LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Irjen Kementrian Pertanian Jan S. Maringka dan Bupati Maros menandai dimulainya panen raya di Kabupaten Maros
Sumber :
  • Wawan Setyawan

Kementan Pastikan Beras Aman Jelang Ramadhan

Sulsel merupakan lumbung pangan beras terbesar di kawasan Indonesia Timur, serta penghasil beras terbesar ke-4 di Indonesia setelah Jatim, Jateng dan Jabar

Senin, 6 Maret 2023 - 07:44 WIB

Maros, tvonenews.com - Inspektur Jenderal Kementerian Pertanian, Jan S Maringka, memastikan stok pangan jelang Ramadhan dan hari raya Idul Fitri secara nasional, khususnya di Provinsi Sulawesi Selatan aman. Pihaknyapun terus melakukan pengawasan bahan pokok terdistribusi ke seluruh wilayah di Indonesia.

Hall tersebut di sampaikan Jan S Maringka, saat melakukan panen raya, bersama petani di Kelurahan Taroada, Kecamatan Turikale, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Minggu (5/3).

"Dengan adanya panen raya ini yang dilakukan di seluruh Indonesia ini memberikan pesan bahwa Ramadhan akan kita hadapi dengan hati yang tenang bahwa beras dan padi tersedia. Aman stoknya," ujarnya.

Provinsi Sulawesi Selatan merupakan lumbung pangan beras terbesar di kawasan Indonesia Timur, serta merupakan penghasil beras terbesar ke-4 di Indonesia setelah Jawa Timur, Jawa Tengah dan Jawa Barat. Berdasarkan data ATAP tahun 2022, jumlah produksi gabah mencapai 5,36 juta ton GKG atau jika dikonversikan menjadi beras dengan produksi mencapai 3,08 juta ton.

Baca Juga :

Produksi beras tahun 2022 tersebut mengalami kenaikan sebanyak 154,7 ribu ton atau 5,29% dari produksi beras tahun 2021.

Panen raya yang berlangsung pada bulan Maret di wilayah Sulawesi Selatan khususnya di Kabupaten Maros dengan prediksi produktivitas rata-rata sebesar 5,2 ton per hektar dengan total areal panen seluas 12.420 hektar. Hasil yang cukup signifikan tersebut menjadikan Kabupaten Maros menjadi salah satu sentra penyumbang stok beras nasional khususnya di Sulawesi Selatan.

Dalam kesempatan panen raya bersama Kelompok Tani Sipattuju pada hamparan seluas 40,8 ha dengan prediksi produktivitas diatas 7 ton per hektar atau dengan produksi mencapai 285,6 ton.

Jan Maringka secara langsung ikut memanen padi menggunakan alat pasca panen Combine Harvester dengan turut didampingi oleh Bupati Maros, Inspektur lingkup Kementerian Pertanian, Forkopimda Kabupaten Maros, Kepala Balai Karantina Pertanian Makassar serta jajaran Dinas Pertanian Provinsi Sulawesi Selatan.

“Kementerian Pertanian akan mencanangkan kegiatan Panen Raya sebanyak 1.000.000 hektar yang salah satunya merupakan Provinsi Sulawesi Selatan. Panen kali ini dilakukan di daerah perbatasan perkotaan, dengan satu pesan bahwa di daerah perbatasan perkotaan seperti ini ada komitmen yang begitu besar dari pemerintah daerah untuk mempertahankan lahan pertanian padi dari alih fungsi.” jelasnya 

Selain itu, Bupati Maros juga menyampaikan bahwa Kabupaten Maros telah mempunyai Perda Pertanian berkelanjutan yang artinya inilah tugas para petani untuk menjaga lahan pertanian yang ada saat ini.

Selain itu, di Kabupaten Maros memiliki Program Yess untuk mewujudkan petani - petani milenial, karena kita memiliki keyakinan bahwa Pemuda harus tetap Bertani.

"Program Yess ini membantu petani petani milenial & sudah lima ribu pemuda pemuda kita yang Alhamdulillah dilatih oleh kementerian di Maros untuk terjun langsung. Tidak boleh lagi, pemuda harus tetap bertani dan ternyata hasil pertanian juga meningkat," ujarnya. 

Dalam kesempatan yang sama salah satu perwakilan petani, H. Baso Hasan menyampaikan bahwa bantuan Kementerian Pertanian diantaranya berupa alsintan, benih dan saprodi sangat mendukung dan bermanfaat bagi peningkatan produksi dan produktivitas padi di wilayahnya.

"Harapannya kami petani dengan adanya bantuan ini kualitas gabah kita meningkat dan harga gabah yang sempat turun kini sudah normal, namun kami harap bisa naik lagi seperti tahun sebelumnya," harapnya. (wsn/mtr)

Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Asrama Bekasi dan Indramayu Siap Tampung 40.201 Calon Jamaah Haji Asal Jawa Barat Sebelum Diterbangkan Ke Tanah Suci

Asrama Bekasi dan Indramayu Siap Tampung 40.201 Calon Jamaah Haji Asal Jawa Barat Sebelum Diterbangkan Ke Tanah Suci

Kementerian Agama (Kemenag) Daerah Jawa Barat terus melakukan persiapan untuk rangkaian pemberangkatan jamaah ibadah Haji 2024 asal Jawa Barat. 
PKS dan Golkar Mulai Merapat Bangun Kekuatan di Pilkada Kota Semarang, Konsep Nasionalis-Religius Bisa Jadi Andalan

PKS dan Golkar Mulai Merapat Bangun Kekuatan di Pilkada Kota Semarang, Konsep Nasionalis-Religius Bisa Jadi Andalan

DPD PKS dan Partai Golkar Kota Semarang mulai merapat jelang pemilihan kepada daerah (Pilkada) 2024, menjajaki kesapahaman untuk membangun daerah lebih baik.
Kenalkan Teknologi Tangga Ikan di World Water Forum, BRIN Bocorkan Manfaatnya

Kenalkan Teknologi Tangga Ikan di World Water Forum, BRIN Bocorkan Manfaatnya

BRIN mengenalkan teknologi tangga ikan atau fishway sebagai solusi untuk mempertahan biodiversitas ikan air tawar dari hambatan infrastruktur melintang sungai
Tim Bulu Tangkis Putra dan Putri Indonesia Disambut PBSI hingga Menpora Setelah Jadi Runner-up di Thomas dan Uber Cup 2024

Tim Bulu Tangkis Putra dan Putri Indonesia Disambut PBSI hingga Menpora Setelah Jadi Runner-up di Thomas dan Uber Cup 2024

Tim bulu tangkis Indonesia, baik putra dan putri, mendapatkan sambutan dari PBSI hingga Menpora Dito Ariotedjo setelah jadi runner-up Thomas dan Uber Cup 2024.
Jangan Disepelekan Manfaat Besar Makanan Halal, Ini Penjelasannya

Jangan Disepelekan Manfaat Besar Makanan Halal, Ini Penjelasannya

Konsumsi makanan halal adalah wajib bagi umat muslim. Namun terkadang terlena, lantas apa manfaatnya dalam islam?, begini penejelasannya.Kementerian Agama......
Usai Terima Putusan MK, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD Hadir Halalbihalal di Rumah Pemenangan TPN Teuku Umar

Usai Terima Putusan MK, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD Hadir Halalbihalal di Rumah Pemenangan TPN Teuku Umar

Ganjar Pranowo dan Mahfud MD akhirnya kembali bertemu seusai menerima putusan MK terkait sengketa Pilpres 2024, dalam acara halalbihalal di rumah pemenangan TPN, Jalan Teuku Umur Nomor 9, Jakarta.
Trending
Pantas Saja Laga Timnas Indonesia U-23 vs Guinea Berlangsung Tertutup, Ternyata Venue Playoff Olimpiade ...

Pantas Saja Laga Timnas Indonesia U-23 vs Guinea Berlangsung Tertutup, Ternyata Venue Playoff Olimpiade ...

Timnas Indonesia U-23 harus melanjutkan ke babak play-off pasca menelan kekalahan 1-2 kontra Irak dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23.
Bintang Malaysia Faisal Halim Disiram Air Keras, Suporter Timnas Indonesia Khawatirkan Keselamatan Jordi Amat dan Saddil Ramdani

Bintang Malaysia Faisal Halim Disiram Air Keras, Suporter Timnas Indonesia Khawatirkan Keselamatan Jordi Amat dan Saddil Ramdani

Megabintang Malaysia, Faisal Halim yang disiram air keras membuat suporter Timnas Indonesia khawatir dengan keselamatan Jordi Amat dan Saddil Ramdani yang kini berkarier di Negeri Jiran tersebut.
Rencana Nekat Dua Negara Asia Tenggara Demi Kejar Prestasi Timnas Indonesia di Level Asia, Mereka Bakal Lakukan...

Rencana Nekat Dua Negara Asia Tenggara Demi Kejar Prestasi Timnas Indonesia di Level Asia, Mereka Bakal Lakukan...

Usai melihat kesuksesan yang diraih Timnas Indonesia dalam beberapa waktu terakhir, dua negara Asia Tenggara ini bakal lakukan rencana nekat demi susul Garuda.
Marselino Ferdinan sedang Dikritik, Shin Tae-yong Bisa Panggil Bintang Persib Ini ke Timnas Indonesia U-23 Jelang Laga Kontra Guinea

Marselino Ferdinan sedang Dikritik, Shin Tae-yong Bisa Panggil Bintang Persib Ini ke Timnas Indonesia U-23 Jelang Laga Kontra Guinea

Pemain Persib ini bisa dipertimbangkan Shin Tae-yong untuk dipanggil ke Timnas Indonesia U-23 jelang laga kontra Guinea di tengah kritik ke Marselino Ferdinan
Kiprah Timnas Indonesia U23 Menuju Olimpiade Paris Sampai ke Telinga Pelatih Eropa, Dia Ingatkan Hal Ini kepada Garuda Muda

Kiprah Timnas Indonesia U23 Menuju Olimpiade Paris Sampai ke Telinga Pelatih Eropa, Dia Ingatkan Hal Ini kepada Garuda Muda

Pelatih asal Eropa ini memberi peringatan kepada Timnas Indonesia jelang laga penentuan menuju Olimpiade Paris 2024 menghadapi semifinalis Piala Afrika, Guinea.
Dulu Mesin Gol Timnas Indonesia, Kini Kurniawan Dwi Yulianto Bersiap Bawa Como FC Cetak Rekor dan Promosi di Liga Italia 

Dulu Mesin Gol Timnas Indonesia, Kini Kurniawan Dwi Yulianto Bersiap Bawa Como FC Cetak Rekor dan Promosi di Liga Italia 

Kurniawan Dwi Yulianto merupakan sosok yang membantu Como FC musim ini hingga berpeluang untuk mendapatkan tiket promosi langsung ke kasta teratas Liga Italia.
Begini Nasib yang Bakal Dialami Shin Tae-yong Jika Pulang ke Negaranya Usai Bawa Timnas Indonesia Kalahkan Korea Selatan di Piala Asia

Begini Nasib yang Bakal Dialami Shin Tae-yong Jika Pulang ke Negaranya Usai Bawa Timnas Indonesia Kalahkan Korea Selatan di Piala Asia

Begini nasib yang bakal dialami Shin Tae-yong apabila kembali ke negaranya usai bawa Timnas Indonesia singkirkan Korea Selatan di perempat final Piala Asia U23.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Utama
22:00 - 22:30
Menyingkap Tabir
22:30 - 23:30
Kabar Hari Ini
23:30 - 00:00
Kabar Arena
00:00 - 01:00
Kabar Dunia
01:00 - 01:30
Trust
Selengkapnya