LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Memangnya Orang Meninggal di Bulan Ramadhan Auto Masuk Surga? Ustaz Adi Hidayat Beri Jawaban Tegas Kalau Orang Itu Dalam Keadaan...
Sumber :
  • YouTube

Memangnya Orang Meninggal di Bulan Ramadhan Auto Masuk Surga? Ustaz Adi Hidayat Beri Jawaban Tegas Kalau Orang Itu Dalam Keadaan...

Benarkah orang yang meninggal dunia di bulan Ramadhan auto masuk surga? Ustaz Adi Hidayat menjelaskan bahwa ada dua sudut pandang, pertama dari sisi waktu yang

Rabu, 10 April 2024 - 04:58 WIB

tvOnenews.com - Sebuah rumor di masyarakat mengatakan jika orang meninggal di bulan suci Ramadhan itu auto masuk surga. Benarkah demikian?

Tak bisa dipungkiri bahwa bulan Ramadhan merupakan bulan yang paling istimewa dibandingkan dengan sebelas bulan lainnya bagi umat muslim.

Pasalnya di dalam bulan Ramadhan terdapat banyak keutamaan, diantaranya ada malam istimewa yang lebih baik dari seribu bulan yakni malam Lailatul Qadar.

Tak hanya itu, menjalankan ibadah puasa di puasa lalu disempurnakan dengan amalan-amalan kebaikan lain merupakan apa yang diajarkan langsung oleh Rasulullah SAW.

Baca Juga :

Bahkan Allah SWT pun melipatgandakan pahala bagi siapa saja yang melakukan amalan di bulan Ramadhan. 

Lalu apakah benar orang yang meninggal di Bulan Ramadhan secara otomatis masuk surga? Simak penjelasan Ustaz Adi Hidayat berikut ini.

Melansir dari YouTube Shirathal Mustaqim, Rabu (10/4/2024) Ustaz Adi Hidayat memberikan penjelasan terkait pertanyaan dari salah satu jamaah soal orang yang wafat di bulan puasa.

“Apakah orang yang meninggal di bulan Ramadhan mendapat keistimewaan atau tidak?” tanya salah seorang jamaah.

Ustaz Adi Hidayat kemudian menjelaskan secara perlahan agar dapat dipahami oleh para jamaah.

Menurut penjelasannya, pertanyaan tersebut dapat dilihat dari dua sudut pandang.

Pertama adalah dari sisi waktu, dimana Ustaz Adi Hidayat menegaskan bahwa memang ada waktu-waktu tertentu yang diistimewakan oleh Allah SWT.

“Waktu memang ada yang diistimewakan oleh Allah SWT, yang berbeda dengan waktu lainnya. Ada waktu harian seperti sepertiga malam. Ada juga waktu bulanan, ada juga waktu tahunan,” ucap Ustaz Adi Hidayat.

Lebih lanjut, waktu yang diistimewakan tersebut salah satunya adalah bulan suci Ramadhan. 

Sehingga Ustaz Adi Hidayat menegaskan bahwa sebaiknya di waktu tersebut sangat dianjurkan untuk mengaplikasikan amalan-amalan shaleh.

“Seperti Ramadhan. Waktu Ramadhan banyak keistimewaan, amal shaleh ditingkatkan maka pahala bisa digandakan,” terangnya.

Meninggal Dunia di Bulan Ramadhan Auto Masuk Surga?

Ustaz Adi Hidayat kemudian mengajukan pertanyaan kepada para jamaah, apakah waktu dapat menjamin seseorang untuk meninggal dalam keadaan husnul khotimah karena meninggal di bulan Ramadhan?

“Jawabannya belum tentu,” tegas Ustaz Adi Hidayat.

Kemudian sudut pandang yang kedua yaitu dari segi amal shaleh yang dikerjakan semasa hidup orang yang meninggal dunia tersebut.

“Ini yang paling penting. Kalau ada orang fasik atau orang kafir meninggal dalam Ramadhan, apa menandakan bahwa dia istimewa di hadapan Allah SWT? Belum tentu!,” tegasnya.

Ustaz Adi Hidayat menerangkan bahwa jawaban tersebut berdasarkan pada Quran Surat Al-A'raf ayat 34.

Artinya:  “Dan setiap umat mempunyai ajal (batas waktu). Apabila ajalnya tiba, mereka tidak dapat meminta penundaan atau percepatan sesaat pun.”

Selain itu, Ustaz Adi Hidayat juga mengutip Al Quran Surat Al-Fajr Ayat 27-30.

Artinya: “Wahai jiwa yang tenang! Kembalilah kepada Tuhanmu dengan hati yang ridha dan diridhai-Nya. Maka masuklah ke dalam golongan hamba-hamba-Ku, dan masuklah ke dalam surga-Ku.”

Lebih lanjut Ustaz Adi Hidayat menjelaskan bahwa bagi siapapun yang ingin meninggal dunia dalam kebaikan maka senantiasa harus meningkatkan amal shaleh, tak hanya di bulan suci Ramadhan saja.

“Tapi poinnya adalah jika Anda ingin meninggal dalam kebaikan, maka tingkatkanlah amal shaleh," ujar Ustaz Adi Hidayat.

"Maka kapanpun Anda meninggal kepada Allah SWT kembali, maka Anda diwafatkan dalam keadaan husnul khatimah,” imbuhnya.

Ustaz Adi Hidayat kemudian menegaskan bahwa seseorang yang dijamin masuk surga di bulan Ramadhan adalah mereka yang meninggal dalam keadaan shaleh dan meninggalkan amalan-amalan baik.

“Kecuali jika ia (orang yang meninggal di bulan Ramadhan itu) meninggal dalam keadaan yang shaleh, meningkatkan amal baik kepada Allah SWT,” pungkasnya.

Ustaz Adi Hidayat pun berpesan bahwa di bulan suci Ramadhan bukan semata-mata menjalankan kewajiban sebagaimana diperintahkan Allah untuk berpuasa saja.

Akan tetapi lebih baik digunakan untuk meningkatkan kualitas ketakwaan sebagai seorang hamba.

(udn)

Baca artikel tvOnenews.com terkini dan lebih lengkap, klik google news.
Ikuti juga sosial media kami;
twitter @tvOnenewsdotcom
facebook Redaksi TvOnenews
 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Soroti Fatwa Salam Lintas Agama soal Toleransi, MUI Bilang Tidak Semua Aspek dalam Islam Bisa Ditoleransi!

Soroti Fatwa Salam Lintas Agama soal Toleransi, MUI Bilang Tidak Semua Aspek dalam Islam Bisa Ditoleransi!

Wasekjend MUI KH Arif Fahrudin merespon fatwa salam lintas agama sebagai wujud upaya toleransi yang digelar Forum Ijtima Ulama Komisi Fatwa se-Indonesia VIII.
Ramalan Zodiak Lengkap Bulan Juni 2024: Periksa Angka Hoki, Kecocokan Antar Zodiak, dan Kejutan Tidak Terduga Lainnya

Ramalan Zodiak Lengkap Bulan Juni 2024: Periksa Angka Hoki, Kecocokan Antar Zodiak, dan Kejutan Tidak Terduga Lainnya

Periksa ramalan zodiak bulan ini, 1-30 Juni 2024 yang akan mengungkap prediksi keuangan, angka hoki, dan kejutan lainnya. Gemini harus fokus hanya pada tug...
Bantah Starlink Jadi Anak Emas Pemerintah, Wamenkominfo: Jangan Lupa, Dia Itu Punya Kelemahan

Bantah Starlink Jadi Anak Emas Pemerintah, Wamenkominfo: Jangan Lupa, Dia Itu Punya Kelemahan

Meski sudah diresmikan oleh pemerintah dan Elon Musk secara langsung, Starlink dianggap akan merusak persaingan bisnis jaringan internet dan selular Tanah Air.
Koordinator Aksi Bela Palestina Ingatkan Pemerintah Jangan Lelah Dukung Palestina

Koordinator Aksi Bela Palestina Ingatkan Pemerintah Jangan Lelah Dukung Palestina

Koordinator Aksi Bela Palestina Bachtiar Nasir mengingatkan pemerintah Indonesia agar jangan lelah untuk terus mendukung dan menyerukan kepada dunia terkait pembebasan Palestina dari zionis Israel.
Indonesia-Malaysia Jalin Rencana Kerjasama Kembangkan Teknologi Farmasi

Indonesia-Malaysia Jalin Rencana Kerjasama Kembangkan Teknologi Farmasi

Kerjasama pengembangan teknologi farmasi bakal dilakukan Indonesia dan Malaysia dalam memperkuat kemitraan dan industri pada sektor tersebut.
Hari Lahir Pancasila, Menteri Agama Serukan untuk Jaga Kerukunan

Hari Lahir Pancasila, Menteri Agama Serukan untuk Jaga Kerukunan

Memperingati hari lahir pancasila setiap 1 juni. Menag mengajak agar seluruh masyarakat indonesia menjaga kerukunan.
Trending
Kasus Pembunuhan Vina di Cirebon Disinyalir Ada Obstruction of Justice, Kompolnas Sebut Pengacara, Praktisi Hukum  : Pelakunya Polisi

Kasus Pembunuhan Vina di Cirebon Disinyalir Ada Obstruction of Justice, Kompolnas Sebut Pengacara, Praktisi Hukum : Pelakunya Polisi

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat terus menyita perhatian publik usai terdapat kejanggalan dalam pengungkapannya oleh kepolisian.
Kabar Baik Soal Situasi Shin Tae-yong dan Elkan Baggott Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Delegasi FIFA Berkunjung ke Indonesia

Kabar Baik Soal Situasi Shin Tae-yong dan Elkan Baggott Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Delegasi FIFA Berkunjung ke Indonesia

Kabar baik soal situasi Shin Tae-yong dan Elkan Baggott jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, hingga kabar tentang delegasi FIFA yang berkunjung ke Indonesia.
Terseret Pusaran Kasus Pembunuhan Vina dan Eky, Anak Eks Bupati Cirebon Ceritakan Pengalaman Ekstrim

Terseret Pusaran Kasus Pembunuhan Vina dan Eky, Anak Eks Bupati Cirebon Ceritakan Pengalaman Ekstrim

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat terus menyita perhatian publik usai sejumlah kejanggalan dalam pengungkapannya oleh kepolisian.
5 Fakta Persib Juara Liga 1 2023/2024, Dari Tak Pernah di Puncak Klasemen Hingga Sapu Bersih Championship Series

5 Fakta Persib Juara Liga 1 2023/2024, Dari Tak Pernah di Puncak Klasemen Hingga Sapu Bersih Championship Series

Persib Bandung memastikan diri menjadi juara ketika menaklukan Madura United dengan skor akhir agregat 6-1. 
Kasus Pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon Sulit Terungkap, Pengacara Terpidana Disinyalir Lakukan Obstruction of Justice

Kasus Pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon Sulit Terungkap, Pengacara Terpidana Disinyalir Lakukan Obstruction of Justice

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon terus menyita perhatian publik usai sejumlah kejanggalan dalam pengungkapannya oleh kepolisian.
Penantian 7 Tahun Terbayar, Bahagianya Kapten Persib dan Pilar Timnas Indonesia Wujudkan Mimpi Juara Liga 1 Perdana dalam Karier

Penantian 7 Tahun Terbayar, Bahagianya Kapten Persib dan Pilar Timnas Indonesia Wujudkan Mimpi Juara Liga 1 Perdana dalam Karier

Kapten Persib dan pilar Timnas Indonesia, Marc Klok tidak bisa menyembunyikan rasa bahagianya usai raih gelar juara perdana Liga 1 setelah menanti cukup lama.
Harusnya Ikut Rayakan Juara, Eks Pemain Asing Kirim Pesan Haru Usai Persib Jadi Juara Liga 1

Harusnya Ikut Rayakan Juara, Eks Pemain Asing Kirim Pesan Haru Usai Persib Jadi Juara Liga 1

Perayaan Persib sebagai juara ini setelah menaklukan Madura United dengan skor agregat 6-1. 
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Damai Indonesiaku
14:00 - 15:00
Big Fight Boxing
15:00 - 15:30
Football Vaganza
15:30 - 16:00
Ragam Perkara
16:00 - 17:00
Kabar Petang Pilihan
17:00 - 18:30
Kabar Petang
Selengkapnya