dalam Roti, Wanita Muda Pengunjung Lapas Kelas IIB Probolinggo Ditahan

Selundupkan Narkoba dalam Roti, Wanita Muda Pengunjung Lapas Kelas IIB Probolinggo Ditahan

Pihak petugas Lapas Kelas IIB Probolinggo Kanwil Kemenkumham Jatim berhasil menggagalkan aksi penyeludupan paket narkoba berupa sabu-sabu ke dalam lapas.
Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali Mangkir dari Pemeriksaan Pertama Usai Ditetapkan Sebagai Tersangka 

Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali Mangkir dari Pemeriksaan Pertama Usai Ditetapkan Sebagai Tersangka 

Bupati Sidoarjo, Ahmad Muhdlor Ali, mangkir dari pemeriksaan pertama sebagai tersangka KPK atas dugaan pemotongan insentif pajak ASN BPPD Sidoarjo.
Trending
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Siang
12:30 - 14:00
Damai Indonesiaku
14:00 - 15:00
Big Fight Boxing
15:00 - 15:30
Football Vaganza
15:30 - 16:00
Ragam Perkara
16:00 - 17:00
Kabar Petang Pilihan
Selengkapnya