News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Akibat Abrasi, Kuburan Ibu dan Istri Pahlawan Nasional Raja Gowa ke-16 Sultan Hasanuddin di Kabupaten Takalar Terancam Hilang

Makam keluarga Pahlawan Nasional Raja Gowa ke-16 Sultan Hasanuddin yang berada di kompleks Makam Kassibumbung, di Desa Punaga, Kecamatan Mangarabombang. abrasi
Sabtu, 24 September 2022 - 03:19 WIB
Penampakan Makam Sultan Hasanudin dan keturunannya
Sumber :
  • Istimewa

Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan - Makam keluarga Pahlawan Nasional Raja Gowa ke-16 Sultan Hasanuddin yang berada di kompleks Makam Kassibumbung, di Desa Punaga, Kecamatan Mangarabombang, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan, terancam hilang tergerus abrasi pantai.

Dari pantauan dilokasi, tepatnya di Dusun Punaga, Desa Punaga, Kecamatan Mangarabombang, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan, jarak pantai dengan lokasi makam keluarga Raja Gowa ke-16 Sultan Hasanuddin hanya sekitar 10 meter dari bibir pantai.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Kata kepala Desa Punaga, M. Syarifuddin Sore, abrasi yang terjadi di Dusun Punaga, Desa Punaga, Kecamatan Mangara Bombang, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan, ini sudah sangat memprihatikan.

Bahkan Makam keluarga Pahlawan Nasional Raja Gowa ke-16 Sultan Hasanuddin terancam hilang.

"Jadi di kompleks makam Kassibumbung ini ada ibunya Sultan Hasanuddin, bahkan Istrinya Sultan Hasanuddin, kakek dan neneknya serta Tante dan Pamannya dimakamkan disini, dan itu terancam hilang akibat abrasi"jelas M. Syarifuddin Sore. Jum'at (23/09/22).

Kepala Desa Punaga mengungkap jika 4 tahun lalu, masih ada kurang lebih 30 meter antara bibir pantai dengan jarak makam ibunda dan beberapa keluarga Sultan Hasanuddin.

"Sekarang tinggal 7 meter, dan ketika ini tidak cepat diambil tindakan untuk membuat penahan ombak, maka saya yakin satu tahun kedepan ini makam ini akan hancur dan hilang akibat abrasi."Pungkasnya.

"Saya selaku pemerintah Desa meminta kepada pemerintah Kabupaten Takalar, pemerintah provinsi dan pemerintah pusat, untuk membuat tanggul penahan ombak agar makam sekaligus situs sejarah tersebut tidak hilang tergerus abrasi."Harapnya.

M. Syarifuddin Sore Juga menjelaskan jika dimakam tersebut terdap makam keluarga Sultan Hasanuddin Raja Gowa ke-16, berikut Nama-Nama keluarga Sultan Hasanuddin yang dimakamkan di Kompleks Makam Kassibumbung Desa Punaga.

- Sa'be Lo'mo Takuntu (ibunda Sultan Hasanuddin)
- Ipate dg nisali (istri sultan hasanuddin)
- Garese dg Menyambean (saudara laki-laki ibunda sultan hasanuddin)
- Yanisi dg Tarimang ( saudara perempuan dari ibu sultan hasanuddin)
- Tete' dg Taiji ( nenek kandung perempuan sultan hasanuddin/ ibu dari ibu sultan hasanuddin)
- I Bobang dg Limpo (kakek kandung Laki-Laki Sultan Hasanuddin/ sekaligus Karaeng ke 4 punaga)

Diketahui, jika di Desa Punaga, ada Dua Dusun yan terdampak abras pantai, Masing-Masing di Dusun Punaga dan Dusun Malelaya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Jarak dari dua Dusun yang terdampak abrasi sepanjang kurang lebih 4 kilo meter, dan sejumla fasilitas umum seperti jalan nyaris putus," tutupnya.

Sementara itu, sejumlah tulang manusia terlihat berserakan dari makam yang terdampak abrasi. Bukan cuma satu tulang, dari pantauan dilokasi ada puluha tulang manusia nampak berserakan. Bahkan sudah puluhan makam atau kuburan juga hilang tersapu ombak.(itg/ppk)
    

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Program MBG Bakal Sasar Anak dari Pernikahan Dini dan Putus Sekolah, Pendataan Akan Diulang

Program MBG Bakal Sasar Anak dari Pernikahan Dini dan Putus Sekolah, Pendataan Akan Diulang

Kepala Badan Gizi Nasional, Dadan Hindayana, mengatakan masih banyak penerima manfaat MBG yang luput dari pendataan resmi karena tidak memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK).
Relawan Cilik Medan Hadirkan Dongeng dan Trauma Healing untuk Anak Korban Banjir Aceh Tamiang

Relawan Cilik Medan Hadirkan Dongeng dan Trauma Healing untuk Anak Korban Banjir Aceh Tamiang

Salah satu relawan cilik asal Medan, Zhang Mei Mei (10), mengatakan kegiatan ini berangkat dari kepeduliannya melihat kondisi anak-anak pascabanjir. Menurutnya, selain bantuan logistik, anak-anak juga membutuhkan kebahagiaan, hiburan, dan perhatian agar mampu bangkit dari trauma.
KAI Wisata Sampaikan Permohonan Maaf atas Gangguan Operasional Kereta Wisata Terdampak Banjir

KAI Wisata Sampaikan Permohonan Maaf atas Gangguan Operasional Kereta Wisata Terdampak Banjir

PT Kereta Api Pariwisata (KAI Wisata) menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh pelanggan atas gangguan operasional perjalanan kereta wisata pada rangkaian FIT dan charter yang terdampak bencana banjir di sejumlah titik jalur Pantura.
Pasca Wali Kota Madiun Maidi di OTT KPK, Beragam Tanggapan Warga Mulai Dukungan dan Kekecewaan

Pasca Wali Kota Madiun Maidi di OTT KPK, Beragam Tanggapan Warga Mulai Dukungan dan Kekecewaan

Pasca Walikota Madiun Maidi terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), mulai menuai beragam respon dari masyarakat setempat
Kubu Roy Suryo Hadirkan 3 Ahli Meringankan di Kasus Ijazah Palsu, Tepis Penetapan Kasus Tersangka

Kubu Roy Suryo Hadirkan 3 Ahli Meringankan di Kasus Ijazah Palsu, Tepis Penetapan Kasus Tersangka

Kuasa Hukum Roy Suryo, Refly Harun menerangkan, seharusnya dalam pemeriksaan hari ini, ada tiga saksi dan tujuh ahli yang diperiksa. Namun hanya tiga ahli yang hadir, hal ini dikarenakan yang lain berhalangan hadir.
Kertas Harapan Anak Pengungsi Banjir Aceh Tamiang Siap Dikirim ke Presiden

Kertas Harapan Anak Pengungsi Banjir Aceh Tamiang Siap Dikirim ke Presiden

Minggu (18/1/2026), sejumlah relawan asal Kota Medan mendatangi Posko Sumur Cincin Kampung Durian dan Posko Kota Lintang Bawah, Kuala Simpang. Selain menyalurkan bantuan logistik, para relawan menggelar kegiatan trauma healing bagi anak-anak korban banjir melalui aktivitas bermain, bercerita, hingga menulis harapan di selembar kertas.

Trending

Tebet Macet Parah Pagi ini, Ada Truk Pasir Nabrak Pembatas Jalan

Tebet Macet Parah Pagi ini, Ada Truk Pasir Nabrak Pembatas Jalan

Situasi lalu lintas di area Tebet, Jakarta Selatan, terpantau macet total sejak pukul 07.00 WIB, Selasa (20/1/2026). Disinyalir kemacetan yang terjadi akibat..
Digosipkan telah Menikah Tertutup, Ruben Onsu dan Ayu Ting Ting Kompak Cuma Bisa Ngakak: Gue sampai Keder

Digosipkan telah Menikah Tertutup, Ruben Onsu dan Ayu Ting Ting Kompak Cuma Bisa Ngakak: Gue sampai Keder

Ruben Onsu dan Ayu Ting Ting buka suara menjawab isu dari konten memperlihatkan keduanya diduga telah menikah tertutup yang semakin merebak di media sosial.
Arteta Gigit Jari, Chelsea Siap Bayar Rp1,2 Triliaun demi Tikung Arsenal

Arteta Gigit Jari, Chelsea Siap Bayar Rp1,2 Triliaun demi Tikung Arsenal

Chelsea disebut telah menyiapkan dana hingga Rp1,2 triliun untuk membajak target incaran Arsenal. Cek selengkapnya.
Chelsea Pasang Harga Rp2,8 Triliun untuk Enzo Fernandez, PSG dan Real Madrid Saling Sikut

Chelsea Pasang Harga Rp2,8 Triliun untuk Enzo Fernandez, PSG dan Real Madrid Saling Sikut

Real Madrid dan PSG akan saling sikut dalam berebut tanda tangan bintang Chelsea Enzo Fernandez yang kabarnya ingin keluar dari Stamford Bridge musim depan.
5 Kontroversi Bupati Pati Sudewo yang Kena OTT KPK, Paling Viral soal Tantang Warga Demo: Jangan Hanya 5.000, 50.000 Orang Suruh Mengerahkan Saya Tidak akan Gentar

5 Kontroversi Bupati Pati Sudewo yang Kena OTT KPK, Paling Viral soal Tantang Warga Demo: Jangan Hanya 5.000, 50.000 Orang Suruh Mengerahkan Saya Tidak akan Gentar

Inilah lima kontroversi Bupati Pati Sudewo yang kena operasi tangkap tangan (OTT) KPK pada Senin (19/1/2026). 
Detik-Detik Menegangkan Polisi Duel Lawan Buaya 3 Meter Demi Selamatkan Nyawa Seorang Ibu di Tarakan

Detik-Detik Menegangkan Polisi Duel Lawan Buaya 3 Meter Demi Selamatkan Nyawa Seorang Ibu di Tarakan

Sebuah aksi penyelamatan heroik dilakukan jajaran polisi Polres Tarakan terhadap seorang ibu paruh baya yang nyaris kehilangan nyawa akibat diterkam buaya. 
Curi Perhatian di Liga Inggris, Pemain Keturunan Indonesia ini Masuk Pantauan John Herdman?

Curi Perhatian di Liga Inggris, Pemain Keturunan Indonesia ini Masuk Pantauan John Herdman?

Nama Jairo Riedewald kembali mencuri perhatian suporter Timnas Indonesia setelah performa solidnya bersama Sheffield United di ajang Championship Inggris.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT