Jakarta, tvOnenews.com - Perusahaan tambang emas milik konglomerat Jimmy Budiarto, PT J Resources Asia Pasifik Tbk (PSAB) menemukan cadangan emas baru yang cukup melimpah di Sulawesi Utara (Sulut)
Prospek cadangan emas tersebut ditemukan di area eksplorasi milik anak perusahaan PSAB, yakni PT J Resources Bolaang Mongondow (JRBM) di Tambang Bakan, Lolayan, Bolaang Mongondow, Sulut.
Diumumkan pada 4 April 2024 lalu di Bursa Efek Indonesia, J Resources blak-blakan soal temuan emasnya yang begitu melimpah tersebut.
Disebutkan bahwa harta karun di area Tambang Bakan tersebut memiliki potensi sumber emas jangka panjang.
Sayangnya, umur Tambang Bakan yang telah beroperasi sejak tahun 2013 ternyata hanya sisa 4 tahun.
Oleh karena itu, perusahaan berharap temuan tersebut dapat membuat Tambang Bakan bisa melakukan eksplorasi lebih lama lagi.
"Penemuan prospek emas baru ini diharapkan dapat menjadi pilihan untuk menambah umur Tambang Bakan atau bahkan dapat dikembangkan sebagai tambang baru," tulis J Resources dalam keterangan resmi yang dikutip Senin (8/4/2024).
Load more