News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Indonesia Women’s Open 2026 Digelar di BSD, J Trust Bank Dukung Golf Wanita

PT Bank J Trust Indonesia (J Trust Bank) membuat langkah serius mendukung pengembangan golf wanita serta kemajuan atlet putri Indonesia.
Sabtu, 31 Januari 2026 - 02:45 WIB
Indonesia Women’s Open 2026 Digelar di BSD, J Trust Bank Dukung Golf Wanita
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, tvOnenews.com - PT Bank J Trust Indonesia (J Trust Bank) membuat langkah serius mendukung pengembangan golf wanita serta kemajuan atlet putri Indonesia.

Hal itu ditandai dengan kerja sama dalam turnamen Indonesia Women's Open (IWO) 2026. Adapun, turnamen golf profesional itu bakal digelar pada 30 Januari- 1 Februari 2026 di Damai Indah Golf Club, Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang Selatan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Salah satu peserta yang menjadi sorotan dalam IWO 2026 ialah pegolf profesional asal Jepang, Aihi Takano. 

Atlet yang telah disponsori J Trust Bank sejak Maret 2024 tersebut bakal tampil sebagai salah satu kontestan unggulan. 

Aihi Takano baru-baru ini mencuri perhatian dunia golf setelah meraih kemenangan perdananya di Yonex Ladies Golf 2025 di Nagaoka, Jepang, sekaligus mencatatkan rekor sebagai pemenang termuda dalam sejarah turnamen tersebut.

Direktur Utama J Trust Bank Ritsuo Fukadai mengatakan dukungan terhadap IWO 2026 merupakan bagian dari visi perusahaan untuk mendorong pertumbuhan golf wanita di tingkat nasional maupun internasional.

“J Trust Bank berdedikasi untuk mendukung pertumbuhan golf wanita dan para atletnya, baik di tingkat domestik maupun internasional. Kami percaya olahraga merupakan platform yang baik untuk membina talenta muda, memastikan kesempatan yang setara bagi pegolf wanita untuk berprestasi, serta menginspirasi generasi penerus secara global,” ujar Fukadai dilansir Sabtu (31/1/2026).

Indonesia Women’s Open 2026 diselenggarakan Asian Golf Leaders Forum (AGLF) dengan dukungan Persatuan Golf Indonesia (PGI) serta Korean Ladies Professional Golf Tour (KLPGA). 

Turnamen ini bakal diikuti oleh lebih dari 120 pegolf wanita dari 12 negara di kawasan Asia-Pasifik.

Memasuki tahun kedua penyelenggaraannya, skala Indonesia Women’s Open mengalami peningkatan signifikan. Total hadiah yang diperebutkan pada edisi 2026 mencapai 600.000 dollar AS atau sekitar Rp10 miliar, meningkat dua kali lipat dibandingkan edisi perdana pada 2025. 

Dengan nilai tersebut, IWO kini tercatat sebagai turnamen golf profesional wanita dengan total hadiah terbesar di kawasan Asia-Pasifik.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Kami sangat senang dapat kembali memberikan dukungan untuk Indonesia Women’s Open. Merupakan suatu kehormatan bagi kami untuk menyaksikan para atlet menunjukkan fokus, strategi, disiplin, dan sportivitas dalam berkompetisi di tingkat dunia,” kata Fukadai.

Melalui ajang ini, J Trust Bank berharap kehadiran Indonesia Women’s Open 2026 dapat mendorong perkembangan golf wanita di Indonesia sekaligus menginspirasi generasi atlet putri masa depan.(lgn)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Hormati Legenda Persija, Ini Alasan Shayne Pattynama Pakai Nomor Punggung 25 di Skuad Macan Kemayoran

Hormati Legenda Persija, Ini Alasan Shayne Pattynama Pakai Nomor Punggung 25 di Skuad Macan Kemayoran

Bek anyar Persija, Shayne Pattynama, akhirnya mengungkap alasan di balik pemilihan nomor punggung 25 yang kini melekat di seragamnya bersama Macan Kemayoran.
Prediksi Tottenham vs Manchester City 1 Februari 2026, Pasukan Pep Guardiola Buru Tiga Kemenangan Beruntun

Prediksi Tottenham vs Manchester City 1 Februari 2026, Pasukan Pep Guardiola Buru Tiga Kemenangan Beruntun

Tottenham Hotspur akan menghadapi ujian berat saat menjamu Manchester City dalam laga utama Premier League akhir pekan ini. Seperti apa prediksi laganya?
Pakar Ungkap Celah Hukum di Kasus Kuota Haji Tambahan 2024, Soroti Asas In Dubio Pro Reo

Pakar Ungkap Celah Hukum di Kasus Kuota Haji Tambahan 2024, Soroti Asas In Dubio Pro Reo

Pakar Hukum Tata Negara Unila menilai kasus kuota haji Gus Yaqut masih menyisakan ruang perdebatan hukum, khususnya terkait unsur perbuatan melawan hukum dan kerugian keuangan negara.
Rumah dan Lapak di Cengkareng Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Rumah dan Lapak di Cengkareng Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Kebakaran melanda 4 rumah dan 4 lapak di Cengkareng, Jakarta Barat, Sabtu pagi. Diduga akibat korsleting listrik, 3 KK terdampak.
Mauricio Souza Ungkap Alasan Debut Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Bersama Persija Baru Terwujud di Menit Akhir

Mauricio Souza Ungkap Alasan Debut Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Bersama Persija Baru Terwujud di Menit Akhir

Persija Jakarta meraih hasil positif saat bertandang ke markas Persita Tangerang pada lanjutan Super League 2025/2026.
Jangan Anggap Sepele, Dokter Ingatkan Bahaya Komplikasi Campak

Jangan Anggap Sepele, Dokter Ingatkan Bahaya Komplikasi Campak

Campak bukan sekadar penyakit ruam biasa. Dokter mengingatkan campak bisa menimbulkan komplikasi serius. Seperti apa? Simak informasi lengkapnya di bawah ini!

Trending

Gagal ke Final Australian Open, Jannik Sinner Akui Kekalahan dari Djokovic Sangat Menyakitkan

Gagal ke Final Australian Open, Jannik Sinner Akui Kekalahan dari Djokovic Sangat Menyakitkan

Petenis Italia Jannik Sinner harus menelan salah satu kekalahan paling menyakitkan dalam kariernya setelah takluk dari Novak Djokovic pada babak semifinal Australian Open.
12 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 1 Februari 2026: Angka Hoki Aries hingga Pisces, Siapa Paling Hoki?

12 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 1 Februari 2026: Angka Hoki Aries hingga Pisces, Siapa Paling Hoki?

Ramalan keuangan zodiak 1 Februari 2026 membahas Aries hingga Pisces, lengkap dengan angka hoki, peluang rezeki, kondisi finansial, dan zodiak paling hokii
Jadwal Proliga 2026, 31 Januari: Tantang Popsivo yang Tengah Terpuruk, Jadi Momentum Kebangkitan Yolla Yuliana Cs

Jadwal Proliga 2026, 31 Januari: Tantang Popsivo yang Tengah Terpuruk, Jadi Momentum Kebangkitan Yolla Yuliana Cs

Jadwal Proliga 2026 Sabtu 31 Januari yang merupakan hari ketiga seri keempat di Gresik akan menyuguhkan dua laga dari sektor putra dan putri.
4 Nama Sudah Dikantongi, Langkah John Herdman Bidik Pemain Keturunan Top Eropa Dipuji Media Vietnam

4 Nama Sudah Dikantongi, Langkah John Herdman Bidik Pemain Keturunan Top Eropa Dipuji Media Vietnam

Langkah Timnas Indonesia dalam proyek naturalisasi kembali menyedot perhatian media luar negeri. Media Vietnam puji langkah John Herdman bidik pemain top Eropa.
Kejutan Deadline Day! Inter Milan Nego Curtis Jones dari Liverpool, Nasib Davide Frattesi Jadi Penentu

Kejutan Deadline Day! Inter Milan Nego Curtis Jones dari Liverpool, Nasib Davide Frattesi Jadi Penentu

Menjelang detik-detik penutupan bursa transfer musim dingin, Inter Milan membuat manuver mengejutkan di pasar pemain dengan coba membajak bintang Liverpool.
Ramalan Zodiak Besok, 1 Februari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, Virgo

Ramalan Zodiak Besok, 1 Februari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, Virgo

Ramalan zodiak besok, 1 Februari 2026 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo. Simak prediksi lengkap seputar asmara, karier, dan keuangan kamu.
Riza Chalid Cs Diduga Gunakan Buzzer, Polri dan Kejagung Diminta

Riza Chalid Cs Diduga Gunakan Buzzer, Polri dan Kejagung Diminta

Dugaan kasus korupsi tata kelola minyak mentah Pertamina yang melibatkan Riza Chalid Cs terus bergulir dan menjadi sorotan tajam publik.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT