Waketum ATVSI, Neil Tobing (paling kanan) saat menjadi pembicara dalam Konferensi Penyiaran Indonesia di Yogyakarta (24/5/2022)..
Sumber :
  • Tim tvOne - Andri Prasetyo

ATVSI Komitmen Hadirkan Tayangan Televisi yang Lestarikan Nilai Pancasila

Selasa, 24 Mei 2022 - 21:13 WIB

Sleman, DIY - Wakil Ketua Umum Asosiasi Televisi Swasta Indonesia (ATVSI) Neil Tobing mengatakan, lembaga penyiaran tetap berkomitmen menghadirkan tayangan yang relevan untuk penonton. Lembaga penyiaran di bawah naungan ATVSI juga akan tetap melestarikan nilai-nilai Pancasila di layar kaca.

"Lembaga penyiaran juga menjadi agen untuk memelihara dan melestarikan nilai-nilai Pancasila. Termasuk juga sebagai media mempersatukan bangsa," kata Neil pada seminar nasional dalam rangka Konferensi Penyiaran Indonesia di Hotel Royal Ambarukmo, Yogyakarta, Selasa (24/5/2022).

Neil yang juga menjabat Direktur Viva Group menjelaskan, sampai saat ini pihaknya tetap tunduk dan patuh pada Undang-Undang Penyiaran Nomor 32 Tahun 2002. Bahkan sejak awal berdiri, lembaga penyiaran juga terus melakukan evaluasi agar setiap konten yang tayang di layar kaca dapat relevan di masyarakat dan tentunya menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila.

Sebagai contohnya, tayangan program olahraga di televisi yang menjunjung tinggi sportivitas. Kemudian tayangan program religi yang menyampaikan pesan-pesan damai kepada masyarakat.

"Itu merupakan salah satu dari nilai-nilai Pancasila yang diejawantahkan di kehidupan kita sehari-hari," terang Neil.

Sebagai produk peradaban, kata Neil, lembaga penyiaran juga siap melakukan revolusi, evolusi, dan transformasi digital. Utamanya pada era peradaban baru dan revolusi industri 4.0 seperti saat ini.

"Ke depan lembaga penyiaran akan terus berbenah dan meningkatkan kompetensinya agar tayangan yang muncul di layar kaca itu benar-benar dapat dinikmati, dapat menarik perhatian dari masyarakat. Tentunya dengan adanya berbagai perkembangan teknologi, layanan-layanan konten di layar kaca juga harus dapat dinikmati di berbagai platform," bebernya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:49
01:41
01:47
06:30
01:40
02:00
Viral