Jakarta, tvOnenews.com - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) telah mengumumkan secara resmi pembukaan pendaftaran bagi calon anggota Polri untuk tahun ajaran 2025. Pengumuman tersebut disampaikan melalui akun Instagram resmi @rekrutmen_polri pada Rabu pekan lalu.
Terdapat beberapa jalur seleksi yang tersedia, namun setiap peserta hanya diperbolehkan memilih satu jalur saja. Misalnya, jika sudah mendaftar melalui jalur Akpol, peserta tidak dapat mengikuti seleksi Bintara atau Tamtama, dan sebaliknya.
Mengacu pada pendaftaran Polri tahun sebelumnya yang dibuka pada April 2024, calon peserta disarankan untuk rutin memantau akun resmi dan situs web Polri agar mendapatkan informasi terkini mengenai jadwal pendaftaran tahun ini.
Seleksi penerimaan anggota Polri di Indonesia terdiri dari beberapa tahapan yang ketat untuk memastikan hanya calon terbaik yang diterima. Berikut adalah tahapan umum dalam seleksi penerimaan Polri:
Calon peserta harus mendaftar melalui situs resmi Polri (https://penerimaan.polri.go.id/) dengan mengisi data diri, memilih jalur seleksi, dan mengunggah dokumen yang diperlukan.
Load more