Sedia Payung atau Ponco, Prakiraan Cuaca Hari Ini 8 Januari 2026: Hampir Seluruh Wilayah Jakarta Diguyur Hujan
- Julio Trisaputra/tvOne
Jakarta, tvOnenews.com - Sedia payung atau ponco, BMKG memprakirakan cuaca hari ini 8 Januari 2026 di Jakarta akan diguyur hujan di hampir semua wilayahnya.
Berikut rinciannya dilansir dari informasi Instagram @infobmkg:
Pada pagi hari sekitar pukul 07.00 WIB, Jakarta Barat, Jakarta Pusat dan Jakarta Utara diprediksi akan turun hujan.
Hujan diperkirakan akan reda dan berawan pada pukul 10.00 WIB.
Akan tetapi, hujan akan turun lagi di tiga wilayah tersebut sekitar pukul 13.00-16.00 WIB.
Pada pukul 19.00-22.00 WIB, Jakarta Barat, Jakarta Pusat dan Jakarta Utara akan cerah berawan hingga berawan.
Untuk wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, pada pagi harinya akan diselimuti awan tebal.
Pada siang hari sekitar pukul 13.00-16.00 WIB, hujan akan turun di kedua wilayah itu.
Hujan pun diramalkan akan mulai reda sekitar pukul 19.00-22.00 WIB.
Bagaimana dengan Kepulauan Seribu?
Wilayah ini akan turun hujan sekitar pukul 07.00-13.00 WIB. Hujan baru akan reda pada sore hari.
Cuaca di Kepulauan Seribu akan berganti berawan tebal pada pukul 16.00-22.00 WIB. (ant/nsi)
Load more