News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Tips Pilih Tenor KPR yang Tepat, Bisa Dapat Bunga Ringan 1,13% Fixed 1 Tahun

Cari tahu tips memilih tenor KPR rumah yang sesuai kebutuhan finansial, plus info lengkap tentang BRI Consumer Expo 2025 Surabaya di Ciputra World.
Kamis, 2 Oktober 2025 - 10:05 WIB
Ilustrasi Tips Memilih Tenor KPR.
Sumber :
  • Shutterstock

Jakarta, tvOnenews.com - Membeli rumah adalah salah satu pencapaian besar dalam hidup. Namun, perjalanan menuju kepemilikan rumah seringkali penuh pertimbangan, terutama soal tenor KPR. 

Banyak orang yang ragu: lebih baik ambil tenor pendek supaya cepat lunas, atau tenor panjang agar cicilan terasa lebih ringan?

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Jawabannya tentu berbeda bagi setiap orang. Nah, agar lebih bijak dalam mengambil keputusan, yuk simak beberapa tips berikut sebelum kamu menentukan pilihan.

Cara Memilih Tenor KPR yang Tepat

1. Kenali kondisi finansialmu.

Langkah pertama adalah memahami seberapa besar penghasilan dan pengeluaran bulanan. Idealnya, cicilan KPR tidak lebih dari 30% dari total pendapatan. Dengan begitu, kamu tetap punya ruang untuk kebutuhan lain seperti pendidikan, kesehatan, dan tabungan.

2. Tentukan prioritas hidup.

Apakah kamu ingin cepat bebas dari cicilan, atau lebih nyaman dengan angsuran ringan tiap bulan? Tenor pendek memang membuat total bunga lebih kecil, tapi butuh komitmen finansial yang lebih besar. Sebaliknya, tenor panjang memberi fleksibilitas, meskipun total biaya bisa lebih tinggi.

3. Pertimbangkan rencana masa depan.

Jika kamu merencanakan investasi lain, seperti membuka usaha atau melanjutkan pendidikan anak, tenor panjang bisa jadi pilihan bijak. Namun, jika fokusmu adalah melunasi rumah secepat mungkin, tenor pendek lebih ideal.

4. Manfaatkan promo bunga KPR.

Beberapa bank sering menawarkan program bunga fixed rendah di tahun-tahun awal. Program seperti ini bisa membantu meringankan beban cicilan, sekaligus memberi kesempatan menata keuangan lebih stabil.

Salah satu kesempatan terbaik untuk menemukan program KPR dengan bunga menarik ada di BRI Consumer Expo 2025 Surabaya.

Hadir di Surabaya: BRI Consumer Expo 2025

Setelah sukses digelar di Bandung dan Jakarta, BRI Consumer Expo 2025 kini hadir di Kota Surabaya pada 3-5 Oktober 2025, bertempat di Mall Ciputra World Surabaya

Event ini menjadi ajang lengkap bagi masyarakat yang ingin mencari hunian, kendaraan, hingga produk keuangan dengan penawaran spesial.

Di expo ini, kamu bisa menemukan 27 developer ternama yang menawarkan beragam pilihan rumah dan apartemen. Tak hanya itu, pengunjung juga dapat mengajukan KPR BRI secara digital melalui platform Homespot.id, yang membuat proses pengajuan lebih cepat dan mudah.

Selain pameran properti, acara ini juga diramaikan oleh:

  • Travel Fair dari Aerohajj, Avia Tour, Citilink, Dwidayatour, dan Lion Air Group.

  • Automotive Expo yang memamerkan berbagai pilihan kendaraan dengan solusi pembiayaan yang menarik.

  • Konsultasi finansial langsung dengan BRI dan BRI Group.

Expo ini bukan hanya tentang membeli rumah, tapi juga pengalaman lengkap yang bisa dinikmati seluruh keluarga.

Program KPR BRI yang Menarik

Selama pameran, pengunjung bisa menikmati sejumlah keuntungan spesial, seperti:

  • Bunga ringan mulai 1,13% dengan pilihan tenor fleksibel.

  • Bebas biaya provisi dan administrasi.

  • Tanpa kewajiban pengendapan dana.

  • Instant Approval bagi nasabah tertentu.

Selain itu, setiap pengajuan KPR berkesempatan mendapat:

  • Undian berhadiah perjalanan ke Korea Selatan, motor listrik, iPhone 16, dan tablet Samsung.

  • Hadiah langsung berupa voucher Rp1 juta saat akad.

  • Hadiah tambahan seperti BRIZZI atau voucher elektronik.

Dengan berbagai keuntungan ini, wajar jika BRI Consumer Expo selalu ditunggu oleh calon pembeli rumah setiap tahunnya

Promo Merchant Kuliner Eksklusif

Tak lengkap rasanya datang ke pameran tanpa kuliner. Di expo ini, pengunjung bisa menikmati cashback 20% untuk transaksi melalui BRImo dengan pembayaran menggunakan QRIS di mesin EDC BRI yang berlaku di 20 merchant favorit, mulai dari Sushi Tei, Pancious, Paradise Dynasty, Tous les Jours, Mister Donut, My Kopi-O!, hingga House of Wok. Jadi, selain berburu rumah impian, kamu juga bisa sekaligus kulineran hemat.

Program Kartu Kredit BRI

Jangan lewatkan juga penawaran spesial untuk pemegang Kartu Kredit BRI di BRI Consumer Expo Surabaya:

  • Program Apply Now Get E-Voucher Rp 50 Ribu: Ajukan Kartu Kredit BRI baru dan dapatkan e-voucher senilai Rp 50.000!

  • Program Aktivasi Get E-Voucher hingga Rp 250 Ribu: Lakukan aktivasi dan transaksi dengan Kartu Kredit BRI Anda dan raih e-voucher hingga Rp 250.000!

Bagi Anda yang belum memiliki Kartu Kredit BRI, segera ajukan melalui bbri.id/applyccbri dan rasakan berbagai keuntungannya.

Kesempatan Terbaik untuk Wujudkan Rumah Impian

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Menentukan tenor KPR memang butuh pertimbangan matang. Namun dengan adanya pilihan bunga ringan, tenor fleksibel, dan berbagai promo, kini saatnya kamu mewujudkan hunian idaman bersama KPR BRI. 

Jangan lewatkan BRI Consumer Expo Surabaya 2025 pada 3 – 5 Oktober 2025 di Ciputra World Surabaya. Temukan rumah impianmu, nikmati promo menarik selama acara berlaangsung. Info lebih lanjut dapat dilihat di bbri.id/exposurabaya. 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jamin Iklim Investasi, Airlangga Ungkap Pesan Prabowo untuk Investor: Fundamental Ekonomi Indonesia Tetap Kuat!

Jamin Iklim Investasi, Airlangga Ungkap Pesan Prabowo untuk Investor: Fundamental Ekonomi Indonesia Tetap Kuat!

Menko Airlangga menyampaikan pesan Presiden agar seluruh investor tidak perlu khawatir terhadap kondisi dinamika pasar modal Indonesia saat ini.
Kritik Anggaran Bencana 2026 yang Hanya Rp179 M, Anggota Komisi VIII DPR Desak Kemensos Kaji Ulang

Kritik Anggaran Bencana 2026 yang Hanya Rp179 M, Anggota Komisi VIII DPR Desak Kemensos Kaji Ulang

Anggota Komisi VIII mempertanyakan langkah konkret yang dapat dilakukan Kemensos untuk menghadapi kondisi kebencanaan dengan keterbatasan anggaran.
Arsenal Mengamuk di Elland Road! Leeds United Dibantai 4-0, The Gunners Makin Kokoh di Puncak

Arsenal Mengamuk di Elland Road! Leeds United Dibantai 4-0, The Gunners Makin Kokoh di Puncak

Arsenal kembali ke jalur kemenangan usai meraih hasil impresif pada awal pekan ke-24 Liga Inggris 2025/2026.
Pemerintah Kebut Demutualisasi BEI, Siap Dipegang Danantara dan Investor Global

Pemerintah Kebut Demutualisasi BEI, Siap Dipegang Danantara dan Investor Global

Rosan Roeslani menyebut, peluang kepemilikan saham BEI nantinya tidak hanya terbuka bagi Danantara, tetapi juga bagi berbagai institusi keuangan global.
Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Hector Souto, menegaskan ambisinya untuk mengantarkan skuad Garuda melangkah ke babak semifinal Piala Asia Futsal untuk pertama kalinya.
Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Pemain Timnas Futsal Indonesia Samuel Eko menegaskan tekad skuad Garuda untuk meraih kemenangan saat menghadapi Vietnam pada laga perempat final Piala Asia Futsal 2026.

Trending

IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC menegaskan, keberadaan pasar modal yang kredibel menjadi pilar penting dalam mendukung pembiayaan investasi, pendalaman pasar keuangan, serta peningkatan daya saing ekonomi nasional.
Puasa Ramadhan Bisa Batal karena Tak Sengaja Air Wudhu Tertelan? Simak Penjelasan Mengenai Hukumnya

Puasa Ramadhan Bisa Batal karena Tak Sengaja Air Wudhu Tertelan? Simak Penjelasan Mengenai Hukumnya

Salah satu yang kerap menimbulkan pertanyaan adalah saat berwudhu untuk shalat, khususnya ketika berkumur dan tanpa sengaja air wudhu tertelan. Apa hukumnya?
Atmosfer Futsal Bikin Merinding! Shayne Pattynama Puji Fans Indonesia

Atmosfer Futsal Bikin Merinding! Shayne Pattynama Puji Fans Indonesia

Bek Persija Jakarta, Shayne Pattynama mengaku takjub dengan atmosfer luar biasa yang tercipta saat menyaksikan langsung laga Timnas Futsal Indonesia kontra Irak
Seruan 31 Kabupaten Kota: Komitmen Menangkan Andar Amin di Musda Golkar Sumut

Seruan 31 Kabupaten Kota: Komitmen Menangkan Andar Amin di Musda Golkar Sumut

Sebanyak 31 Ketua DPD Kabupaten Kota menyerukan komitmen tidak akan berpaling dan memenangkan Andar Amin Harahap menjadi Ketua DPD Golkar Sumut.
Pemerintah Kebut Demutualisasi BEI, Siap Dipegang Danantara dan Investor Global

Pemerintah Kebut Demutualisasi BEI, Siap Dipegang Danantara dan Investor Global

Rosan Roeslani menyebut, peluang kepemilikan saham BEI nantinya tidak hanya terbuka bagi Danantara, tetapi juga bagi berbagai institusi keuangan global.
Kritik Anggaran Bencana 2026 yang Hanya Rp179 M, Anggota Komisi VIII DPR Desak Kemensos Kaji Ulang

Kritik Anggaran Bencana 2026 yang Hanya Rp179 M, Anggota Komisi VIII DPR Desak Kemensos Kaji Ulang

Anggota Komisi VIII mempertanyakan langkah konkret yang dapat dilakukan Kemensos untuk menghadapi kondisi kebencanaan dengan keterbatasan anggaran.
Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Hector Souto, menegaskan ambisinya untuk mengantarkan skuad Garuda melangkah ke babak semifinal Piala Asia Futsal untuk pertama kalinya.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT