Jakarta - Kementerian Agama dijadwalkan menggelar Sidang isbat awal Ramadhan 1443 Hijriah pada hari ini. Dalam sidang isbat nantinya terdapat pemaparan posisi hilal awal Ramadhan berdasarkan hasil hisab atau perhitungan astronomi.
Selain data hisab, sidang isbat juga akan merujuk pada hasil Ru'yatul Hilal atau konfirmasi yang dilakukan tim Kemenag DIY 101 lokasi pemantauan di seluruh Indonesia.
Sementara organisasi riset penerbangan dan antariksa BRIN memprediksi awal Ramadhan jatuh pada tanggal 3 April 2022. Prediksi ini berbeda dari Muhammadiyah yang telah mengumumkannya awal Ramadhan jatuh pada tanggal 2 April 2022. Masyarakat diminta menunggu keputusan resmi pemerintah melalui sidang isbat. (afr)