News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Efisiensi, Kemenhaj Pangkas Biaya Makan Jamaah Haji hingga 4 Riyal per Hari

Wakil Menteri Haji dan Umrah, Dahnil Anzar Simanjuntak, memastikan pemangkasan biaya haji tahun 2026 tanpa mengurangi porsi maupun kualitas makanan.
Rabu, 21 Januari 2026 - 18:47 WIB
Menteri Haji dan Umrah Mochamad Irfan Yusuf (kiri) dan Wamen Dahnil Anzar.
Sumber :
  • tvOnenews.com/Rika Pangesti

Jakarta, tvOnenews.com – Kementerian Haji dan Umrah memangkas biaya konsumsi jemaah haji sebagai bagian dari kebijakan efisiensi anggaran. 

Biaya makan jemaah yang sebelumnya sekitar 40 riyal per orang kini diturunkan menjadi 36 riyal, atau berkurang 4 riyal 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Wakil Menteri Haji dan Umrah, Dahnil Anzar Simanjuntak memastikan pemangkasan biaya ini tanpa mengurangi porsi maupun kualitas makanan.

Dahnil menjelaskan bahwa penurunan biaya tersebut dilakukan melalui perbaikan tata kelola pengadaan konsumsi.

“Tahun lalu kan kita konsumsi itu sekitar 40 riyal. Sedangkan tahun ini per jamaah itu turun jadi 36 riyal,” kata Dahnil usai rapat kerja dengan Komisi VIII DPR RI, Rabu (21/1/2026).

Ia merinci, biaya makan pagi ditetapkan sebesar 10 riyal, sementara makan siang dan malam masing-masing 13 riyal. 

Meski anggaran ditekan, layanan konsumsi justru diklaim meningkat.

“Jadi ada penurunan sekitar 4 riyal. Tapi, gramasi makanannya atau kualitas makanannya itu naik,” ujarnya.

Dahnil menegaskan, efisiensi tersebut dicapai dengan memastikan proses pengadaan berjalan transparan dan bersih. 

Menurutnya, perbaikan sistem dilakukan untuk menutup celah praktik rente yang selama ini dinilai membebani biaya.

“Karena efisiensi dalam konteks kita memastikan proses penyediaannya itu tanpa ada rente, ada korupsi, ada cashback istilah Pak Menteri,” tegasnya.

Ia juga menyinggung praktik sebelumnya, di mana hasil efisiensi anggaran kerap tidak sepenuhnya dimanfaatkan untuk kepentingan jemaah.

“Sebelum-sebelumnya itu kadang-kadang ada digunakan untuk kegiatan yang tidak sesuai dengan kegiatan perhajian. Nah, kami tidak mau kejadian seperti itu,” kata Dahnil.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Kementerian Haji dan Umrah menegaskan, seluruh dana hasil efisiensi kini dipastikan hanya digunakan untuk meningkatkan pelayanan jemaah.

“Kami ingin pastikan semua uang haji itu digunakan untuk yang bermanfaat untuk jamaah haji,” pungkasnya. (rpi/rpi)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Suasana Istora Senayan Pecah! Pebulu Tangkis Hong Kong Keturunan Indonesia Banjir Dukungan di Indonesia Masters 2026

Suasana Istora Senayan Pecah! Pebulu Tangkis Hong Kong Keturunan Indonesia Banjir Dukungan di Indonesia Masters 2026

Istora Senayan, Jakarta seketika menjadi sangat riuh dalam hari kedua Indonesia Masters 2026 pada hari Rabu (21/1/2026).
Sering Absen Sidang dan Rapat, Anwar Usman Mengaku Sakit, Ungkap Pernah Sampai Pingsan

Sering Absen Sidang dan Rapat, Anwar Usman Mengaku Sakit, Ungkap Pernah Sampai Pingsan

Hakim Konstitusi Anwar Usman menegaskan bahwa dirinya sakit sehingga sering harus absen selama tahun 2025 dalam sidang dan rapat di Mahkamah Konstitusi (MK).
Jemuran Tak Lagi Apek saat Musim Hujan, Ini 6 Cara Mengeringkan Baju Tanpa Alat

Jemuran Tak Lagi Apek saat Musim Hujan, Ini 6 Cara Mengeringkan Baju Tanpa Alat

Musim hujan sering menjadi momok bagi banyak orang, terutama pelaku usaha laundry rumahan yang belum memiliki mesin pengering. Jemuran membutuhkan waktu lama -
Respons Vinicius Junior soal Kabar Kepergiannya ke Liga Inggris: Saya Ingin Tetap Berada di Real Madrid

Respons Vinicius Junior soal Kabar Kepergiannya ke Liga Inggris: Saya Ingin Tetap Berada di Real Madrid

Bintang Real Madrid, Vinicius Junior, merespons kabar kepergiannya ke Liga Inggris. Dia menegaskan bahwa dirinya masih tetap ingin bertahan di Santiago Bernabeu.
Ribuan KK Terdampak Banjir, Peruri Salurkan Bantuan Sembako di Karawang

Ribuan KK Terdampak Banjir, Peruri Salurkan Bantuan Sembako di Karawang

Berdasarkan data pemerintah daerah setempat, banjir menggenangi 12 kecamatan dan 23 desa dengan total 3.932 kepala keluarga terdampak. 
Michael Carrick Lakukan Hal Bersejarah di Manchester United, Sesuatu yang Tak Pernah Dilakukan Ruben Amorim

Michael Carrick Lakukan Hal Bersejarah di Manchester United, Sesuatu yang Tak Pernah Dilakukan Ruben Amorim

Bukan soal taktik atau hasil di lapangan semata, Michael Carrick melakukan sesuatu yang tak pernah benar-benar dilakukan Ruben Amorim selama menangani Setan Merah

Trending

Sertifikat Girik hingga Letter C Tak Berlaku Mulai Februari, BPN Beri Solusi Supaya Tanah Tak Diambil Negara

Sertifikat Girik hingga Letter C Tak Berlaku Mulai Februari, BPN Beri Solusi Supaya Tanah Tak Diambil Negara

Sertifikat tanah lama seperti girik hingga letter C tidak akan berlaku lagi mulai 2 Februari 2026. Terkait hal ini, Kementerian ATR/BPN memberikan solusinya.
Yamaha Resmi Beralih Menggunakan Mesin V4 untuk MotoGP 2026, Fabio Quartararo: Semoga Motor Ini Kencang

Yamaha Resmi Beralih Menggunakan Mesin V4 untuk MotoGP 2026, Fabio Quartararo: Semoga Motor Ini Kencang

Monster energy Yamaha secara resmi telah meluncurkan motor baru yang akan mereka gunakan pada gelaran MotoGP 2026 mendatang.
Gelar Launching Tim di Jakarta, Yamaha Pamerkan Tampilan Baru Motor YZR-M1 dengan Mesin V4 untuk MotoGP 2026

Gelar Launching Tim di Jakarta, Yamaha Pamerkan Tampilan Baru Motor YZR-M1 dengan Mesin V4 untuk MotoGP 2026

Tim Monster energy Yamaha memamerkan livery baru untuk motor YZR-M1 V4 yang akan digunakan dua rider mereka, Fabio Quartararo dan Alex Rins di MotoGP 2026.
5 Bintang Papan Atas Eropa yang Kabarnya Mendekat ke Persib Bandung, Wonderkid Manchester United Masuk Radar?

5 Bintang Papan Atas Eropa yang Kabarnya Mendekat ke Persib Bandung, Wonderkid Manchester United Masuk Radar?

Geliat transfer Persib Bandung di paruh musim Super League jadi sorotan. Terbaru, mantan wonderkid Manchester United dirumorkan masuk radar skuad Bojan Hodak.
Sertifikat Tanah Girik, Petok hingga Letter C Tidak Berlaku Mulai 2 Februari 2026, Masyarakat Diminta Perbarui Dokumen untuk Hindari Sengketa dan Mafia Tanah

Sertifikat Tanah Girik, Petok hingga Letter C Tidak Berlaku Mulai 2 Februari 2026, Masyarakat Diminta Perbarui Dokumen untuk Hindari Sengketa dan Mafia Tanah

Sertifikat tanah lama seperti girik hingga letter C tidak berlaku atau tidak lagi diakui sebagai bukti kepemilikan yang sah mulai 2 Februari 2026. 
Viral Pemain Persid Jember Paksa Wasit Cek VAR Lewat HP di Liga 4, Netizen: Malu Woi

Viral Pemain Persid Jember Paksa Wasit Cek VAR Lewat HP di Liga 4, Netizen: Malu Woi

Momen pemain Persid Jember memaksa wasit mengecek VAR lewat ponsel di Liga 4 viral di media sosial.
Top 3 Bola 22 Januari 2026: Chelsea Tikung Arsenal, hingga Layvin Kurzawa Segera ke Persib

Top 3 Bola 22 Januari 2026: Chelsea Tikung Arsenal, hingga Layvin Kurzawa Segera ke Persib

Tiga rangkuman berita bola 22 Januari 2026: Chelsea tikung Arsenal, Timnas Indonesia di FIFA Series 2026, hingga Layvin Kurzawa kian dekat ke Persib Bandung.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT