News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Siti Mengaku Tak Sanggup Melepas Bayi yang Telah Tertukar Meski Bukan Anak Kandungnya, Ini Katanya...

Tangis ibu Siti Mauliah dan Diana tak terbendung saat hasil tes DNA kedua bayi diumumkan polisi dan menunjukkan 99.99 persen identik dengan orang tua aslinya.
Minggu, 27 Agustus 2023 - 22:00 WIB
Siti Mengaku Tak Sanggup Melepas Bayi yang Telah Tertukar Meski Bukan Anak Kandungnya...
Sumber :
  • Usep Saripudin/tvOne

Jakarta, tvOnenews.com - Dua ibu bayi yang tertukar selama satu tahun di Bogor Jawa Barat menangis saat pengumuman hasil tes DNA oleh Polresta Bogor pada Jumat (25/8/2023).

Tangis ibu Siti Mauliah dan Diana tak terbendung saat hasil tes DNA kedua bayi diumumkan polisi dan menunjukkan 99.99 persen identik dengan orang tua aslinya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Atau dengan kata lain hasil tes DNA membuktikan bahwa kedua bayi tersebut benar-benar tertukar dari masing-masing orang tua biologisnya.

Dapat dipastikan kedua bayi tersebut tertukar saat dilahirkan di RS Santosa Bogor pada tahun 2022 lalu.

Siti Mengaku Tak Sanggup Melepas Bayi yang Telah Tertukar Meski Bukan Anak Kandungnya... (Eko/tvOne)

Saat ini berdasarkan kesepakatan dibutuhkan waktu hingga satu bulan proses pertukaran kedua bayi laki-laki tersebut ke orang tua biologis mereka.

Siti mengaku akan menjalani proses transisi masa-masa pendekatan dirinya dengan anaknya yang tertukar selama kurang lebih satu tahun. 

Meski begitu Siti mengaku sudah kadung menyayangi bayi yang tertukar tersebut, namun mau bagaimana pun dia harus melepas bayi yang telah disusuinya selama satu tahun tersebut.

"Walaupun gimana juga tetap saya harus bisa mencoba untuk melepasnya, toh itukan bukan hak saya. Walaupun saya merasa sakit dan enggak sanggup untuk melepas tapi itu memang seharusnya untuk dilepas," tutur Siti dalam program Apa Kabar Indonesia Malam tvOne, Minggu (27/8/2023).

Untuk kedepannya Siti mengaku sudah bermusyawarah agar kedua keluarga bayi, tetap menjaga komunikasi demi perkembangan dan pertumbuhan kedua bayi yang tertukar tersebut.

"Saya mengikuti kata hati, hati saya dan feeling saya yang kuat, bahwa bayi yang ada di depan saya bukan darah daging saya. Dari fisik rambut juga sudah kelihatan berbeda sekali pas awal saya melahirkan bayi saya," tuturnya.

Siti menanggapi soal keteledoran pihak RS Santosa Bogor hingga menyebabkan dua bayi tertukar hingga satu tahun lamanya.

"Saya serahkan semuanya kepada kuasa hukum saya untuk menindaklanjuti masalah ke rumah sakit," katanya.

Adapun kronologi dua bayi laki-laki tertukar di RS Santosa Bogor sebagai berikut:

18 Juli 2022
- Siti Mauliah melahirkan anak keempat berjenis kelamin laki-laki di RS Sentosa Bogor

- Di saat yang sama seorang ibu berinisial D juga melahirkan bayi laki-laki di RS Santosa Bogor

19 Juli 2022
- Bayi yang dilahirkan Siti Mauliah dipindahkan ke ruang perawatan bayi di RS Santosa Bogor

20 Juli 2022
- Saat menyusui sang bayi, Siti Mauliah merasa wajah bayi dan baju yang dikenakannya berbeda

- Lalu pada hari itu Siti dan suami diperbolehkan pulang dan membawa sang bayi ke rumahnya

21 Juli 2022
- Siti curiga, karena nama di gelang kaki bayi adalah nama pasien lain bukan nama dirinya

- Saat dikonfirmasi ke pihak RS Santosa Bogor, perawat menyatakan hanya gelang yang tertukar

November 2022
- Siti mencoba mencari alamat ibu D yang diduga bayinya tertukar

- Malalui mediasi pihak RS, ibu D menolak melakukan tes DNA dan membantah jika dua bayi tersebut tertukar

Mei 2023
- Siti Maulidah dihubungi RS Santosa untuk menjalani tes DNA

- Hasil tes DNA menyatakan jika bayi yang dirawatnya bukan anak kandungnya

25 Agustus 2023
- Hasil tes DNA kedua bayi menunjukkan jika keduanya dinyatakan tertukar dari kedua orang tua biologisnya

(muu)

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

tvonenews

 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Ramalan Cinta Shio Selasa, 6 Januari 2026: Naga Harus Berani, Kuda Dengar Bisikan Hati

Ramalan Cinta Shio Selasa, 6 Januari 2026: Naga Harus Berani, Kuda Dengar Bisikan Hati

​​​​​​​Ramalan cinta shio Selasa, 6 Januari 2026 untuk single dan berpasangan. Simak prediksi asmara lengkap Tikus hingga Babi, peluang dan tantangannya!
Chrisna Damayanto Penuhi Panggilan KPK, Kasus Suap Katalis Pertamina Kembali Disorot

Chrisna Damayanto Penuhi Panggilan KPK, Kasus Suap Katalis Pertamina Kembali Disorot

Chrisna Damayanto penuhi panggilan KPK terkait kasus suap katalis Pertamina 2012–2014. Ia menjadi tersangka terakhir yang belum ditahan.
Harga Emas Antam Mulai Bangkit usai Anjlok Awal Tahun 2026, Pegadaian Catat Kenaikan Serentak

Harga Emas Antam Mulai Bangkit usai Anjlok Awal Tahun 2026, Pegadaian Catat Kenaikan Serentak

Harga emas Antam kembali naik setelah anjlok awal 2026. Pegadaian catat kenaikan harga Antam, UBS, dan Galeri24 per 5 Januari 2026.
Jadi Rekan Setim Emil Audero, Bek Muda Pinjaman AC Milan Ucapkan Terima Kasih kepada Cremonese

Jadi Rekan Setim Emil Audero, Bek Muda Pinjaman AC Milan Ucapkan Terima Kasih kepada Cremonese

Bek Muda AC Milan, Filippo Terracciano jadi sorotan setelah mengungkapkan pengalaman dan proses perkembangannya selama menjalani masa peminjaman di Cremonese.
AS Serang Venezuela, Pertamina Pastikan Aset Minyak Tak Terdampak

AS Serang Venezuela, Pertamina Pastikan Aset Minyak Tak Terdampak

PT Pertamina Internasional Eksplorasi dan Produksi (PIEP) menegaskan bahwa aset minyak milik mereka di Venezuela tidak terdampak menyusul serangan Amerika Serikat ke negara tersebut.
Menkum Supratman Sebut Korupsi hingga Kekerasan Seksual Tak Berlaku Restorative Justice di KUHAP Baru

Menkum Supratman Sebut Korupsi hingga Kekerasan Seksual Tak Berlaku Restorative Justice di KUHAP Baru

Pemerintah menegaskan tidak semua perkara pidana bisa diselesaikan melalui restorative justice (RJ) dalam Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) baru.

Trending

Cara Tak Biasa dan Filosofi Aneh Allegri yang Membawa AC Milan Masuk Bursa Scudetto: Biarkan Lawan Menekan, Serang Saat Kelelahan

Cara Tak Biasa dan Filosofi Aneh Allegri yang Membawa AC Milan Masuk Bursa Scudetto: Biarkan Lawan Menekan, Serang Saat Kelelahan

Massimiliano Allegri kembali menjadi pusat perbincangan di sepak bola Italia setelah membawa AC Milan bersaing dalam perburuan Scudetto musim ini.
Perang Dunia III di Depan Mata? Anggota DPR Peringatkan Dampak Ngeri AS Tangkap Presiden Venezuela

Perang Dunia III di Depan Mata? Anggota DPR Peringatkan Dampak Ngeri AS Tangkap Presiden Venezuela

Anggota DPR RI, Jazuli Juwaini, melontarkan kritik tajam terhadap aksi militer Amerika Serikat (AS) di Venezuela. 
Ramalan Keuangan Zodiak 6 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak 6 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

​​​​​​​Ramalan keuangan zodiak 6 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces, lengkap dengan peluang rezeki hari esok.
Kondisi Finansial Zodiak 6 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Kondisi Finansial Zodiak 6 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Berikut ramalan kondisi finansial zodiak 6 Januari 2026 untuk enam zodiak terakhir, Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces.
Pasal Perzinaan KUHP Baru Tetap Delik Aduan, Ini Bedanya dengan Aturan Lama

Pasal Perzinaan KUHP Baru Tetap Delik Aduan, Ini Bedanya dengan Aturan Lama

Menhukam Supratman menegaskan pasal perzinaan di KUHP baru tak jauh berbeda dari KUHP lama. Tetap delik aduan dan fokus lindungi keluarga serta anak.
Isu dengan Ridwan Kamil Makin Merebak, Kuasa Hukum Aura Kasih Tegaskan Tak Benar

Isu dengan Ridwan Kamil Makin Merebak, Kuasa Hukum Aura Kasih Tegaskan Tak Benar

Isu dengan Ridwan Kamil makin merebak, kuasa hukum Aura Kasih akhirnya angkat bicara dan tegaskan semua itu tidak benar.
Sebagian Besar Tim Pengamanan Maduro Tewas, Korban Operasi Militer AS di Venezuela Capai 80 Orang

Sebagian Besar Tim Pengamanan Maduro Tewas, Korban Operasi Militer AS di Venezuela Capai 80 Orang

Operasi militer Amerika Serikat (AS) di Venezuela pada Sabtu (3/1) memakan banyaka korban jiwa. Hingga kini jumlah korban tewas akibat serangan AS menjadi 80 orang, demikian dilaporkan The New York Times, Minggu (4/1).
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT