News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Gagal ke Final Malaysia Open 2026, Jonatan Christie Akui Kalah Sabar dari Kunlavut Vitidsarn

Jonatan Christie akui ketenangan jadi keunggulan Kunlavut Vitidsarn di Semifinal Malaysia Open 2026.
Sabtu, 10 Januari 2026 - 17:44 WIB
Jonatan Christie di Malaysia Open 2026
Sumber :
  • PBSI

Jakarta, tvOnenews.com - Langkah Jonatan Christie di turnamen BWF World Tour Super 1000 Malaysia Open 2026 terhenti di babak semifinal. 

Tunggal putra andalan Indonesia itu mengakui bahwa ketenangan dan kesabaran permainan Kunlavut Vitidsarn menjadi kunci yang membuatnya kesulitan mengontrol jalannya laga.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Tunggal putra Thailand Kunlavut Vitidsarn
Tunggal putra Thailand Kunlavut Vitidsarn
Sumber :
  • BWF Badminton

Bertanding di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Sabtu, Jonatan yang menempati unggulan keempat harus mengakui keunggulan wakil Thailand tersebut lewat dua gim langsung dengan skor identik 16-21.

Usai pertandingan, Jonatan menyampaikan bahwa lawannya tampil lebih stabil secara mental. 

Ia juga bersyukur dapat menyelesaikan laga tanpa mengalami cedera. 

Menurutnya, Kunlavut mampu menjaga ritme permainan dengan sangat baik sepanjang pertandingan.

“Pertama, bersyukur dulu, puji Tuhan tidak ada cedera. Saya harus akui hari ini Kunlavut bermain lebih sabar dan lebih tenang,” kata Jonatan dalam keterangan resmi PBSI.

Jonatan menilai dirinya kerap kehilangan kesinambungan permainan. 

Ia beberapa kali berhasil memenangkan reli panjang, namun gagal memanfaatkan momentum karena justru kehilangan poin dengan cepat pada reli berikutnya.

Tunggal Putra Indonesia, Jonatan Christie
Tunggal Putra Indonesia, Jonatan Christie
Sumber :
  • PBSI

“Beberapa kali reli panjang sudah bisa saya menangkan, tapi poin berikutnya saya malah gampang memberi poin ke dia dengan sangat cepat. Itu yang cukup jelas dan jadi pekerjaan rumah untuk saya,” ujarnya.

Kekalahan ini memperpanjang tren negatif Jonatan atas Kunlavut setelah sebelumnya juga takluk pada BWF World Tour Finals 2025. 
Meski demikian, secara keseluruhan Jonatan masih unggul tipis dalam catatan pertemuan kedua pemain.

Walau gagal menembus partai puncak, Jonatan tetap melihat sisi positif dari penampilannya sepanjang turnamen. 

Ia menilai pencapaiannya hingga semifinal menjadi bekal berharga untuk evaluasi dan pengembangan permainan ke depan.

“Secara keseluruhan sejauh ini cukup baik. Saya tahu di mana kesalahannya, saya tahu di mana saya salah bermain dan bagaimana seharusnya bermain,” kata Jonatan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Jonatan menegaskan bahwa dirinya telah memahami aspek-aspek yang perlu diperbaiki, termasuk pengambilan keputusan dan konsistensi dalam mempertahankan momentum. 

Ia berharap perbaikan tersebut dapat segera diwujudkan pada turnamen berikutnya.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Riset Nekat Bengkel Lokal, Sulap Motor Matic Harian Jadi 2 Silinder

Riset Nekat Bengkel Lokal, Sulap Motor Matic Harian Jadi 2 Silinder

Kalau bicara soal kreativitas modifikasi motor, mekanik Indonesia memang tidak ada matinya.
Perjalanan Hidup Denada: Dulu Rela Jual Aset Demi Anak, Kini Digugat Pria yang Mengaku Putra Kandung

Perjalanan Hidup Denada: Dulu Rela Jual Aset Demi Anak, Kini Digugat Pria yang Mengaku Putra Kandung

Nama Denada Elizabeth Anggia Ayu Tambunan, yang lebih dikenal dengan nama Denada, telah lama melekat sebagai salah satu figur multitalenta di industri hiburan Tanah Air
Hasil Proliga 2026 Putri: Nyaris Sempurna, Jakarta Popsivo Polwan Dramatis Kalahkan Bandung BJB Tandamata

Hasil Proliga 2026 Putri: Nyaris Sempurna, Jakarta Popsivo Polwan Dramatis Kalahkan Bandung BJB Tandamata

Hasil Proliga 2026 putri, Jakarta Popsivo Polwan berhasil meraih kemenangan kedua usai mengalahkan Bandung BJB Tandamata lewat laga yang sempat berlangsung ketat.
Terungkap Penyebab Ressa Gugat Denada Buntut Dugaan Penelantaran Anak Kandung, Cemburu Diperlakukan Tidak Adil

Terungkap Penyebab Ressa Gugat Denada Buntut Dugaan Penelantaran Anak Kandung, Cemburu Diperlakukan Tidak Adil

Pemuda Banyuwangi, Al Ressa Rizky Rosano (24) memiliki alasan menggugat penyanyi Denada Elizabeth Anggia Ayu Tambunan diungkap kuasa hukumnya, Firdaus Yulianto.
Wow, Lomba Lari Berkonsep Sport Tourism Ini Berhadiah Total Rp1 Miliar

Wow, Lomba Lari Berkonsep Sport Tourism Ini Berhadiah Total Rp1 Miliar

Sebuah rumah sakit di Sumenep, Madura menggelar RS BHC Run berkonsep sport tourism. Menariknya, acara ini berhadiah total Rp1 miliar.
KPK Buka Peluang Dalami Peran Pemda Maluku Utara di Kasus Suap Pajak PT Wanatiara Persada

KPK Buka Peluang Dalami Peran Pemda Maluku Utara di Kasus Suap Pajak PT Wanatiara Persada

KPK merespons peluang pemanggilan pemda Maluku Utara dalam kasus suap pajak PT Wanatiara Persada, namun fokus penyidikan masih di Jakarta.

Trending

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Pasokan Terhenti, Harga BBM di Nunukan Dijual hingga Rp35 Ribu per Botol

Pasokan Terhenti, Harga BBM di Nunukan Dijual hingga Rp35 Ribu per Botol

Warga kesulitan mendapatkan BBM, bahkan sebagian tidak dapat beraktivitas karena kehabisan bahan bakar.
20 Lokasi Nobar Gratis Persib Bandung vs Persija Jakarta di Bandung dan Sekitarnya

20 Lokasi Nobar Gratis Persib Bandung vs Persija Jakarta di Bandung dan Sekitarnya

Duel panas El Clasico Indonesia antara Persib Bandung dan Persija Jakarta akan tersaji di Stadion GBLA pada Minggu (11/1/2026), dengan 20 lokasi nobar gratis.
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Lengkap Para Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Kasih Kabar Kejutan, Jay Idzes Terpuruk Lagi

Hasil Lengkap Para Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Kasih Kabar Kejutan, Jay Idzes Terpuruk Lagi

Para pemain Timnas Indonesia kembali berlaga untuk klubnya masing-masing pada akhir pekan. Di antara yang mendapatkan menit bermain adalah Elkan Baggott dan Jay Idzes.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT