Bekasi, tvOnenews.com - Penemuan fakta baru dalam kasus tewasnya seorang wanita penagih utang bank keliling SP (22) yang dibunuh oleh nasabahnya di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Terungkap selain menghabisi SP, pelaku berinisial S mengaku pernah membunuh korban lainnya.
Jasad korban kemudian dikubur di dalam septic tank yang berada di belakang pekarangan rumah pelaku.
Hal itu disampaikan oleh Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi, Kompol Onkoseno Grandiarso Sukahar.
Diketahui awalnya polisi menerima laporan dari keluarga yang kehilangan anggota keluarganya.
Setelah dikonfirmasi kepada pelaku, dia membenarkan hal tersebut. Pelaku mengaku telah mengubur jasad korban di dalam septic tank.
Untuk memastikan pengakuan pelaku tersebut, pihak kepolisian akan membongkar septic tank tersebut.
Sebelumnya diketahui , korban yang bekerja di Koperasi Pantura atau bank keliling ditemukan tewas akibat dicekik oleh pelaku pada Senin (3/2/2025).
Pihak kepolisian mengatakan peristiwa pembunuhan itu terjadi ketika pelaku ditagih hutang oleh korban. (ayu)