LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Petugas gabungan membawa logistik pemilu 2024 ke lokasi terpencil di Kabupaten Pesisir Barat, Lampung menggunakan gerobak sapi dan ojek motor trail.
Sumber :
  • Pujiansyah

Pendistribusian Logistik Pemilu ke Lokasi Terpencil di Lampung Gunakan Gerobak Sapi dan Ojek Motor Trail

Pendistribusian logistik Pemilu ke empat wilayah terpencil pakai gerobak sapi. Logistik ini datang dari gudang KPU Pesisir Barat yang berada di Way Redak yang berjarak sekitar 100 kilometer.

Senin, 12 Februari 2024 - 13:42 WIB

Pesisir Barat, tvOnenews.com - Pendistribusian logistik pemilu 2024 ke lokasi terpencil di Kabupaten Pesisir Barat, Lampung menggunakan gerobak sapi dan ojek motor trail. Sebab, hanya dua jenis moda angkutan itu yang mampu menembus empat desa di dalam wilayah Enclave Way Haru, yang dikepung Taman Nasional Bukit Barisan Selatan dan Samudera Hindia.

Pendistribusian logistik Pemilu ke empat wilayah terpencil pakai gerobak sapi. Logistik ini datang dari gudang KPU Pesisir Barat yang berada di Way Redak yang berjarak sekitar 100 kilometer. Logistik ini dikirim  sehari sebelumnya dengan menggunakan truk menuju Kantor Camat Bengkunat. 

Setelah menginap semalam, logistik ini lanjut dikirim menuju PPS empat desa terpencil serentak dengan masuknya tenaga pam TPS Polres Pesibar.

“Kami sudah mendistribusikan logistik pemilu 2024 ke kecamatan terjauh, terluar dan terisolir yang berada di Kabupaten Pesisir Barat. Untuk Kecamatan Bengkunat yang lokasinya terjauh terdapat 79 TPS," kata Marlini, Ketua KPU Kabupaten Pesisir Barat, Senin (12/2/2024).

Baca Juga :

Marlini menjelaskan, Kabupaten Pesisir Barat memiliki sejumlah daerah rawan dalam pemilu karena alasan 3T atau terluar, terdepan dan terpencil. Empat desa di kawasan Way Haru merupakan wilayah rawan dalam penyelenggaraan pemilu.

“Ada empat pekon (desa) di Kecamatan Bengkunat yang sulit dijangkau dan terisolir yakni Pekon Way Haru, Pekon Siring Gading, Pekon Bandar Dalam dan Pekon Way Tiyas," jelasnya.

Akses keluar masuk wilayah ini hanya dua, yakni jalan patroli milik TNBBS atau jalan alternatif menyusuri bibir pantai. dua-duanya merupakan pilihan yang berat untuk dilintasi. Jalan patroli kondisinya rusak parah sehingga hanya gerobak sapi yang dapat melintasinya. Sedangkan jalur tepi pantai selalu dihantui pasang surut air laut dan besarnya gelombang Samudera Hindia.

“Untuk di Kecamatan Pulau Pisang, kita harus menyeberangi Samudera Hindia. Kita tempuh dengan menggunakan perahu nelayan," tandas Marlini.

Sementara itu, Kapolres Pesisir Barat, AKBP Alsyahendra mengatakan, keempat wilayah terpencil tersebut berada di Kecamatan Bengkunat, meliputi Pekon (Desa) Bandar Dalam, Siring Gading, Way Tiyas dan Way Haru.

“Pendistribusian logistik Pemilu agar sampai di pekon-pekon terpencil tersebut dengan menggunakan gerobak sapi untuk membawa logistik pemilu karena memang jalur yang di lalui tidak memungkin kan untuk menggunakan sarana lainnya," ucap AKBP Alsyahendra.

AKBP Alsyahendra menambahkan, pendistribusian logistik menuju keempat wilayah terpencil tersebut berbeda dengan daerah lain, pasalnya akses menuju empat pekon tersebut masih sulit dilalui kendaraan roda dua ataupun empat.

Sehingga tim gabungan pendistribusian logistik Pemilu keempat desa tersebut menggunakan gerobak sapi dan harus menempuh jarak yang cukup jauh. Pihaknya berkomitmen mengawal proses Pemilu dengan aman dan damai.

“Kita mengerahkan 35 personel dan ada tim dari Kodim 0422/LB sebanyak 15 personel untuk memastikan keamanan dan kelancaran pendistribusian logistik pemilu tersebut, kita berharap seluruh pendistribusian logistik berjalan aman," tandasnya. (puj/nof)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Wapres RI Tak Mau Kalah Menyemarakkan, Ini Arti Idul Adha bagi Ma'ruf Amin: Bukan atas Dasar Keagamaan

Wapres RI Tak Mau Kalah Menyemarakkan, Ini Arti Idul Adha bagi Ma'ruf Amin: Bukan atas Dasar Keagamaan

Wakil Presiden (Wapres) RI Ma'ruf Amin mengatakan peringatan Hari Raya Idul Adha tidak melulu tentang Agama Islam dan kebangsaan melainkan kepeduliaan sosial.
Kunjungi Pasar Natar di Lampung Selatan, Menteri Perdagangan Sebut Harga Bahan Pokok Stabil  Jelang Hari Raya Idul Adha

Kunjungi Pasar Natar di Lampung Selatan, Menteri Perdagangan Sebut Harga Bahan Pokok Stabil Jelang Hari Raya Idul Adha

Kecuali harga cabai yang naik di beberapa provinsi, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengaku harga barang kebutuhan pokok aman dan stabil jelang Idul Adha. 
Antisipasi Kenaikan Permintaan Kebutuhan BBM dan LPG Jelang Idul Adha, Pertamina Siagakan Stok dan Layanan Kontak 135

Antisipasi Kenaikan Permintaan Kebutuhan BBM dan LPG Jelang Idul Adha, Pertamina Siagakan Stok dan Layanan Kontak 135

Sebagai bentuk komitmen dalam pemenuhan kebutuhan BBM serta LPG di seluruh provinsi di Kalimantan, PT Pertamina Patra Niaga regional Kalimantan memastikan stok BBM dan LPG terpenuhi jelang Idul Adha 1445 H.
Megawati Hangestri Jadi Sorotan Media Korea Usai Ratu Voli Korea Pensiun, Megatron Kirim Pesan Menyentuh: Dear Kim, Terima Kasih Telah Menjadi...

Megawati Hangestri Jadi Sorotan Media Korea Usai Ratu Voli Korea Pensiun, Megatron Kirim Pesan Menyentuh: Dear Kim, Terima Kasih Telah Menjadi...

Megawati Hangestri kembali jadi sorotan media Korea Selatan usai beri pesan menyentuh pada ratu voli Korea. Kim Yeon-koung yang merupakan rival Megatron baru
Perempuan Lebih Baik Shalat di Rumah atau Rutin Berjamaah di Masjid? Ustaz Adi Hidayat Bilang Sebaiknya…

Perempuan Lebih Baik Shalat di Rumah atau Rutin Berjamaah di Masjid? Ustaz Adi Hidayat Bilang Sebaiknya…

Agar mendapat pahala dan keutamaan yang besar, dianjurkan untuk melaksanakan shalat fardhu terutama di masjid secara berjamaah. bagaimana dengan perempuan?
Suporter Irak Bingung Ali Jasim Populer di Kalangan Fans Timnas Indonesia Akibat Rumor Bursa Transfer ke Como

Suporter Irak Bingung Ali Jasim Populer di Kalangan Fans Timnas Indonesia Akibat Rumor Bursa Transfer ke Como

Seorang suporter Irak bingung salah satu pemain bintangnya, Ali Jasim, begitu populer di kalangan fans Timnas Indonesia, seiring dengan rumor transfer ke Como.
Trending
Jadi Orang Pertama yang Setubuhi Vina hingga Disebut Dalang Utama, Peran Ayah Eky Iptu Rudiana Terungkap, 7 Jam Jalani Pemeriksaan

Jadi Orang Pertama yang Setubuhi Vina hingga Disebut Dalang Utama, Peran Ayah Eky Iptu Rudiana Terungkap, 7 Jam Jalani Pemeriksaan

Jadi orang pertama yang setubuhi Vina hingga disebut dalang utama, keluarga murka statusnya dari DPO dicabut dan peran Ayah Eky Iptu Rudiana terungkap, kasus vina cirebon mulai menemukan titik terang ialah berita paling banyak dibaca pembaca tvOnenews.com dalam sepekan terakhir.
Pemain Keturunan Belanda Ini Malu Lihat Kondisi Timnas Indonesia saat Baru Dinaturalisasi, Justin Hubner Ungkap Beda Shin Tae-yong dengan Pelatih Lain

Pemain Keturunan Belanda Ini Malu Lihat Kondisi Timnas Indonesia saat Baru Dinaturalisasi, Justin Hubner Ungkap Beda Shin Tae-yong dengan Pelatih Lain

Pemain keturunan Belanda ini malu lihat kondisi Timnas Indonesia saat baru dinaturalisasi, Justin Hubner ungkap bedanya Shin Tae-yong dengan pelatih lain.
Iri Hati, Fans Thailand Memberi Komentar Menohok soal Lolosnya Timnas Indonesia Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Iri Hati, Fans Thailand Memberi Komentar Menohok soal Lolosnya Timnas Indonesia Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Berbagai komentar fans Thailand atas kabar lolosnya timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong melaju ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Debut Manis Calvin Verdonk Bersama Timnas Indonesia Bikin Rekan Setimnya yang Berdarah Gombong Ini Tertarik Gabung ke Skuad STY

Debut Manis Calvin Verdonk Bersama Timnas Indonesia Bikin Rekan Setimnya yang Berdarah Gombong Ini Tertarik Gabung ke Skuad STY

Rekan setim Calvin Verdonk di Liga Belanda yang punya garis keturunan Gombong, Jawa Tengah ini ingin ikuti langkah kompatriotnya itu bela Timnas Indonesia.
Thom Haye Buka-bukaan ke Media Belanda, Singgung Soal Kegilaan Suporter Timnas Indonesia Bilang Kalau Mereka...

Thom Haye Buka-bukaan ke Media Belanda, Singgung Soal Kegilaan Suporter Timnas Indonesia Bilang Kalau Mereka...

Gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye blak-blakan mengungkap kegilaan suporter Timnas Indonesia kepada media Belanda. Seperti apa? Simak artikelnya berikut
Raih Popularitas Semenjak Bela Timnas Indonesia, Media Eropa Ini Malah Kasih Sindiran Menohok kepada Nathan Tjoe-A-On, Kenapa?

Raih Popularitas Semenjak Bela Timnas Indonesia, Media Eropa Ini Malah Kasih Sindiran Menohok kepada Nathan Tjoe-A-On, Kenapa?

Media Eropa ini malah memberikan sindiran pedas kepada Nathan Tjoe-A-On meskipun sang pemain tampil memukau bersama Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong.
Dipinggirkan dari Skuad Belanda di Euro 2024, Shin Tae-yong Bisa Kembali Rayu 3 Bintang Eropa Ini untuk Bela Timnas Indonesia

Dipinggirkan dari Skuad Belanda di Euro 2024, Shin Tae-yong Bisa Kembali Rayu 3 Bintang Eropa Ini untuk Bela Timnas Indonesia

Tak dipilih oleh pelatih Ronald Koeman ke skuad Belanda untuk Euro 2024, Shin Tae-yong bisa kembali bujuk pemain ini untuk menerima tawaran Timnas Indonesia.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Hari Ini
23:00 - 01:30
Bundesliga Seru
Selengkapnya