Ponorogo, Jawa Timur - Puluhan rumah warga di Desa Ngampel, Ponorogo, Jawa Timur terendam Banjir dengan ketinggian mencapai 50 cm sampai 1 meter. Selain pemukiman yang terendam banjir, ketinggian air juga menutup akses jalan dan apalagi curah hujan dengan intensitas sedang ini dan juga tinggi masih mengguyur wilayah ini.
Sementara itu, Kepala BPBD Kabupaten ponorogo, Jamus Kunto mengatakan jika hari ini (16/2/2022) kondisi air sudah surut hanya areal persawahan sekitar 20-25 hektar masih dalam kondisi terendam air.
Lebih lanjut, ia mengungkapkan jika penyebab banjir yang terjadi di Ponorogo akibat intensitas hujan yang tinggi sejak hari Sabtu malam, (12/2/2022). Hal itu menyebabkan sungai meluap hingga membuat tanggul yang jebol.
Kepala BPBD Kabupaten Ponorogo mengatakan jika wilayah Ponorogo memang tergolong tanah gerak dan memiliki intensitas hujan yang tinggi. Ia pun mengimbau kepada masyarakat apabila memang ada potensi-potensi untuk pergerakan tanah terutama longsor untuk segera berkomunikasi dengan perangkat desa setempat. (adh)