Menguak Tabir Misteri Tewasnya Lula Lahfah, Polisi sebut Reza Arap di TKP saat LL Meninggal
- Instagram/lulalahfah
Namun, kesunyian itu akhirnya pecah ketika Reza Arap buka suara melalui media sosial X sebelumnya Twitter) untuk menanggapinya.
Unggahan tersebut muncul sebagai respons atas komentar negatif warganet yang menyeret kehidupan pribadi Reza Arap.
Untuk diketahui, kabar duka datang dari selebgram Lula Lahfah yang meninggal dunia pada Jumat 23 Januari 2026.
Kabar meninggalnya Lula Lahfah ini pertama kali viral karena unggahan dari salah satu sahabatnya yakni Dery Syahputra yang mengunggah foto sang selebgram dengan emotikon menangis.
Lebih lanjut, sebuah surat keterangan kematian yang memuat informasi soal kepergian Lula Lahfah tersebar di media sosial. Lula Lahfah dikabarkan meninggal dunia sekitar pukul 19.20 WIB.
Dalam surat yang dikeluarkan oleh Mardhiyah Medical Clinic tersebut, tertulis rincian yang menyatakan bahwa Lula Lahfah telah tutup usia dengan penyebab henti jantung dan henti nafas.
"Menyatakan bahwa telah meninggal dunia saudara: Lula Lahfah," bunyi surat keterangan itu, mengutip unggahan Instagram @kimjennniiie, Jumat 23 Januari 2026.
"Pada tanggal 23 Januari 2026 tepatnya pukul 19.20 WIB dikarenakan atau disebabkan oleh Henti Jantung dan Henti Nafas," jelas surat keterangan tersebut. (aag)
Load more