News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Masih Ingat Tubagus Joddy? Mantan Sopir Vanessa Angel yang Dipekerjakan Raffi Ahmad Kini Pamer Lamaran

Tubagus Joddy, mantan sopir yang menyebabkan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah meninggal dunia akibat kecelakaan, kini dipekerjakan Raffi Ahmad dan melamar sang kekasih.
Selasa, 6 Januari 2026 - 17:49 WIB
Mendiang Vanessa Angel, Tubagus Joddy, dan Raffi Ahmad
Sumber :
  • Kolase Antara, Instagram/@tubagusjoddy & Tangkapan layar YouTube Rans Entertainment

Jakarta, tvOnenews.com - Tubagus Joddy, mantan sopir mendiang Vanessa Angel kembali mencuri perhatian. Nasibnya saat ini menjadi pekerja Raffi Ahmad.

Hal menjadi sorotan publik lantaran kini Tubagus Joddy membagikan momen kebahagiaannya. Mantan sopir Vanessa Angel dan almarhum Bibi Ardiansyah itu belum lama ini melamar sang kekasih.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Momen Tubagus Joddy melamar sang kekasih dibagikan melalui Instagram pribadinya pada momentum Tahun Baru 2026, tepatnya pada Jumat, 2 Januari 2026.

Profil Tubagus Joddy Mantan Sopir Vanessa Angel

Tubagus Joddy saat menjadi sopir Vanessa Angel
Tubagus Joddy saat menjadi sopir Vanessa Angel
Sumber :
  • Istimewa

Tubagus Joddy memiliki nama lengkap Tubagus Muhammad Joddy Pramasetya. Joddy lahir di Jakarta pada 17 April 1997.

Joddy dikabarkan saat ini tinggal di sebuah perumahan. Letaknya berada di Jalan Raya Cifor, Kelurahan Bubulak, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor.

Joddy dikenal sebagai mantan sopir Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah. Selain menjadi sopir, sosoknya juga sangat dekat dengan keluarga Vanessa dan Bibi.

Vanessa Angel sendiri sering membagikan momen kebersamaan dengan Joddy. Hal ini menunjukkan sosok Joddy layaknya keluarga sendiri.

Joddy pernah diajak oleh Vanessa dan Bibi saat liburan ke Bali. Ia pernah terekam main golf hingga naik di helikopter bareng mereka.

Sayangnya kebersamaan tersebut tidak berlangsung lama. Joddy menyebabkan Vanessa dan Bibi meninggal dunia akibat kecelakaan di Jalan Tol Jombang - Mojokerto, Jawa Timur, Kamis (4/11/2021).

Kondisi mobil yang ditumpangi Vanessa Angel dan keluarga
Kondisi mobil yang ditumpangi Vanessa Angel dan keluarga
Sumber :
  • Tim tvOne

Kabar Vanessa dan Bibi kecelakaan tunggal setelah sebuah foto mobil Pajero Sport berwarna putih miliknya terekam ringsek hingga merebak di media sosial.

Mobil yang dikemudikan Joddy tidak ditumpangi Vanessa dan Bibi. Ada tiga orang lainnya mengalami luka-luka sehingga dibawa ke RS Kertosono Nganjuk.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Tubagus Joddy dihukum penjara selama 5 tahun dan didenda Rp10 juta subsider 2 bulan kurungan, serta pencabubtan SIM A selama 2 tahun. Putusan hukuman diterima Joddy akibat kelalaian menyebabkan kecelakaan maut menewaskan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.

Joddy menjalani masa hukuman penjara selama lima tahun di Lapas Jombang. Baru 2,5 tahun dipenjara, ia mendapat pembebasan bersyarat (PB) sejak 10 September 2024.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Baru Sekarang Djanur Bicara Tabiat Essien dan Cole saat Berseragam Persib Bandung

Baru Sekarang Djanur Bicara Tabiat Essien dan Cole saat Berseragam Persib Bandung

Saat itu, Djanur menjadi pelatih kepala ketika dua bintang Eropa, Michael Essien dan Carlton Cole, resmi berseragam Persib Bandung sebagai marquee player. Cole
Selain Fajar/Fikri, Jafar/Felisha Juga Alami Kenaikan Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026

Selain Fajar/Fikri, Jafar/Felisha Juga Alami Kenaikan Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026

afar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu, jadi salah satu wakil Indonesia yang mengalami kenaikan peringkat di ranking BWF usai tampil di Malaysia Open 2026, pekan lalu
Mobil Pintar Dukung Pemenuhan Hak Anak di Pesisir Muara Angke

Mobil Pintar Dukung Pemenuhan Hak Anak di Pesisir Muara Angke

Upaya perlindungan anak dan pemberdayaan perempuan di wilayah pesisir terus diperkuat melalui kolaborasi lintas sektor.
Gara-gara Adly Fairuz Dituduh Lakukan Penipuan Masuk Akpol, Kuasa Hukum Bantah Adanya Wanprestasi

Gara-gara Adly Fairuz Dituduh Lakukan Penipuan Masuk Akpol, Kuasa Hukum Bantah Adanya Wanprestasi

Kuasa hukum Adly Fairuz, Andy RH Gultom membantah kliennya telah melakukan penipuan masuk Akademi Kepolisian (Akpol) Rp3,65 miliar sebagai tindakan wanprestasi.
Belum Panas Usai Comeback dari Pensiun, Tyson Fury Sudah Dapat Ancaman Serius dari Juara WBO

Belum Panas Usai Comeback dari Pensiun, Tyson Fury Sudah Dapat Ancaman Serius dari Juara WBO

Wardley menilai menghadapi Tyson Fury tak akan berbeda jauh dari duel-duel yang pernah ia jalani sebelumnya.
Dukung Program Sekolah Rakyat Pemerintah, Yayasan Al Hikmah Surabaya Dorong Pendidikan Berkualitas

Dukung Program Sekolah Rakyat Pemerintah, Yayasan Al Hikmah Surabaya Dorong Pendidikan Berkualitas

Ketua Yayasan Pendidikan Islam Al Hikmah Surabaya, Mohammad Zahri, menyatakan dukungannya terhadap program Sekolah Rakyat (SR) Pemerintah. 

Trending

Thom Haye Diancam Dibunuh, Kini Giliran Allano Lima Kena Rasis setelah Laga Persib Vs Persija Skor 1-0

Thom Haye Diancam Dibunuh, Kini Giliran Allano Lima Kena Rasis setelah Laga Persib Vs Persija Skor 1-0

Di balik pertandingan Persib Bandung Vs Persija Jakarta skor 1-0, gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye dapat ancaman pembunuhan hingga Allano Lima kena rasis.
Gebrakan Gubernur Jabar KDM: Siapkan Sanksi Berat Bagi Proyek Berkualitas Buruk di Jawa Barat

Gebrakan Gubernur Jabar KDM: Siapkan Sanksi Berat Bagi Proyek Berkualitas Buruk di Jawa Barat

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi (KDM), mengambil langkah tegas terkait pengerjaan proyek infrastruktur di wilayahnya. 
Profil Dino Rossano Hansa, Sosok Adik Kandung Ibu Denada yang Mengasuh Ressa Rizky Rossano Selama 24 Tahun

Profil Dino Rossano Hansa, Sosok Adik Kandung Ibu Denada yang Mengasuh Ressa Rizky Rossano Selama 24 Tahun

Berikut profil sosok Dino Rossano Hansa, adik kandung almarhumah Emilia Contessa sekaligus paman Denada Tambunan, yang mengasuh Al Ressa Rizky Rossano (24).
Hujan Lebat dan Angin Kencang Landa Jakarta, BMKG Wanti-wanti Cuaca Ekstrem hingga 13 Januari 2026

Hujan Lebat dan Angin Kencang Landa Jakarta, BMKG Wanti-wanti Cuaca Ekstrem hingga 13 Januari 2026

Hujan lebat dan angin kencang melanda Jakarta sejak Senin 12 Januari 2026. BMKG peringatkan cuaca ekstrem hingga 13 Januari, warga diminta waspada.
Curhat Pilu Denada, Sosok yang Harusnya Jadi Ayah Malah Ikut Gugat Bersama Ressa Rizky

Curhat Pilu Denada, Sosok yang Harusnya Jadi Ayah Malah Ikut Gugat Bersama Ressa Rizky

​​​​​​​Denada curhat pilu usai digugat Ressa Rizky. Lebih kecewa karena pamannya ikut menggugat. Kuasa hukum ungkap fakta di balik konflik keluarga ini.
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Bung Binder Soroti Rekor Impresif Persib Bandung Usai Kalahkan Persija: Satu-satunya Tim

Bung Binder Soroti Rekor Impresif Persib Bandung Usai Kalahkan Persija: Satu-satunya Tim

Pandit senior Bung Binder menyoroti performa impresif Persib Bandung yang tampil kuat dan meraih kemenangan kandang 1-0 atas Persija Jakarta di Super League.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT