News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Megawati Hangestri Soal Proliga 2026: Tanggung Jawab Untuk Memberi Contoh dan Motivasi!

Kehadiran kembali Megawati Hangestri Pertiwi bersama JPE menambah daya tarik kompetisi Proliga 2026. Target mereka tidak melulu soal mempertahankan gelar juara
Selasa, 6 Januari 2026 - 23:12 WIB
Megawati Hangestri Soal Proliga 2026: Tanggung Jawab Untuk Memberi Contoh dan Motivasi!
Sumber :
  • instagram megawati hangestri

tvOnenews.com - Gelaran kompetisi bola voli profesional PLN Mobile Proliga 2026 resmi menjadi salah satu sorotan utama olahraga nasional awal tahun ini. 

Turnamen yang akan berlangsung sejak 8 Januari hingga 26 April 2026 tersebut bukan hanya menyajikan persaingan ketat antar klub elite, tetapi juga menjadi panggung pembuktian konsistensi pembinaan voli Indonesia di level profesional. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Dengan total 98 pertandingan yang digelar di berbagai kota besar, Proliga 2026 kembali menegaskan posisinya sebagai kompetisi voli paling bergengsi di Tanah Air.

Di sektor putri, perhatian publik tertuju pada Jakarta Pertamina Enduro (JPE) yang datang sebagai juara bertahan. Kehadiran kembali Megawati Hangestri Pertiwi bersama JPE menambah daya tarik kompetisi musim ini. 

Tak sekadar memburu prestasi, tim milik PT Pertamina (Persero) tersebut juga mengusung misi sosial dan pembangunan ekosistem olahraga yang lebih luas.

Menghadapi Proliga 2026, Jakarta Pertamina Enduro menegaskan bahwa target mereka tidak melulu soal mempertahankan gelar juara. Dengan komposisi 19 pemain yang mayoritas merupakan atlet lokal, JPE mencoba mengombinasikan pengalaman pemain senior dan regenerasi talenta muda. 

Melansir dari ANTARA, Wakil Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Oki Muraza menekankan bahwa olahraga memiliki peran strategis dalam membentuk karakter dan nilai kebersamaan di masyarakat.

“Bagi Pertamina, olahraga bukan hanya soal gelar juara, tetapi bagaimana kehadiran tim ini bisa memberi kontribusi bagi perkembangan olahraga dan menjadi inspirasi bagi masyarakat di berbagai daerah,” ujar Oki dalam keterangan resminya, Selasa.

Dari sisi teknis, JPE diperkuat 17 pemain lokal serta dua pemain asing, yakni Iana Shcherban dan Wilma Salas. 

Sejumlah nama berpengalaman tetap menjadi tulang punggung tim, termasuk Megawati Hangestri yang memiliki sejarah panjang bersama Jakarta Pertamina Enduro. Atlet andalan tim nasional Indonesia itu menjadi simbol kontinuitas dan identitas klub.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Megawati mengungkapkan bahwa JPE memiliki makna khusus dalam perjalanan karier profesionalnya.

“Tim ini menjadi tempat saya memulai perjalanan di Proliga pada 2015. Karena itu, kembali memperkuat JPE bukan hanya soal kompetisi, tetapi juga tanggung jawab untuk memberi contoh dan motivasi,” kata Megawati.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Hasil Serie A: Inter Milan Tak Terbendung Kalahkan Parma 2-0 Tanpa Balas!

Hasil Serie A: Inter Milan Tak Terbendung Kalahkan Parma 2-0 Tanpa Balas!

Rentetan kemenangan Inter Milan di Serie A terus berlanjut. Tim asuhan Cristian Chivu kembali menunjukkan konsistensi luar biasa usai menaklukkan Parma dengan skor 2-0 pada laga pekan ke-19 Liga Italia, sekaligus penutup paruh pertama musim.
Masa Cekal Yaqut Cholil Diperpanjang? Ini Kata KPK

Masa Cekal Yaqut Cholil Diperpanjang? Ini Kata KPK

KPK belum memastikan untuk perpanjang masa cekal terhadap mantan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dalam kasus dugaan korupsi kuota haji 2024 di Kementerian Agama (Kemenag).
KPK Berpeluang Periksa Pihak Lain Dalam Kasus Bank BJB

KPK Berpeluang Periksa Pihak Lain Dalam Kasus Bank BJB

KPK berpeluang untuk memeriksa pihak lain dalam dugaan kasus korupsi pengadaan iklan di Bank BJB.
Bukan Cuman Menang! Barcelona Permalukan Athletic Club 5-0 di Piala Super Spanyol

Bukan Cuman Menang! Barcelona Permalukan Athletic Club 5-0 di Piala Super Spanyol

FC Barcelona tampil luar biasa saat memastikan satu tempat di final Piala Super Spanyol usai menghajar Athletic Club dengan skor telak 5-0. Bermain di Jeddah, Blaugrana benar-benar tak terbendung sejak menit awal pertandingan.
Bareskrim Polri Buru Satu DPO Buat Perusahaan Fiktif Tampung Uang Situs Judi Online, Ini Perannya

Bareskrim Polri Buru Satu DPO Buat Perusahaan Fiktif Tampung Uang Situs Judi Online, Ini Perannya

Direktorat Siber Bareskrim Polri tengah memburu satu orang yang masuk dalam daftar pencarian orang (DPO), usai menetapkan lima orang sebagai tersangka dalam kasus pembuatan perusahaan fiktif untuk menampung uang dari 21 situs judi online (Judol).
Kontroversi 'Mens Rea, Komika Pandji Pragiwaksono Dinilai Tak Tampilkan Deokrasi yang Beretika

Kontroversi 'Mens Rea, Komika Pandji Pragiwaksono Dinilai Tak Tampilkan Deokrasi yang Beretika

Program materi stand up comedy bertajuk 'Mens Rea' karya dari komika Pandji Pragiwaksono menuai pro-kontra dalam penayangannya pada platform video streaming on-demand.

Trending

PSSI Ambil Langkah Berani, Rekam Jejak John Herdman Bikin Asia Tenggara Terkejut

PSSI Ambil Langkah Berani, Rekam Jejak John Herdman Bikin Asia Tenggara Terkejut

Penunjukan John Herdman sebagai pelatih baru timnas Indonesia langsung menyita perhatian publik sepak bola Asia.
Komdigi dan KPI Digeruduk Massa Aksi Buntut Pandji Pragiwaksono Singgung Ormas Keagamaan Kelola Tambang Lewat Tayangan Mens Rea

Komdigi dan KPI Digeruduk Massa Aksi Buntut Pandji Pragiwaksono Singgung Ormas Keagamaan Kelola Tambang Lewat Tayangan Mens Rea

Kantor Kemeneterian Komunikasi dan Digital (Komdigi) serta Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat menjadai sasaran aksi unjuk rasa oleh massa dari Muhammadiyah dan Nahdlatul Ulama (NU) pada Rabu (7/1/2026).
Seusai Pecat Ruben Amorim, Aktivitas Transfer Manchester United Langsung Memanas!

Seusai Pecat Ruben Amorim, Aktivitas Transfer Manchester United Langsung Memanas!

Manchester United dilaporkan langsung tancap gas di bursa transfer musim dingin, hanya beberapa hari setelah mengambil keputusan besar dengan memecat manajer Ruben Amorim.
Liga Malaysia Terancam Tak Diakui, AFC Blak-blakan Bongkar Ancaman Serius Ini

Liga Malaysia Terancam Tak Diakui, AFC Blak-blakan Bongkar Ancaman Serius Ini

Sepak bola Malaysia terancam memasuki masa kelam menyusul peringatan keras dari Sekretaris Jenderal Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC), Datuk Seri Windsor Paul John. Ia menegaskan bahwa Malaysia berpotensi menghadapi sanksi serius dari Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) jika Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) benar-benar dijatuhi hukuman skorsing.
Resmi Bercerai, Ini Bagian Harta Gono-Gini Ridwan Kamil-Atalia Praratya

Resmi Bercerai, Ini Bagian Harta Gono-Gini Ridwan Kamil-Atalia Praratya

Eks Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil resmi bercerai dengan Atalia Praratya usai diputus oleh Pengadilan Agama (PA) Bandung.
Kabar Baik Diterima Chelsea! Cole Palmer Dipastikan Siap Main Lawan Fulham

Kabar Baik Diterima Chelsea! Cole Palmer Dipastikan Siap Main Lawan Fulham

Pelatih sementara Chelsea, Calum McFarlane, memastikan gelandang serang andalannya, Cole Palmer, siap dimainkan saat The Blues bertandang ke markas Fulham pada lanjutan pekan ke-21 Liga Inggris 2025/2026
Ini Lokasi SIM Keliling di Kota Tangsel Pada Kamis 8 Januari 2026

Ini Lokasi SIM Keliling di Kota Tangsel Pada Kamis 8 Januari 2026

Sat Lantas Polres Tangerang Selatan (Tangsel) merilis jadwal pelayanan dan lokasi SIM Keliling pada Kamis (8/1/2026).
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT